PIS Resmi Kerja Sama dengan NYK, Siap Gempur Pasar LNG Internasional dan Kembangkan Green Business

PIS Resmi Kerja Sama dengan NYK, Siap Gempur Pasar LNG Internasional dan Kembangkan Green Business

tribunwarta.com – PT Pertamina International Shipping (PIS) resmi menandatangani kerja sama dengan Nippon Yusen Kaisha (NYK) mencakup investasi, dan kolaborasi bisnis strategis yang siap menguasai pasar LNG internasional.

Penandatanganan ini merupakan momen unlock value atau peningkatan nilai aset PIS sebagai Sub Holding Integrated Marine Logistics dari PT Pertamina (Persero). Adapun perjanjian yang ditandatangani adalah Shareholders Agreement, Share Subscription Agreement, dan Strategic Alliance Agreement.

Perjanjian kerja sama ditandatangani langsung oleh Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati , CEO NYK Hitoshi Nagasawa, CEO PIS Yoki Firnandi, dan CEO Pertamina Pedeve Indonesia. Hadir pula di penandatanganan ini Direktur Strategi ,Portofolio, dan Pengembangan Usaha PT Pertamina (Persero) A. Salyadi Saputra.

Turut juga menyaksikan momen bersejarah ini yakni Asisten Deputi Bidang Industri Energi, Minyak, dan Gas Kementerian BUMN Abdi Mustakim.

Kerja sama strategis dengan mitra kaliber Internasional sekelas NYK, diharapkan tidak hanya membawa dampak kenaikan keuntungan finansial dan bisnis, tetapi juga peningkatan kapabilitas awak armada PIS agar semakin gencar berkompetisi di kancah global.

Asisten Deputi Bidang Industri Energi, Minyak, dan Gas Kementerian BUMN Abdi Mustakim meyakini kerja sama ini bisa meningkatkan nilai dan mendapatkan imbal balik yang menguntungkan kedua perusahaan.

“PIS dan NYK bisa mendapatkan manfaat terbaik dari kolaborasi yang terjalin, untuk tumbuh bersama baik dari sisi kinerja, sumber daya, dan aspek bisnis lainnya.”

Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati mengapresiasi dan turut bergembira atas terealisasinya kerja sama yang telah menempuh negosiasi yang cukup panjang perjalanannya.

“Saya turut senang dengan terpilihnya NYK sebagai mitra strategis. Dari beberapa calon investor yang telah diundang, dan akhirnya NYK terpilih tentunya karena reputasi, pengalaman, serta keahlian yang dimiliki perusahaan di bidang yang selaras dengan PIS,” ujar Nicke.

Nicke berharap kerja sama ini bisa memacu PIS mengembangkan bisnis baru seperti angkutan LNG, dan bisa memperluas ekspansi pasar internasional, dan meningkatkan kapabilitas PIS.

Duta besar RI untuk Jepang Heri Akhmadi mendukung kolaborasi PIS dan NYK yang menurutnya juga merupakan langkah nyata mendukung komitmen G20, yakni inisiatif untuk mewujudkan Asia Zero Emission Community (AZEC).

“Jepang dan Indonesia meyakini Asia bisa menjadi panutan soal kerja sama dalam mewujudkan transisi energi yang lebih bersih, berkelanjutan, inklusif, dan terjangkau.”

CEO PT Pertamina International Shipping (PIS) Yoki Firnandi memaparkan kerja sama strategis ini merupakan bagian dari strategi besar untuk menjadikan PT Pertamina (Persero) sebagai perusahaan energi global terkemuka.

“Dengan berbagi strategi di antaranya restrukturisasi dan pembentukan sub holding. PIS sebagai Sub Holding Integrated Marine Logistics mendukung target ini dengan kerja sama strategis bersama NYK, yang tentunya akan membawa banyak keuntungan bagi perusahaan,” ujar Yoki.

Beberapa keuntungan yang bisa didapat perusahaan antara lain adalah akselerasi pembangunan kapabilitas PIS. NYK seperti diketahui adalah salah satu perusahaan perkapalan terbesar di dunia, dan bahkan Top 2 Gas Carrier Owner di dunia.

Keuntungan lainnya adalah potensi eksplorasi bisnis baru, dan juga bagian dari transisi energi PIS untuk masuk ke bisnis yang lebih ramah lingkungan.

“Tentunya kerja sama ini juga memberikan keuntungan bagi NYK, di mana market Indonesia sangat besar dan punya potensi terus bertumbuh. Kerja sama bagian penting dari pertumbuhan bisnis PIS untuk menjadi Asia’s Leading Integrated Marine Logistics Company.”

Selain itu, kerja sama dengan pemain global seperti NYK juga akan meningkatkan kapabilitas pekerja PIS untuk semakin ekspansif menjelajahi rute internasional. Saat ini, PIS tercatat sudah berlayar di 18 rute internasional dan terus menjajal rute serta pasar pasar baru untuk mengembangkan bisnis.

Seperti diketahui, NYK sendiri merupakan perusahaan perkapalan terkemuka di Jepang. Saat ini, NYK mengoperasikan 817 kapal di mana 86 di antaranya merupakan LNG Carriers. Jejak rekam NYK sebagai perusahaan perkapalan juga tak perlu diragukan dengan bisnisnya yang tersebar di banyak belahan dunia. Saat ini, NYK mengoperasikan 20 pelabuhan dan beroperasi di 639 logistics center di dunia.

Sebagai catatan, Credit Suisse, CIMB Sekuritas, dan Mandiri Sekuritas bertindak sebagai joint financial advisors bagi PIS untuk transaksi tersebut.

Resmi Naik Lagi, Berikut Harga BBM Non Subsidi: Mulai Pertamax Turbo, Dexlite, hingga Pertamina Dex

Privacy Policy

We do not collect identifiable data about you if you are viewing from the EU countries.For more information about our privacy policy, click here

Resmi Naik Lagi, Berikut Harga BBM Non Subsidi: Mulai Pertamax Turbo, Dexlite, hingga Pertamina Dex

Profil Kiki Amalia, Eks Istri Markus Horison yang Resmi Dinikahi Pengusaha Usai 10 Tahun Menjanda

Wisata Medis di Malang Dibuka Tahun 2023, Proyek Bersama RS Malang dan Institusi Kesehatan AS

Rayakan 25 Tahun di Dunia Perhotelan, Archipelago International Siap Rambah Pasar Global

BBM Non Subsidi Naik: Pertamax Turbo Rp15.200 dan Pertamax Dex Rp18.800 Per Liter

Dinikahi Agung Nugraha dengan Mahar 50 Gram Logam Mulia, Kiki Amalia Akui Deg-degan: Berasa Perawan

Jadwal Pertandingan 16 Besar Piala Dunia 2022: Belanda vs AS Jadi Pembuka, Prancis vs Polandia

Romelu Lukaku Pemain Paling Sial di Piala Dunia 2022, Empat Kali Gagal Jebol Gawang Kroasia

Piala Dunia Ghana vs Uruguay: Suarez Ogah Minta Maaf soal Handball 2010, Black Stars Balas Dendam!

Disoraki Peserta Reuni 212 saat Bahas Bebas Bersyarat, Rizieq Shihab: Sudah Cukup, Nanti Ditangkap

Ide Duet Prabowo & Ganjar di Pilpres 2024, Kasus Narkoba di Jakarta, Single ‘Muak’ Karya Aruma

Klasemen Grup E & F Piala Dunia 2022: Jepang Comeback Singkirkan Jerman, Belgia & Kanada Out

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *