Travel  

6 Rekomendasi Tempat Nongkrong di Grogol Ini Cocok Untuk Anak Kos, Supaya Akhir Bulan Tetap Eksis

6 Rekomendasi Tempat Nongkrong di Grogol Ini Cocok Untuk Anak Kos, Supaya Akhir Bulan Tetap Eksis

tribunwarta.com – Merantau di Jakarta adalah tantangan terberat apalagi buat kamu yang memiliki kebiasaan nongkrong di cafe atau tempat2 hits. Karena kalau kamu tidak bisa menahan hawa nafsu nongkrongmu, bisa2 pertengahan bulan isi dompetmu sudah menipis.

Maka dari itu kamu harus mencari akal bagaimana supaya bisa tetap eksis tanpa harus mengorbankan keuanganmu. Nih, kami berikan solusinya berupa tempat2 nongkrong ekonomis yang cocok untuk anak kos sepertimu lokasinya ada di daerah Grogol.

1. 9 Cups Coffee

Alamat: Jalan Taman S. Parman, Grogol petamburan, Jakarta Barat 11440Map: Klik DisiniJam Buka: 09.00-21.00 (Minggu-Jumat)Harga: Rp 15.000,-No. Telp: 0816 1998 716

Kedai kopi yang berada di kawasan kampus Universitas Tarumanegara I ini menjadi tempat nongkrong favorit di kalangan mahasiswa. Selain koceknya yang murah, ambience 9 Cups Coffee ini juga cocok banget buat nyantai dan relaksasi.

2. Rumah Juliet

Alamat: Jalan Alpukat III Nomor 52, Tj. Duren Utara, Grogol petamburan, Jakarta Barat 11460Map: Klik DisiniJam Buka: 13.00-22.00 (Senin-Minggu)Harga: Rp 20.000,-No. Telp: 0878 7533 5889

Rumah Juliet ini emang jago banget dalam menarik minat para pengunjungnya. Bukan hanya tertarik karena tempatnya saja, tapi juga menu hidangan yang disajikan juga bervariatif. Anak kos nggak bakal stress deh nongkrong di Rumah Juliet ini.

3. Bloom Coffee & Eatery

Alamat: Jalan Swadaya Nomor 39, Wijaya Kusuma, Grogol petamburan, West Jakarta City 11460Map: Klik DisiniJam Buka: 11.00-22.00 (Sabtu-Kamis), 13.00-22.00 (Jumat)Harga: Rp 15.000,-No. Telp: 021 2944 0425

Bloom Coffee & Eatery ini bisa menjadi opsi berikutnya buat kamu yang pengen nongkrong sambil menambah stok foto. Karena didalam cafe ini terdapat beberapa spot foto menarik dan instagramable.

4. Cartenz Coffee & Kitchen

Alamat: Apartment Royal Mediterania Residence, Tj. Duren Selatan, Grogol petamburan, Jakarta Barat 11470Map: Klik DisiniJam Buka: 09.00-23.00 (Senin-Minggu)Harga: Rp 20.000,-No. Telp: 0852 1972 8372

Lagi cari tempat breakfast yang enak dan ramah dikantong? Kenapa ngga ke Cartenz Coffee & Kitchen aja? Cafe ini memiliki menu breakfast yang lezat dan menggugah selera. Good vibes & ambience dari Cartenz mampu membuat customer betah.

5. Seblak Wae Atuh

Alamat: Jalan Tj. Duren Utara 4 Nomor 450, Grogol petamburan, Jakarta Barat 11470Map: Klik DisiniJam Buka: 12.00-22.00 (Senin-Minggu)Harga: Rp 15.000,-No. Telp: 021 5683 571

Kalo kamu memang ngaku sebagai seorang pecinta kudapan pedas, seharusnya berani dong kalau mampir ke kedai Seblak Wae Atuh ini? Salah satu kuliner khas Jawa Barat ini juga bisa kamu nikmati di Jakarta lho. Isian seblak disini itu melimpah banget dan level kepedasannya bisa diatur sendiri.

6. Roti Bakar Manahan

Alamat: Jalan Muwardi II Nomor 18C, Grogol, West Jakarta City 11450Map: Klik DisiniJam Buka: 16.00-23.50 (Senin-Minggu)Harga: Rp 20.000,-No. Telp: 0878 8573 1557

Roti Bakar Manahan ini sudah sangat terkenal lho di Jakarta. Tekstur roti yang empuk dengan taburan topping melimpah, membuat tempat ini menjadi salah satu kuliner favorit di Grogol. Nggak cuman roti bakar aja, menu makanan berat lainnya juga ada.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *