Fajar/Rian Berharap Bisa Jawab Kepercayaan Pelatih Herry IP, Jadi Juara Dunia 2022

Fajar/Rian Berharap Bisa Jawab Kepercayaan Pelatih Herry IP, Jadi Juara Dunia 2022

JAKARTA, celebrities.id – Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berharap bisa menjawab kepercayaan sang pelatih, Herry Iman Pierngadi di ajang Kejuaraan Dunia 2022.

Pelatih yang biasa disebut Herry IP itu mengatakan bahwa ini adalah saat yang tepat bagi Fajar/Rian untuk menjadi juara dunia setelah tampil konsisten sepanjang tahun ini.

Seperti diketahui, Fajri -sebutan Fajar/Rian- sempat gagal di babak pertama dan kedua pada dua turnamen awal tahun ini di German Open 2022 dan All England 2022. Akan tetapi, setelah itu mereka tampil sangat konsisten dengan menembus tujuh final dari 10 turnamen BWF terakhir yang mereka ikuti.

Bahkan, tiga gelar juara berhasil diboyong oleh pasangan ranking lima dunia itu. Mereka sukses merengkuh takhta tertinggi di ajang Swiss Open 2022, Indonesia Masters 2022 dan Malaysia Masters 2022. Melihat performa gemilang tersebut, beberapa waktu lalu Herry IP mengatakan bahwa dirinya yakin ini adalah saat yang tepat untuk Fajar/Rian menjadi juara dunia.

Fajri pun berharap mereka bisa menjawab kepercayaan tersebut dengan menjadikan ucapan pelatih berjuluk Coach Naga Api itu sebagai pemicu motivasi dan kepercayaan diri mereka di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022.

“Semoga kepercayaan pelatih buat kita berdua jadi motivasi lebih dan memberikan kepercayaan diri lebih buat kita  berlaga di Kejuaraan Dunia. Semoga kita juga bisa menjadi yang terbaik di sana,” kata Fajar dalam konferensi pers virtual, Senin (15/8/2022).

“Sama seperti Fajar, apa yang dikatakan pelatih pasti menjadi motivasi lebih buat kita. Tapi kita tidak mau terlalu menggebu-gebu untuk bisa cepat menang. Yang penting kita bisa lebih mengatur pemikiran kita, bagaimana kita bisa fokus di setiap pertandingan,” ujar Rian.

Sekadar informasi, Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022 akan dihelat di Tokyo, Jepang pada 22-28 Agustus mendatang. Fajri langsung masuk ke babak 32 besar karena mendapat bye di babak sebelumnya dan kini hanya tinggal menunggu pemenang laga antara Hiroki Okamura/Masayuki Onodera (Jepang) dengan Attri Manu/Reddy B. Sumeeth (India).

Ini adalah kali ketiga juara Indonesia Masters 2022 itu mentas di Kejuaraan Dunia. Prestasi terbaik mereka adalah pada edisi 2019 lalu di mana mereka sukses membawa pulang medali perunggu usai dikalahkan sang senior, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan di semifinal.

Editor : Leonardus Selwyn Kangsaputra


Artikel ini bersumber dari www.celebrities.id.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *