Travel  

Bakso Boedjangan Sidoarjo, Primadona Kuliner di Kota Delta

Bakso Boedjangan Sidoarjo, Primadona Kuliner di Kota Delta

tribunwarta.com

Alamat: Jalan Raya Ponti Nomor 9, Wismasarinadi, Magersari, Sidoarjo, Jawa Timur 61212Map: KlikDisiniJam Buka: 10.00-22.00 WIB (Senin-Minggu)No. Telp: 0877 5597 4855WhatsApp: 0877 5597 4855

Daftar Harga Menu

– Bakso Super Urat Rp. 26.000– Bakso Super Wagyu Cincang Rp. 27.500– Bakso Super Pedas Rp. 26.000– Bakso Super Keju Rp. 26.000– Bakso Super Mozzarella Rp. 29.500– Bakso Campur Nikmat Rp. 29.000– Bakso Pentol Kecil Rp. 15.500– Bakso Pentol Cincang Rp. 21.600– Bakso Cuanki Rp. 18.500– Bakso Pentol Kecil Rp. 4.200/bh– Bakso Urat Besar Rp. 18.000/bh– Bakso Keju Besar Rp. 18.000/bh– Bakso Pedas Besar Rp. 18.000/bh– Bakso Mozzarella Rp. 24.000/bh– Bakso Wagyu Cincang Rp. 19.000/bh– Bakso Pentol Penyet Rp. 23.500– Nasi Bakso Pentol Penyet Rp. 26.500– Nasi Bakso Pentol Taichan Boedjangan Rp. 26.500– Nasi Bakso Wagyu Taichan Boedjangan Rp. 30.600– Nasi Bakso Saos Telor Asin Rp. 26.500– Nasi Goreng Urat Boedjangan Rp. 31.800– Nasi Bakso Teriyaki Rp. 26.500– Nasi Bakso Saos Mentega Rp. 26.500– Nasi Bakso Saos Telor Asin Rp. 30.600– Nasi Bakso Blackpepper Rp. 26.500– Pentol Bakar Rp. 20.000– Paket Bakso Goreng Isi 5 Rp. 25.000– Bakso Pentol Taichan Boedjangan Rp. 23.500– Pangsit Rebus Isi 5 Rp. 22.800– Tetelan Wagyu Rp. 18.000– Cekeran Rp. 18.000– Cireng Pandawa Rp. 25.000– Bakso Goreng Keju Boedjangan Rp. 7.500/bh– Siomay Kotak Rp. 5.400/bh– Siomay Panjang Rp. 4.800/bh– Siomay Kukus Rp. 4.800/bh– Bakso Goreng Rp. 4.800/bh– Pangsit Goreng Rp. 2.400/bh– Batagor Rp. 7.800– Yamin Special Taichan Boedjangan Rp. 21.600– Yamin Special Manis/Asin Rp. 19.200– Black Yamin Yang Misterius Rp. 18.000– Green Yamin Yang Healthy Rp. 19.000

Daftar Harga Minuman

– Teh Tawar Rp. 5.000– Air Mineral Rp. 8.728– Teh Manis Rp. 6.000– Es Teh Manis Rp. 7.200– Teh Tarik Rp. 10.000– Orange Rp. 12.000– Lemon Tea Rp. 10.000– Lemonade Rp. 10.000– Blackcurrant Rp. 10.000– Cappucino Rp. 10.000– Milo Rp. 10.000– Es Kelapa Rp. 15.000– Es Alpukat Kelapa Rp. 21.600– Es Alpukat Durian Kelapa Rp. 30.000– Es Durian Kelapa Rp. 25.000– Es Jeruk Peras Rp. 15.000– Es Jeruk Kelapa Rp. 18.000– Teh Pucuk Harum Rp. 8.400– Green Tea Latte Rp. 15.000– Leci Boedjangan Rp. 15.000– Jeruk Boedjangan Rp. 15.000– Alpukat Kerok Green Tea Rp. 30.000– Alpukat Kerok Milo Rp. 30.000– Jus Alpukat Dancow Rp. 30.000– Es Durian Kesepian Rp. 28.0800– Alpukat Kerok Cokelat Melted Rp. 28.182– Es Alpukat Kelapa Cokelat Melted Rp. 28.182– Ice Chocolate Rp. 12.727

Parkir Motor: Rp. 5.000Parkir Mobil: Rp. 10.000

Jika mendengar Kota Sidoarjo lantas apa sih yang terlintas di benakmu? Selain tragedi Lumpur Lapindo ternyata Sidoarjo menyimpan segudang pesona salah satunya yaitu dari kulinernya nih guys.

Mungkin tak banyak yang tau kalau di Sidoarjo tuh banyak banget ragam kuliner yang enak dan lezat lho sebut saja seperti Lontong Kupang, Bandeng Asap, Petis, Sate Kerang, Ote-ote dan masih banyak lagi lainnya.

Namun ada lagi nih kuliner khas Nusantara yang juga bisa kamu temukan di Sidoarjo apalagi kalau bukan Bakso. Mungkin hampir di setiap daerah mungkin kamu bisa menemukan kuliner satu ini ya.

Kali ini kami akan mengajakmu untuk mencicipi salah satu kuliner baso di Sidoarjo yaitu Bakso Boedjangan. Sebelumnya mungkin kamu sudah sering mendengar tentang kuliner hits ini ya di kota-mu.

Jika sedang jalan-jalan atau urusan bisnis ke Sidoarjo kamu bisa juga nih menikmati lezatnya semangkuk baso dari Bakso Boedjangan. Sama dengan cabang outlet lainnya, Bakso Boedjangan Sidoarjo juga menawarkan pilihan menu yang bervariasi.

Salah satu daya tarik dari Bakso Boedjangan Sidoarjo ini adalah cara penyajian baksonya yaitu dengan prasmanan. Sehingga para pengunjung bisa bebas pilih dan ambil sendiri varian baso yang diinginkan.

Disini kamu bisa menemukan banyak sekali varian menu baso yang mungkin belom pernah ditemukan ditempat lain seperti bakso mozzarella, bakso pedas, bakso urat, bakso wagyu cincang, yamin special dan lainnya.

Keistimewaan lain dari Bakso Boedjangan Sidoarjo ini adalah mereka menawarkan 4 pilihan kuah sekaligus yang diantaranya ada kuah taichan, kuah rawon, kuah kaldu tulang dan paling baru ialah kuah pecel.

Jalan Menuju Lokasi

Buat kamu yang penasaran pengen nyobain menu-menu spesial dari Bakso Boedjangan Sidoarjo ini gampang banget lho caranya. Lokasi daripada restoran bakso ini bisa dibilang sangat strategis yaitu berada di dekat SMP N 2 Sidoarjo dan Stadion Delta.

Lokasi Bakso Boedjangan Sidoarjo berada di Jalan Raya Ponti Nomor 9. Jika dijangkau dari pusat kota Sidoarjo maka jaraknya sekitar 10,2 kilometer atau kira-kira 24 menit perjalanan.

Akses menuju Bakso Boedjangan Sidoarjo ini bisa dibilang cukup mudah jika dilalui menggunakan kendaraan pribadi maupun transportasi umum.

Buat kamu yang bukan masyarakat Sidoarjo asli dan ingin mengunjungi restoran bakso ini namun tidak paham jalan maka bisa manfaatkan maps diatas atau gunakan juga aplikasi petunjuk jalan di handphone-mu.

Fasilitas

Salah satu faktor pendukung kepuasan customer terhadap sebuah tempat makan ialah dari segi fasilitasnya. Nah, Bakso Boedjangan Sidoarjo termasuk salah satu restoran bakso yang sangat memperhatikan faktor ini.

Dengan memberikan ragam fasilitas diharapakan para customer akan merasa lebih nyaman ketika berkunjung ke Bakso Boedjangan. Lantas apa saja sih fasilitas yang ditawarkan oleh mereka?

Beberapa fasilitas yang dimiliki oleh Bakso Boedjangan Sidoarjo diantaranya ada tempat parkir luas, ruang makan nyaman, vip room, mushola, hiburan music, wifi support, toilet dan terdapat banyak colokan juga.

Bukan hanya nyaman untuk digunakan sebagai tempat kulineran namun Bakso Boedjangan Sidoarjo ini juga pas buat meeting, nugas ataupun aktivitas lainnya. Selain itu, pelayanan mereka pun cukup ramah dan memuaskan.

Tentang Bakso Boedjangan

Bakso Boedjangan Sidoarjo merupakan cabang ke-40 yang baru saja dibuka sejak bulan Februari 2022 lalu. Meskipun baru namun eksistensi Bakso Boedjangan Sidoarjo tidak perlu diragukan lagi.

Terkhusus untuk para pecinta kuliner di Sidoarjo, kehadiran Bakso Boedjangan di Kota Delta seakan menjadi angin segar. Dimana masyarakat Sidoarjo bisa merasakan nikmatnya ngebakso dengan sensasi berbeda.

Karena letaknya yang strategis juga menjadi salah satu faktor ramainya pengunjung di Bakso Boedjangan Sidoarjo. Saat akhir pekan saja, pengunjung restoran ini bisa meningkat dua kali lipat.

Buat kamu yang galau pengen cari tempat makan asyik, nyaman dan menyajikan menu hidangan enak sepertinya Bakso Boedjangan bisa nih dijadikan sebagai salah satu referensimu. Buktikan sendiri ke-Nyossan Uratnya, ke-Jossan Pedasnya dan ke-Cossan Kejunya langsung di Bakso Boedjangan Sidoarjo yuk!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *