Travel  

10 Wisata Kuliner di Sabang yang Murah & Enak

10 Wisata Kuliner di Sabang yang Murah & Enak

tribunwarta.com – Menjelajah kuliner memang menjadi salah satu kegiatan yang menyenangkan. Begitu juga ketika Anda singgah di Sabang yang kondang pantai–pantai cantiknya. Sabang juga menawarkan beberapa tempat wisata kuliner dengan hidangan yang terkenal enak.

Sabang yang merupakan kota paling timur Sumatra memang memiliki pesona yang luar biasa. Terutama untuk Anda pecinta bahari yang ingin menikmati pantai-pantai perawan. Tapi rupanya kota ini juga menawarkan wisata kuliner yang menggugah selera. Sebagai rekomendasi, berikut beberapa tempat wisata kuliner yang bisa Anda kunjungi di Sabang untuk sajian yang lezat.

1. Mie Pangsit Dinasty

Mie Pangsit Dinasty merupakan salah satu tempat kulineran yang kondang di Sabang. Namanya memang terlihat unik seperti berasal dari Cina, padahal merupakan makanan asli dari Sabang. Bukan hanya memiliki nama yang unik, soal rasa, tampilan hingga teksturnya juga berbeda. Begitu Anda memesannya, Anda akan digoda dengan aroma kuahnya.

Aroma kuahnya begitu harum, kuahnya memang bening dengan tambahan rempah rempah yang membuat rasanya unik. Tidak hanya itu, mie pangsit ini juga diproduksi sendiri dengan manual alias tak menggunakan alat. Sekalipun diproduksi sendiri, mienya tetao memiliki tekstur yang padat tetapi tetap lembut ketika diolah.

Justru karena mienya dibuat sendiri, jika disandingkan dengan kuahnya akan membuat Anda ketagihan. Dalam sajian mie ini, Anda akan menemukan ayam yang sudah dimasak dengan bumbu rahasia. Tidak lupa ditambahkan dengan sawi juga pangsit yang menambah cita rasa. Anda bisa mengunjunginya di pagi hari atau sore dan harga yang ditawarkan juga ramah kantong.

Lokasi: Jl. Perdagangan, Kuta Barat, kec. Sukakarya, Kota Sabang, Aceh.

2. Sate Gurita

Sate menjadi kuliner khas Nusantara yang memiliki barisan panjang penggemar. Umumnya, sate dibuat dari daging ayam, sapi ataupun kambing. Tetapi di Sabang Anda akan menemukan olahan sate yang berbeda. Sate Sabang dibuat dari gurita yang membuat siapapun penasaran akan rasanya. Karena memang tidak banyak yang menggunakan gurita untuk jadi sate.

Makanan satu ini memang menjadi salah satu makanan khas kota Sabang yang wajib untuk Anda cicipi. Seperti sate pada umumnya, Anda juga akan menemukan bumbu kacang juga bumbu kacang atau padang. Daging gurita cenderung kenyal, jika dipadukan dengan bumbu ini dijamin akan membuat ketagihan. Biasanya akan dibanderol dengan harga Rp 10 ribuan satu porsinya.

Dalam proses mengolahnya, daging gurita akan lebih dahulu dimasak hingga lembut. sehingga nantinya akan lebih mudah untuk dikonsumsi oleh pelanggan. Bumbu juga akan lebih meresap ke bagian dagingnya. Bumbu yang digunakan merupakan rempah pilihan, sehingga Anda tak akan menemukan rasa amis. Barulah nanti gurita akan dibakar dan ditambahkan bumbu kacang.

Lokasi: Iboih, Kec. Sukakarya, Kota Sabang, Aceh.

3. Toko Pulau Baru

Dari namanya tempat satu ini memang tidak terlihat sebagai warung kuliner. Tapi sebenarnya tempat makan satu ini termasuk yang terkenal di sabang. Sehingga jika Anda sedang singgah di kota ini, Toko Pulau Baru dijadikan tempat kulineran. Salah satu menu andalannya yang wajib untuk Anda coba adalah Mie Jalak.

Mie Jalak dari warung makan ini menjadi menu yang tak boleh dilewatkan. Sajian mie yang ditambahkan dengan ikan, tauge dan daun bawang ini memang endeus. Mie yang digunakan merupakan mie kuning yang memiliki kuah bening menggoda. Anda bisa menambahkan topping telur atau lainnya sesuai dengan selera Anda.

Tidak hanya kondang di kalangan masyarakat lokal, rasa nikmat Mie Jalak juga terkenal di kalangan wisatawan. Anda bisa mengunjungi kedai makan ini dari pagi hingga siang hari, barulah di jam 5 sore akan kembali buka hingga malam. Harga yang ditawarkan untuk satu porsi mie jalak sangat terjangkau, yakni mulai dari Rp 10 ribu saja.

Lokasi: Kuta Barat, Kec. Sukajaya, Kota Sabang, Aceh.

4. Baso Bang Wan

Bakso menjadi makanan yang bisa ditemukan hampir di semua daerah di Indonesia. olahan daging yang berbentuk bulat dengan kuah yang bening ini memang memiliki rasa yang nikmat. Di Sabang Anda bisa mencicipi bakso yang unik, dimana baksonya dibuat dari seafood. Datang saja ke Baso Bang Wan yang sudah begitu terkenal di Sabang.

Seperti bakso pada umumnya, didalamnya Anda juga bisa menemukan mie putih. Taburan bawang goreng dan daun bawang juga semakin menambah rasanya. Kuahnya bening dengan rasa kaldu yang gurih dan pas. Buka dari sore hingga malam hari, makan di tempat satu ini dijamin tak akan membuat kantong Anda jebol.

Lokasi: Kuta Ateueh, Kec. Sukakarya, Kota Sabang, Aceh.

5. Kedai Mie Sedap

Di Sabang memang ada banyak olahan mie, tetapi tetap saja wajib untuk Anda cicipi. Masing masing olahan mienya akan memberikan pengalaman rasa yang berbeda. Kedai Mie Sedap menjadi tempat yang cocok untuk Anda penggemar mie. Walaupun namanya seperti sebuah brand mie instan di Indonesia, mie yang dimasak disini bukanlah mie instan.

Mie yang dimasak diproduksi sendiri oleh pemilik kedai sehingga memiliki tekstur yang berbeda. Begitu juga dengan bumbu yang digunakan merupakan resep turun temurun. Mie ini dibuat tanpa menggunakan bahan pengawet sehingga aman untuk dikonsumsi. Apalagi mie satu ini terbilang kondang, sehingga dalam sehari sudah langsung habis.

Dalam proses pengolahannya, mie sedap akan ditambahkan dengan olahan daging ikan. Kemudian ditambahkan dengan daun seledri, tak ketinggalan kuah beningnya yang berasal dari kaldu ayam. Rasa yang dihadirkan untuk makanan ini unik tetapi bikin ketagihan.

Lokasi: Jl. Perdagangan, Kuta Barat, Kec. Sukakarya, Kota Sabang, Aceh.

6. Rujak 0 Kilometer

Jika Anda sedang mengunjungi tugu Nol Kilometer yang ada di Sabang, maka Anda harus mencicipi rujak satu ini. Rujak khas Sabang ini tidak bisa Anda temukan di tempat lain dan juga berbeda dari rujak pada umumnya. Baik dari buah yang digunakan hingga sambal yang dipilih. Dimana di dalam sambal ini ditambahkan dengan buah khusus yakni buah rumbia.

Buah tersebut akan ditambahkan pada sambalnya dan ikut digerus halus. Kemudian ditambahkan dengan gula aren juga cabai rawit. Adanya tambahan buah rumbia ini memang membuat sambalnya ada rasa sepatnya. Tetapi jika ditambahkan dengan buah rasa ini tidak akan terlalu dominan. Anda bisa memilih tingkat kepedasan yang sesuai dengan selera Anda.

Menikmati rujak ini akan semakin lengkap apabila sekalian memandang pesona 0 kilometer ini. Buah yang dicocol dengan sambal unik ini akan menghasilkan perpaduan rasa yang membuat ketagihan. Angin yang bertiup lembut karena dekat dengan pantai juga menambah suasana makin pas. Pastikan Anda mencicipi rujak ini saat singgah di destinasi wisata hits ini.

Lokasi: Iboih, Kec. Sukakarya, Kota Sabang, Aceh.

7. Kedai Makan Murah Raya

Kedai Makan Murah Raya menjadi salah satu kedai yang menyediakan banyak menu menggoda. Dan yang membuatnya selalu jadi tujuan karena harga yang ditawarkan sangat ramah kantong. Lokasinya berada di pusat kota, akan sangat memudahkan siapapun untuk menjangkau kedai makan ini. Apalagi menu yang ditawarkan juga banyak pilihan.

Anda bisa menikmati aneka sayuran, olahan ayam, ikan dan juga nasi. Menunya yang ditawarkan kebanyakan adalah menu masakan nusantara atau makanan umum. Kendati demikian, Anda tetap bisa mencicipi olahan lokalnya. Biasanya restoran ini dijadikan pilihan bagi wisatawan yang masih asing dengan olahan masakan lokal yang kaya rempah.

Lokasi: Jl. Perdagangan No.52, Kuta Barat, Kec. Sukakarya, Kota Sabang, Aceh.

8. Mie Pingsun

Masih merupakan olahan mie, Mie Pingsun menjadi olahan khas Sabang yang tak boleh Anda lewatkan. Mie satu ini tidak hanya menggunakan daging ayam sebagai toppingnya. Melainkan Anda juga akan menemukan ragam seafood yang dijadikan sebagai topping. Cumi cumi, ikan, hingga udang akan diolah khusus kemudian ditaburi dengan sayuran.

Mie satu ini juga sering disebut sebagai Mie Bang Mandra, sebab penjualnya mirip dengan artis Mandra. Rasa makanan satu ini tak akan membuat Anda kecewa. Perpaduan mienya yang kenyal dengan tambahan topping serta dibalut bumbu khas memang tiada duanya. Harganya juga tidak akan membuat kantong kering, sekitar Rp 10 ribu per porsi.

Lokasi: Ie Meulee, Kec. Sukajaya, Kota Sabang, Aceh.

9. Kedai Kopi Pantai Jaya

Kedai Kopi di Sabang cukup banyak, sehingga Anda juga harus mengunjungi salah satunya. Dan salah satu kedai yang kondang adalah Kedai Kopi Pantai Jaya. Kedai kopi termasuk yang legendaris yang sudah ada sejak tahun 1980an. Dan hingga saat ini masih menjadi kedai kopi favorit yang tak boleh dilewatkan. Menu kopinya yang dihadirkan cukup beragam.

Mulai dari kopi sangli, takengon hingga kopi tangsi yang bisa Anda request sesuai dengan selera. Seperti dengan ditambahkan dengan susu atau kopi sanget sebutan untuk kopi hitam. Anda juga bisa memesan makanan pendamping di tempat satu ini. Bahkan Anda bisa membeli kopinya untuk oleh oleh keluarga di rumah.

Lokasi: Ie Meulee, Kec. Sukajaya, Kota Sabang, Aceh.

10. Kopi Ulee Kareng

Satu lagi kedai kopi yang juga cocok untuk tujuan kulineran Anda di Sabang. Kedai kopi satu ini tidak hanya terkenal tapi juga sudah lama berdiri. Dirintis pada tahun 1960an hingga akhirnya kondang di 1990 silam. Kedai kopi ini selalu jadi tujuan kawula muda untuk menghabiskan waktu.

Lokasi: Ulee Kareng, Ceurih, Kec. Ulee Kareng, Kota Banda Aceh, Aceh.

Itulah beberapa destinasi wisata kuliner di Sabang yang bisa Anda kunjungi. Menawarkan banyak menu unik, walaupun lebih banyak didominasi oleh olahan mie. Selain itu, Anda juga bisa mengunjungi kedai kopi legendaris yang menawarkan kopi jempolan. Jadi, sudah tahu tempat mana dahulu yang akan Anda kunjungi?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *