James Muray Mulai Karir di Snap Inc

James Muray Mulai Karir di Snap Inc

tribunwarta.com – NESABAMEDIA.COM – Mantan Head of US Secret Service, James Muray akan memulai karirnya bekerja di perusahaan Startup kenamaan Snap Inc. James akan menduduki kursi sebagai Chief Security Officer, yang akan dimulai pada bulan Juli ini, Sabtu (9/7).

Snap Inc telah memberikan konfirmasi mereka, untuk mulai memgangkat James sebagai Chief Security Officer di perusahaan mereka, terhitung pada akhir Juli 2022. Kabar kemunduran James dari bidang pemerintahan yang telah dia tekuni ini, tercium sejak Kamis kemarin.

Kabar ini juga pertama kali dirilis oleh Secret Service, yang menyatakan bahwa James Muray sudah tidak lagi terikat kontrak dengan mereka. Hingga pada akhirnya, James memiliki untuk mulai menandatangai kontrak dengan Snap Inc, perusahaan asal dari platform media sosial populer, Snapchat.

“Kami sangat senang dengan James yang memilih untuk mulai bergabung dengan perusahaan ini, dia akan segera bekerja sebagai Chief Security Officer mulai 1 Agustus mendatang,” kata juru bicara Snap Inc, Pete Boogard, Jumat (8/7).

Dalam peran barunya ini, James bertugas untuk dapat mendukung keamanan dan privasi data dari pengguna Snapchat dan karyawan yang bekerja didalamnya. James juga akan mengurus berbagai hal yang berkaitan dengan hukum perusahaan.

Pihak Secret Service sendiri juga memberikan pernyataan membanggakan akan prestasi James Muray, dalam mempertahankan kestabilan sosial perusahaan ketika pandemi berlangsung. Hingga sekarang, James berhasil membuat kondisi perusahaan menjadi tetap stabil.

Agensi yang diketahui, membantu berbagai layanan presiden, mulai dari data, karyawan, keluarga, dan berbagai macam kepentingan kenegaraan yang dilindungi oleh mereka. James bekerja dengan sangat baik, hingga akhir kontraknya yang di mana memiliki untuk pindah ke perusahaan yang berbeda.

Joe Biden, selaku presiden Amerika menyatakan kebanggaannya kepada James. Dia mengatakan terima kasih, kepada dedikasi James yang melindungi presiden dan keluarganya dengan sangat baik, serta memberikan ucapan terima kasih atas nama para pejabat tinggi negara.

“Ini bukan hanya melindungi diri sendiri, tapi juga memperhatikan keamanan dari keluarga yang anggota keluarganya bekerja untuk negara. Kami sekali lagi mengatakan terima kasih dan bersyukur, atas layanan dan dedikasi untuk melindungi keluarga kami.” Kata Joe, Jumat (8/7).

EDITOR: MUCHAMMAD ZAKARIA

    Hudalil Mustakim, lebih akrab dipanggil Alil. Saya seorang Content Writer yang cukup lama bergelut dalam bidang ini, saya menyukai hal baru khususnya dalam menulis berbagai macam gaya penulisan artikel yang bervariasi.

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *