Travel  

5 Tempat Nongkrong di Jakarta dan Bandung yang Oke

5 Tempat Nongkrong di Jakarta dan Bandung yang Oke

tribunwarta.com – Butuh tempat tongkrongan baru buat makan atau sekedar kongkow bersama teman dan kolega? Yuk, mampir ke beberapa resto chic dibawah ini. Jamin gak mau pulang! Mulai dari menu sampai suasana yang ditawarkan sudah advance! Apa sajakah itu? Berikut 5 tempat nongkrong di Jakarta dan Bandung yang wajib Anda kunjungi.

1. Capital 8: Eating Theory

Untuk orang Bandung, kayanya sudah gak aneh lagi yah denger Capital 8: Eating Theory? Tempat makan anak muda di Bandung yang baru dibuka pada awal tahun 2015 ini memiliki konsep campuran warehouse (gudang pabrik) dan suasana rumahan.

Perabotan tua mendominasi tempat makan ini ditambah sebuah taman dan Dip Pool. Semua dekorasi tersebut membuat kita nyaman untuk makan di sini. Servis yang diberikan juga oke punya. Semua waiter/waiters nya ramah, mereka juga kelihatan dashing sekali dengan wardrobe yang mirip narapidana. Belang-belang putih hitam.

Makanan dan minuman di Capital 8 asik semua! Mulai dari harganya yang masuk akal sampe rasa makanannya yang bikin kita kepingin nambah terus. Walau kebanyakan menu Western sih… Seperti salad, pasta, dll. Eh, nasi goreng juga ada kok! Tapi ada beberapa makanan yang wajib dicoba sama para Barus (Baca Terus!) Hehehe.

Salah satu yang wajib dicoba adalah C8 Mix Grill. Dagingnya dahsyat banget! Empuk pula! Diramu sama banyak rempah dan dikasih saus tomat yang seger! Ditambah paratha cheesse potato dan sayuran segar. Wuih. Bikin ngiler deh!

Harga yang dipatok sama manajemen Capital 8 bisa dibilang cukup terjangkau. Mulai dari IDK 6 sampai IDK 50. Untuk yang suka pastry atau sejenis kue-kue kering, Capitol 8 juga menyediakan tempat khusus. Hanya dengan harga IDK 7 – IDK 28, kita sudah bisa mencicipi kue kering yang rasanya membahana sekali.

Alamat:

Jl. Ir. H. Juanda no. 72(Kawasan Dago) Bandung – Jawa BaratTelp. +62 22 2531222

2. Pino Pizza

Craving for pizza tapi bosen sama menu pizza yang itu-itu saja? Ke Buah Batu yuk! Di sana kita bisa menemukan resto pizza yang terkenal bukan hanya pizza daging atau keju saja, tapi pizza buah juga ada! Nama restonya Pino Pizza. Kocaknya, resto ini saling hadap sama resto pizza yang sudah terkenal itu. Kesannya jadi saling saing yah? Hehehe.

Resto ini memiliki tempat yang mungil tapi gak akan bikin acara haha-hihi kita jadi keganggu kok! Soalnya di sini banyak banget anak muda yang masih kinyis-kinyis dan doyan sekali nongkrong sambil ketawa terbahak-bahak.

Desain interior resto ini bersahabat banget! Bikin mata kita jadi adem. Resto ini bukan hanya bisa bikin mata kita jadi adem, tapi bikin mulut kita juga jadi doyan ngunyah sampe perut kenyang!

Pizza yang ditawarkan di resto ini beragam. Mulai dari pizza dengan toping daging, pizza buah sampai pizza vegan. Tekstur pizza di resto ini beda sekali sama resto pizza lain. Selain tidak terlalu tebal, pizza disini punya toping yang rasanya oke banget.

Contohnya saja, pizza beeferoni mushroom. Irisan daging renyah dan kepingan jamur mendominasi pizza ini. Ditambah dengan saus khas pino pizza yang rasanya enak sekali! Belum lagi keju mozarella yang meleleh bikin kita mau makan pizza ini terus menerus!

Minuman yang disiapkan di pino pizza untuk para tamunya juga tidak kalah enak! Salah satunya oreo latte! Wuih, rasa manis dari krim, rasa khas latte dan renyahnya potongan kue oreo bikin kita kalap buat nyobain oreo latte seribu kali! Soalnya mantap banget sih!

Nah kalau untuk harga, para barus gak usah khawatir! Cukup merogoh kocek sekitar IDK 45 – IDK 55, para bagus sudah bisa mencicipi 1 loyang pizza khas pino pizza dengan rasa yang sudah dijamin mak nyus! Sedangkan untuk minuman, kita harus mengeluarkan uang sebesar IDK 7 – IDK 30. Penasaran dengan rasanya? Cus ke buah batu no 140 (depan Pizza Hut)

Alamat:

Jl. Buah Batu no 140Bandung – Jawa Barat@pino_pizza

3. Little Wings Café & Library

Mungkin Café yang mempunyai fungsi ganda atau yang sering dikenal dengan Venue Café sudah banyak bertebaran di mana-mana. Khususnya Bandung, tapi… Ada salah satu Venue Café yang konsepnya asyik sekali di daerah Cigadung. Namanya Little Wings Café & Library.

Kenapa saya bilang asyik? Soalnya kalau kita singgah di Café ini, rasanya seperti bukan di Café. Pasalnya konsep yang diusung Little Wings Café & Library ini layaknya rumah sendiri. Terdiri dari 3 lantai. Tiap lantainya penuh dengan pernak pernik dan perabotan seperti di rumah-rumah minimalis daerah Amerika sana.

Umumnya yang datang ke sini adalah para pelajar dan mahasiswa untuk bersantai, makan sambil belajar, atau sekedar ngopcan aja. Jadi keadaanya tidak terlalu bising. Karena Little Wings Café & Library ini merangkap sebagai perpustakaan, kita jadi bisa makan sambil baca-baca buku yang ada di lantai 2.

Makanan yang disajikan di Café ini bisa dibilang lumayan beragam namun tidak untuk minumannya. Beberapa minggu ini Little Wings Café & Library sedang melakukan promosi akan menu baru mereka. Ini dia menu barunya:

    Pasta Chicarbonara

    Pasta Aglio Beef Olio

    Nugged with Mashed Potato

    Beef Sausage with Mashed Potato

Harga di Little Wings Café & Library juga terhitung murah. Harga pelajar sekali. Mulai dari makanan sampai minuman, kita hanya mengeluarkan sekitar IDK 8 – IDK 30 saja! Murah kan? Pssst, tanpa ada tambahan tax & service lho!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *