Respon Kisi-kisi Jokowi soal Calon Pemimpin, Politikus PDIP: Bapak Presiden Tidak Endorse Siapa Pun

Respon Kisi-kisi Jokowi soal Calon Pemimpin, Politikus PDIP: Bapak Presiden Tidak Endorse Siapa Pun

tribunwarta.com – Ketua DPP PDI Perjuangan Said Abdullah memberikan respon terkait pernyataan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam acara Nusantara Bersatu di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta.

Dalam acara tersebut Jokowi tampak memberi kisi-kisi pemimpin yang ia rasa layak dipilih menjadi sosok presiden dalam kepemimpinan berikutnya.

Menurut Said, pernyataan Jokowi tersebut adalah hal yang biasa. Ia bahkan mengatakan Jokowi tidak mempromosikan ke suatu sosok yang spesifik.

“Apa yang disampaikan itu bagi kami biasa-biasa saja, bapak presiden tidak mengendorse siapapun pemaknaan dari saya,” kata Said kepada awak media di Kompleks Parlemen, Senin (28/22/2022).

Diketahui, dari kisi-kisi yang disampaikan dalam acara, Jokowi tampak jelas mengatakan sosok pemimpin yang tepat ialah orang yang rambutnya putih.

Sehingga hal tersebut ditangkap oleh banyak pihak Jokowi jelas mengarah ke suatu sosok yang sudah jelas dikenal oleh orang banyak, yakni Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Namun, Said juga menepis hal tersebut. Ia mengatakan kisi-kisi tersebut sifatnya umum dan tidak menyasar ke satu sosok yang spesifik.

“Bapak presiden memberikan kriteria toh kriterianya umum banget kok, gue juga rambutnya putih, tapi karena botak sehingga tidak kelihatan rambut gue putih semua, jadi biasa saja,” ucap Said.

Diketahui silaturahmi nasional dengan tema Nusantara Bersatu digelar oleh gabungan Relawan Jokowi di Stadion Utama GBK , Jakarta.

Dalam acara tersebut Presiden Jokowi memaparkan sejumlah pencapaiannya selama memerintah, terutama di bidang infrastruktur.

Jokowi pada kesempatan itu juga menjabarkan sejumlah catatan yang dia anggap penting untuk dicermati oleh relawan terkait sosok dan kriteria calon presiden 2024.

Ganjar Pranowo Unggah Rambut Hitam seusai Jokowi Beri Kode Pilih Capres Rambut Putih Jadi Pemimpin

Privacy Policy

We do not collect identifiable data about you if you are viewing from the EU countries.For more information about our privacy policy, click here

Ganjar Pranowo Unggah Rambut Hitam seusai Jokowi Beri Kode Pilih Capres Rambut Putih Jadi Pemimpin

Seusai Jokowi Ajak Pilih Capres Rambut Putih: Ganjar, Anies, & Ridwan Kamil Unggah Foto soal Rambut

Jokowi Lempar ‘Kode’ Capres Berambut Putih di Acara Nusantara Bersatu, Pengamat: Sinyal untuk Ganjar

Ganjar Pranowo Pamer Foto dengan Rambut Hitam seusai Jokowi Singgung Pemimpin Berambut Putih

Demokrat Sindir Jokowi soal Sosok Pemimpin Rambut Putih: Lihat Dari Pengalaman Bukan Fisik

Aksi Jenaka Ridwan Kamil Turut Unggah Foto ‘Rambut Baru’ Warna Putih: Disuruh Istri, Entah Kenapa

Motif Pengendara Motor di OKI Tembak Mati Sopir Truk hingga Tewas Bersimbah Darah di Dalam Mobil

Kakek di Kalimantan Utara Rudapaksa 2 Cucu yang Tinggal Bersama, Korban Diancam Diusir dari Rumah

Eks Anggota DPR RI Susaningtyas Sebut Panglima TNI Pengganti Andika Harus Punya Skill Lobi Politik

Ukraina Diam-diam Terima Pasokan Senjata Rahasia dari Pihak Ketiga, Klaim akan Segera Kalahkan Rusia

Kamaruddin Curigai Kebakaran Gedung Baintelkam Polri Ada Hubungannya dengan Kasus Sambo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *