Sinopsis Film Layla Majnun, Dibintangi Reza Rahadian dan Acha Septriasa

Sinopsis Film Layla Majnun, Dibintangi Reza Rahadian dan Acha Septriasa

JAKARTA, celebrities.id – Layla Majnun merupakan film Reza Rahadian dan Acha Septriasa yang menceritakan tentang Layla yang bimbang. Layla bingung harus memilih pria yang dijodohkan oleh keluarganya atau pria yang dia cintai. Simak lebih lanjut untuk mengetahui sinopsis film Layla Majnun.

Film yang disutradarai oleh Monty Tiwa ini terinspirasi dari cerita yang sangat terkenal yaitu Layla dan Majnun. Film ini menggambarkan kisah cinta yang terhalang oleh tradisi.

Nama-nama besar dalam kancah perfilman Indonesia turut hadir memerankan film ini. Sebut saja Reza Rahadian dan Acha Septriasa yang sudah malang melintang di industri film dalam negeri.

Melansir dari berbagai sumber, Senin (8/7/2022), berikut celebrities.id sajikan sinopsis film Layla Majnun.

Sinopsis film Layla Majnun

Menceritakan seorang wanita religius, cerdas, dan cantik bernama Layla (Acha Septriasa) yang berprofesi sebagai dosen. Layla memiliki cita-cita untuk dapat mengajar di luar negeri.

Suatu saat, cita-cita Layla terwujud untuk mengajar sebagai dosen tamu di Azerbaijan. Namun, sebelum berangkat ternyata Layla dijodohkan dengan seorang pria bernama Ibnu (Baim Wong) yang merupakan teman masa kecil dan calon bupati.

Ternyata Ibnu adalah pria kaya raya yang membantu keluarga Layla melunasi hutang keluarganya. Akhirnya, Layla pun menerima lamaran Ibnu dengan syarat dia diizinkan pergi ke Azerbaijan selama dua pekan kemudian menikah.

Akhirnya Layla pergi ke Azerbaijan dan Ibnu tetap di Indonesia sembari mempersiapkan pernikahan mereka. 

Sesampainya di Azerbaijan, Layla justru dibuat bimbang setelah dirinya bertemu dengan Samir (Reza Rahadian) yang merupakan pelajar yang pernah bersekolah di Indonesia.

Samir juga menjadi murid di Universitas tempat Layla menjadi dosen tamu. Layla menaruh perasaan kepada Samir usai dirinya menyampaikan sebuah pendapat.
 
Samir dan Layla ternyata memiliki ketertarikan yang sama yaitu bidang sastra. Selama mereka berkomunikasi, Samir mengutarakan perasaannya kepada Layla dan membuatnya menjadi bimbang.

Dalam keadaan bimbang tersebut, tanpa diduga Ibnu datang ke Azerbaijan untuk melakukan foto prewedding. Kedatangan Ibnu membuat Layla semakin bimbang.
 
Layla berada dalam posisi bimbang dimana dia harus memilih Samir pria yang dicintainya, atau Ibnu agar tidak mengecewakan keluarganya.

Itulah sinopsis film Layla Majnun. Ikuti terus celebrities.id untuk mendapatkan informasi menarik lainnya.

Editor : Lisvi Padlilah


Artikel ini bersumber dari www.celebrities.id.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *