Travel  

Yuk, Cobain 10 Tempat Buka Puasa di Jakarta Selatan Ini!

Yuk, Cobain 10 Tempat Buka Puasa di Jakarta Selatan Ini!

tribunwarta.com – Sudah bukan rahasia lagi jika Jakarta Selatan adalah bagian dari DKI Jakarta yang memiliki sejumlah restoran hits dan cafe unik yang selalu menjadi trendsetter. Anda tidak perlu bingung untuk mencari tempat makan yang enak saat sedang berada di Jakarta Selatan.

Nah, bagaimana dengan tempat buka puasa di Jakarta Selatan? Apakah ada tempat makan yang cocok untuk berbuka puasa bersama sahabat, pasangan, dan keluarga? Tentu saja ada. Tak perlu berlama-lama, simak ulasan lengkap dari Keluyuran berikut ini.

1. Abunawas Restaurant

    Alamat: Jl. Kemang Utara No. 15, RW.1, Bangka, Kec. Mampang Prpt., Jakarta Selatan

    Jam Operasional: Setiap hari pukul 09.00 – 21.00 WIB

    Kisaran Harga: Rp 100.000 – 200.000 / orang

Abunawas adalah sebuah restoran bergaya Timur Tengah yang juga menyajikan makanan khas Arab Saudi dan sekitarnya. Ketika Anda masuk ke dalam tempat buka puasa di Jakarta yang istimewa ini, Anda akan merasa seperti berada di istana Timur Tengah. Menu makanan di sini pun ditulis dalam Bahasa Arab, tetapi ada pula penjelasannya dalam Bahasa Inggris.

Menu di Abunawas Restaurant yang paling cocok untuk berbuka puasa adalah Lahm/Samak-Mashwi/Maqli (daging kambing/ikan goreng atau bakar), Lahm Mugalgal (daging kambing yang dimasak dengan tomat, bawang merah, paprika hijau, dan sedikit bumbu pedas), Kebab Dajaj (roti kebab isi daging ayam).

2. Shabu Ghin

    Alamat: Jl. Wolter Monginsidi No. 53, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

    Jam Operasional: Setiap hari, 12.00 – 20.00 WIB

    Kisaran Harga: Rp250.000 – Rp500.000 / orang

Selain takjil, menu berbuka puasa yang cukup nikmat untuk disantap adalah hidangan yang hangat. Karena itu bila ingin praktis menyantap hidangan yang lengkap untuk berbuka adalah dengan mendatangi restoran all you can eat (AYCE).

Bila Anda berlokasi di Jakarta Selatan, salah satu resto AYCE yang populer dan bisa disambangi untuk berbuka puasa adalah Shabu Gin. Resto ini memang punya spesialisasi shabu-shabu dengan pilihan jenis daging, saus, serta kuah yang cukup beragam.

Selain hidangan utama shabu-shabu, Shabu Gin juga menyediakan berbagai sajian yang bisa langsung Anda santap seperti pasta dan dessert.

3. Bebek Malio

    Alamat: Jl. Tebet Timur Dalam Raya No. 117, Tebet, Jakarta Selatan

    Jam Operasional: Setiap hari pukul 10.00 – 21.45 WIB

    Kisaran Harga: Sekitar Rp 50.000 / orang

Berbuka puasa dengan hidangan olahan bebek memang sangat menyenangkan. Bebek Malio adalah restoran di Jakarta Selatan yang spesialis menjual aneka olahan bebek, seperti bebek kremes, bebek goreng sambel pencit, dan bebek bakar. Potongan bebeknya standar tapi nasinya bisa memilih ingin nasi putih atau nasi merah.

Tak hanya menjual menu olahan bebek saja, Bebek Malio juga menjual menu olahan ayam dan ikan gurame. Harga makanan di tempat ini cukup terjangkau. Tempatnya pun terasa nyaman dan bersih sehingga membuat pengunjung merasa betah.

4. Bamboo Dimsum Tebet

    Alamat: Jl. Tebet Raya No.78B, Tebet, Jakarta Selatan

    Jam Operasional: Setiap hari pukul 11.00 – 22.00 WIB

    Kisaran Harga: Rp50.000 – Rp100.000 / orang

Di Indonesia dimsum biasanya menjadi makanan yang disantap menjelang sore hingga malam hari. Inilah mengapa banyak kedai dimsum pinggiran mulai beroperasi pada waktu tersebut. Den tentu saja pada bulan Ramadhan, dimsum juga menjadi hidangan yang pas untuk disantap ketika berbuka.

Nah, resto dimsum yang bisa Anda kunjungi untuk berbuka puasa adalah Bamboo Dimsum. Resto satu ini menyediakan berbagai varian dimsum yang bisa Anda santap sepuasanya karena berkonsep all you can eat. Karena all you can eat, jadi Anda tak pelu terburu-buru untuk menghabiskan dimsum yang dipesan. Tak seperti saat menyantap dimsum di kedai pinggiran yang biasanya penuh antrian.

5. Kedai Haji Asari

    Alamat: Jl. Jeruk No. 68, Jagakarsa, Jakarta Selatan

    Jam Operasional: Setiap hari pukul 11.00 – 20.00 WIB

    Kisaran Harga: Rp 50.000 – 100.000 / orang

Di sini lah tempat menikmati hidangan khas Betawi dengan cita rasa yang lezat. Tempat makan ini sangat cocok menjadi pilihan untuk berbuka bersama. Hidangan Betawi yang disajikan di sini meliputi Soto Betawi, Sayur Asem Betawi, dan Semur Jengkol.

Menariknya, tak hanya menyediakan hidangan khas Betawi saja, tempat makan ini turut menjual Chinese food sampai dengan makanan khas nusantara lainnya. Jadi, satu tempat makan ini bisa menyesuaikan dengan selera teman buka puasamu yang cenderung berbeda-beda.

6. Caza Suki Restaurant

    Alamat: Jl. Mahakam I No. 15, Blok M, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

    Jam Operasional: Setiap hari, 11.00 – 22.00 WIB

    Kisaran Harga: Rp150.000- Rp200.000 / orang

Salah satu restoran buffet all you can eat yang cukup legendaris di Jakarta Selatan ini juga bisa menjadi pilihan tempat berbuka puasa, terutama bersama keluarga, rombongan komunitas atau teman-teman kantor.

Caza Suki Restaurant menyediakan menu all you can eat dengan sajian utama yakiniku dan shabu-shabu. Variasi appetizer hingga dessert yang ditawarkan di sini juga sangat cocok menjadi takjil kala berbuka. Tapi perlu diingat ya, meski AYCE, minuman di Caza Suki dihargai terpisah alias a la carte. Meski begitu, rasa dan sensasi AYCE di sini sangat worth it, kok.

7. Smarapura Traditional Resto

    Alamat: Jl. Tebet Timur Dalam II No.43, Tebet, Jakarta Selatan

    Jam Operasional: Setiap hari, 10.00-23.00 WIB

    Kisaran Harga: Rp50.000- Rp100.000 / orang

Satu lagi tempat buka puasa unik yang menyajikan menu makanan yang berbeda. Adalah Smarapura Traditional Resto yang merupakan restoran khusus untuk menyajikan hidangan khas Pulau Dewata. Uniknya, di buku menu ditulis nama-nama daerah di Bali dan menu makanan atau minuman yang jadi andalan dari setiap daerah tersebut.

Suasana restoran ini juga terkesan “Bali banget!” Dapatkan pengalaman buka puasa yang lebih seru di Smarapura Traditional Resto di Jalan Tebet Timur Dalam II No. 43, Jakarta Selatan.

8. Omah Sendok

    Alamat: Jl. Taman Empu Sendok No. 45, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

    Jam Operasional: Setiap hari pukul 12.00 – 19.00 WIB

    Kisaran Harga: Rp 50.000 – 100.000 / orang

Buka puasa sambil menikmati hidangan khas nusantara di tempat yang nyaman memang menjadi dambaan bagi setiap orang. Jika Anda ingin turut mendapatkan pengalaman seperti itu, mampir saja ke Omah Sendok di kawasan Senopati.

Restoran ini memiliki konsep yang cukup homey. Ada kolam renang dan taman yang membuat kita merasa seperti bersantap di rumah. Pilihan menu di sini sangat beragam, mulai dari nasi bakar, karedok, sampai dengan bistik Jawa.

9. Seeng Nini

    Alamat: Jl. Tebet Timur Dalam Raya No. 61, Tebet, Jakarta Selatan

    Jam Operasional: Setiap hari pukul 09.00 – 22.00 WIB

    Kisaran Harga: Rp 50.000 – 100.000 / orang

Restoran yang menyajikan makanan khas Sunda ini benar-benar totalitas dalam mendesain tempatnya. Ya, Seeng Nini bukan hanya menghidangkan makanan khas Sunda, tapi juga membawa suasana Sunda pedesaan ke dalam restorannya. Di sini ada sebuah spot foto yang nampak seperti dapur di rumah-rumah pedesaan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *