Travel  

10 Daftar Universitas di Magelang, Manakah Yang Membuka Kelas Karyawan dan Jurusan Keperawatan?

10 Daftar Universitas di Magelang, Manakah Yang Membuka Kelas Karyawan dan Jurusan Keperawatan?

tribunwarta.com – Magelang adalah salah satu kota yang terletak di Provinsi Jawa Tengah. Kota ini merupakan salah satu yang paling tua di Indonesia sehingga memiliki sejarah yang panjang.

Jadi, tidak heran apabila ada banyak tempat wisata bersejarah yang bisa dikunjungi di kota ini. Salah satunya adalah Candi Borobudur. Tidak hanya memiliki banyak tempat wisata bersejarah saja, di Magelang juga terdapat beberapa pilihan perguruan tinggi yang bagus lho.

Berikut ini merupakan beberapa pilihan universitas yang bisa kamu jadikan sebagai tempat untuk menuntut ilmu di Kota Magelang. Yuk, simak dulu!

1. Politeknik Pembangunan Pertanian Magelang

Akreditasi: Baik SekaliAlamat: Jl. Magelang – Kopeng No. Km. 7, Kopeng, Kecamatan Getasan, Kabupaten Magelang, Jawa TengahMap: Klik DisiniNo. Telp: (0293) 364188Website: https://polbangtanyoma.ac.id/Biaya Kuliah Mulai: Gratis

Sesuai dengan namanya, Politeknik Pembangunan Pertanian Magelang adalah salah satu kampus yang cocok buat kamu jika berniat untuk memperdalam ilmu di bidang pertanian.

Tentu saja, program studi yang terdapat di kampus ini berhubungan dengan bidang pertanian dan peternakan. Beberapa di antaranya meliputi penyuluhan peternakan dan kesrawan, teknologi produksi ternak, serta teknologi pakan ternak.

Menariknya, biaya kuliah di kampus ini ditanggung secara penuh oleh pemerintah alias gratis. Kabarnya, para lulusan kampus ini akan memiliki ikatan dinas lho.

2. Universitas Muhammadiyah Magelang

Akreditasi: BAlamat: Jl. Tidar No. 21, Magersari, Kecamatan Magelang SelatanMap: Klik DisiniNo. Telp: (0293) 362082Website: www.ummgl.ac.idBiaya Kuliah Mulai: Rp. 2.300.000 per semester

Universitas Muhammadiyah merupakan salah satu kampus Islam yang cukup terkenal di Indonesia. Ternyata, Universitas Muhammadiyah juga terdapat di Kota Magelang lho!

Tentu saja, kampus ini menanamkan nilai-nilai dan ajaran Islam pada semua mahasiswanya sehingga sangat cocok untuk umat Islam.

Ada beberapa fakultas di kampus ini yang meliputi ekonomi dan bisnis, hukum, keguruan dan ilmu pendidikan, agama Islam, teknik, ilmu kesehatan, dan psikologi.

3. Universitas Tidar

Akreditasi: BAlamat: Jl. Kapten Suparman No. 39, Potrobangsan, Kecamatan Magelang UtaraMap: Klik DisiniNo. Telp: (0293) 364113Website: https://untidar.ac.id/Biaya Kuliah Mulai: Rp. 2.500.000 per semester

Universitas Tidar adalah salah satu kampus negeri yang terkenal di Kota Magelang, Jawa Tengah. Ternyata, kampus ini telah berdiri sejak tahun 1980 lho.

Ada beberapa fakultas yang bisa kamu ambil di kampus ini yaitu pertanian, ekonomi, ilmu sosial dan ilmu politik, keguruan dan ilmu pendidikan, serta teknik.

Tidak hanya itu saja, di kampus ini ada beberapa ilmu untuk jenjang pendidikan yang berbeda-beda antara lain diploma 3, sarjana, dan pascasarjana.

4. Akademi Militer Magelang

Akreditasi: AAlamat: Jalan Gatot Subroto Jurangombo Selatan, Seneng Satu, Banyurojo, Kecamatan Mertoyudan, Kabupaten Magelang, Jawa TengahMap: Klik DisiniNo. Telp: (0293) 363002Website: www.akmil.ac.idBiaya Kuliah Mulai: Gratis

Sesuai dengan namanya, Akademi Militer Magelang merupakan sebuah perguruan tinggi yang tepat jika kamu berniat untuk bergabung dalam kemiliteran Indonesia.

Ada beberapa program studi di kampus ini antara lain teknik sipil pertahanan, teknik elektro pertahanan, teknik mesin pertahanan, administrasi pertahanan, serta manajemen pertahanan.

Biaya kuliah di institusi pendidikan ini juga gratis lho. Selain itu, selepas lulus kamu akan memiliki ikatan dinas dengan pemerintah!

5. Akademi Teknik Tirta Wiyata

Akreditasi: BAlamat: Jl. Duku 1 No. 54, Kramat Selatan, Kecamatan Magelang UtaraMap: Klik DisiniNo. Telp: (0293) 361340Website: https://akatirta.ac.id/Biaya Kuliah Mulai: Rp. 4.000.000 per semester

Akademi Teknik Tirta Wiyata merupakan salah satu institusi pendidikan vokasi khusus untuk bidang teknik lingkungan di kota ini.

Kampus ini telah berdiri sejak tanggal 7 Agustus 2002. Di kampus ini, para mahasiswa akan dilatih untuk menjadi tenaga professional di bidang lingkungan.

Tidak disangka-sangka, kampus ini telah menjalin kerjasama dengan berbagai lembaga, baik yang ada di dalam maupun luar negeri.

6. Akademi Keperawatan Karya Bhakti Nusantara

Akreditasi: BAlamat: Jl. A Yani, Gg. Barito No. Km. 1, Pagiren, Jambewangi, Kecamatan Secang, Kabupaten Magelang, Jawa TengahMap: Klik DisiniNo. Telp: (0293) 3149517Website: https://akperkbn.ac.id/

Buat kamu yang berniat untuk menjadi tenaga kerja di bidang keperawatan, kampus ini bisa menjadi salah satu pilihan yang tepat lho.

Sesuai dengan namanya, Karya Bhakti Nusantara adalah salah satu akademi khusus untuk bidang keperawatan di Jawa Tengah.

Ternyata, kampus ini sudah lama berdiri lho yakni sejak tahun 1994. Kualitas pendidikannya pun tidak kalah bagus jika dibandingkan dengan institusi lain lho.

7. Politeknik Muhammadiyah Magelang

Alamat: Jl. Tentara Pelajar, Kwirah, Tamanagung, Kecamatan Muntilan, Kabupaten Magelang, Jawa TengahMap: Klik DisiniNo. Telp: (0293) 587151Website: http://pmm.ac.id/

Selain universitas, ternyata juga ada lho Politeknik Muhammadiyah di kota ini. Sesuai dengan namanya, Politeknik Muhammadiyah adalah salah satu sekolah vokasi di Jawa Tengah.

Ada tiga program studi yang bisa kamu ambil di kampus ini yaitu agribisnis perikanan, teknik lingkungan industri, serta administrasi perkantoran dan bisnis.

8. Sekolah Tinggi Teologi Magelang

Alamat: Jl. Soekarno Hatta No. 64-66, Kaliran, Blondo, Mungkid, Kabupaten Magelang, Jawa TengahMap: Klik DisiniNo. Telp: (0293) 782644

Ingin mendalami ilmu di bidang teologi? Sekolah Tinggi Teologi Magelang bisa menjadi salah satu pilihan institusi pendidikan yang tepat lho.

Di kampus ini, terdapat dua pilihan program studi yaitu teologi dan pendidikan agama Kristen. Keduanya merupakan jenjang S1 alias sarjana.

9. Sekolah Tinggi Agama Islam Syubbanul Wathon

Alamat: Nglarangan, Sidoagung, Kecamatan Tempuran, Kabupaten Magelang, Jawa TengahMap: Klik DisiniNo. Telp: 0857-0151-3989Website: http://www.staia-sw.ac.id/

Buat kamu yang berniat untuk memperdalam ilmu agama Islam, kampus ini bisa menjadi salah satu pilihan yang tepat lho. Kampus ini telah berdiri sejak tanggal 17 Juli 2002.

Ada beberapa program studi yang bisa kamu ambil di kampus ini yaitu manajemen pendidikan Islam, ekonomi Islam, serta ilmu Al Quran dan tafsir.

10. Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Bina Patria

Akreditasi: CAlamat: Jl. Raden Saleh No. 2, Potrobangsan, Kecamatan Magelang Utara, Kota Magelang, Jawa TengahMap: Klik DisiniNo. Telp: (0293) 362993Website: https://www.stmikbinapatria.ac.id/front/index.phpBiaya Kuliah Mulai: Rp. 4.200.000 per semester

Jika kamu ingin memperdalam ilmu di bidang informatika dan komputer, kampus ini adalah salah satu yang paling cocok lho.

Ada tiga program studi di kampus ini yang bisa kamu ambil yaitu teknik informatika, sistem informasi, serta manajemen informatika (D3).

Jadi, itulah beberapa universitas di Magelang yang bisa kamu jadikan sebagai tempat untuk kuliah. Ternyata, kota ini juga punya banyak kampus yang tidak kalah bagus ya!

Nah, apakah ada kampus pilihanmu di daftar atas? Kalo ada yang sudah menarik perhatian kamu, silahkan untuk segera kontak pihak kampus untuk informasi terbaru.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *