Populer Internasional: Putin Salahkan Ukraina Terkait Ledakan Jembatan hingga Longsor Venezuela

Populer Internasional: Putin Salahkan Ukraina Terkait Ledakan Jembatan hingga Longsor Venezuela

Moskow: Rusia pada Minggu 9 Oktober 2022 menyalahkan Ukraina atas ledakan mematikan di jembatan yang menghubungkan Krimea ke Rusia. Di saat bersamaan Ukraina mengecam serangan rudal mematikan terbaru di wilayahnya yang menewaskan sedikitnya 13 orang.
 
Tuduhan Putin kepada Ukraina itu menjadi berita terpopuler Internasional Medcom yang diikuti dengan kabar mengenai 76 orang tewas dalam kecelakaan kapal Nigeria.
 
Kemudian diikuti dengan berita mengenai 22 orang tewas dalam bencana tanah longsor di Venezuela. Berikut selengkapnya mengenai berita terpopuler Internasional Medcom:

1. Putin Salahkan Ukraina atas Ledakan Jembatan Krimea, Sebut Pelaku Teroris

Rusia pada Minggu 9 Oktober 2022 menyalahkan Ukraina atas ledakan mematikan di jembatan yang menghubungkan Krimea ke Rusia. Di saat bersamaan Ukraina mengecam serangan rudal mematikan terbaru di wilayahnya yang menewaskan sedikitnya 13 orang.
 
“Otak, pelaku dan sponsor adalah dinas rahasia Ukraina,” kata Presiden Rusia Vladimir Putin tentang pengeboman jembatan Krimea pada Sabtu, seperti dikutip AFP, Senin 10 Oktober 2022.
 
“Ini adalah sebagai tindakan teroris,” tegasnya.





Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


Apa alasan dari tuduhan Putin itu? Simak di sini.

2. Memilukan! 76 Orang Tewas dalam Kecelakaan Kapal Nigeria

Presiden Nigeria Muhammadu Buhari mengatakan, 76 orang tewas ketika sebuah kapal yang kelebihan muatan terbalik di negara bagian Anambra, Nigeria tenggara.
 
“76 orang tewas dalam kecelakaan kapal di Anambra,” ucap Presiden Buhari, seperti dikutip AFP, Senin 10 Oktober 2022.
 
“Sekitar 85 orang berada di dalam kapal ketika kecelakaan itu terjadi pada Jumat 7 Oktober 2022. Kecelakaan terjadi di daerah yang dilanda banjir,” ujar Presiden Buhari.
 
Apa penyebab dari tenggelamnya kapal itu? Selanjutnya di sini.

3. 22 Orang Tewas Akibat Longsor Mematikan Menyapu Rumah di Venezuela

Tanah longsor yang mematikan telah menyapu rumah-rumah di kota Las Tejerias, Venezuela, di selatan ibu kota Caracas. Sedikitnya 22 orang dilaporkan tewas, dan 52 lainnya hilang.
 
Longsor terjadi setelah hujan deras yang disebabkan oleh pola cuaca La Niña menghantam venezuela.
 
Wakil Presiden Delcy Rodriguez mengunjungi salah satu daerah yang terkena dampak paling parah pada Minggu. Layanan penyelamatan sedang bekerja untuk menemukan mereka yang masih hilang, katanya.
 
Presiden Nicolas Maduro menggambarkan situasinya sebagai “sulit dan menyakitkan”.
 
Adakah kemungkinan korban tewas bertambah? Simak tautan ini.
 

(FJR)

Artikel ini bersumber dari www.medcom.id.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *