4 Rasi Bintang akan Menghiasi Langit pada Januari 2023, Catat Tanggalnya

4 Rasi Bintang akan Menghiasi Langit pada Januari 2023, Catat Tanggalnya

tribunwarta.com – Bulan pertama pada 2023 akan menjadi awal perjalanan yang membawa Anda untuk menyusuri indahnya langit malam dengan segala fenomena langitnya.

Gugus bintang akan menghiasi langit malam tepat di puncak tertinggi di langit.

Dilansir Pikiran-rakyat.com dari Star Walk Space, berikut beberapa rasi bintang yang bisa Anda nikmati pada Januari 2023.

Beberapa fenomena langit bisa disaksikan tanpa menggunakan bantuan teropong atau teleskop.

1. M47 (NGC 2422) – Rasi Bintang Puppis

Gugus bintang ini paling tepat diamati dari belahan bumi selatan pada garis lintang antara 55 derajat Lintang Utara (LU) dan 84 derajat Lintang Selatan (S).

Messier 47 bisa terlihat melalui teropong 10×50 atau teleskop kecil, namun jika langit sangat gelap Anda juga bisa menyaksikan keindahannya dengan mata telanjang.

M47 ditemukan oleh Giovanni Batista Hodierna (1654), berusia sekitar 78 juta tahun dan berisi sekira 500 bintang. Gugus bintang ini bisa Anda lihat pada 15 Januari 2023.

2. NGC 2403 (Caldwell 7) – Rasi Bintang Camelopardalis

Gugus bintang ini bisa dinikmati di belahan bumi utara, dan terlihat di garis lintang hingga empat derajat lintang selatan.

Galaksi NGC 2403 tidak dapat diamati dengan mata telanjang, tetapi Anda dapat melihatnya melalui teropong besar atau teleskop kecil.

NGC 2403 adalah galaksi spiral menengah dan merupakan anggota dari galaksi M81 yang ditemukan oleh William Hersche (1788).

Diketahui bahwa NGC 2403 berdiameter sekira 50.000 tahun cahaya. Fenomena langit ini bisa Anda nikmati pada 15 Januari 2023.

3. NGC 2451 – Rasi Bintang Puppis

Gugus bintang ini bisa dinikmati di belahan bumi selatan, dan terlihat di garing lintang hingga 32 derajat lintang utara.

Gugus bintang NGC 2451 cukup terang untuk terlihat dengan mata telanjang, tetapi lebih baik menggunakan teropong untuk mengamatinya.

Gugus bintang ini menjadi salah satu gugusan yang paling terang di langit dan mencakup dua kali ukuran bulan purnama di langit.

Pada 1996, para astronom mengonfirmasi bahwa NGC 2451 sebenarnya adalah dua kelompok terbuka yang terletak di sepanjang garis pandang yang sama.

Fenomena indahnya bintang ini bisa Anda amati pada 17 Januari 2023.

4. NGC 2516 (Caldwell 96) – Rasi Bintang Carina

Gugus bintang ini bisa dinikmati di belahan bumi selatan, dan terlihat di garing lintang hingga sembilan derajat lintang utara.

Gugus bintang NGC 2516 relatif terang, sehingga Anda dapat melihatnya dengan mata telanjang, namun akan jauh lebih indah jika diamatinya dengan menggunakan teropong atau teleskop kecil.

NGC 2516 atau yang disebut dengan Sarang Lebah Selatan itu merupakan gugus bintang terbuka yang ditemukan oleh Nicolas-Louis de Lacaille (1751-1752).

Anda bisa menikmati fenomena langit tersebut pada 20 Januari 2023.

Itulah beberapa fenomena langit yang akan terjadi pada Januari 2023.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *