Perkiraan Harga Hewan Kurban Idul Adha 2019

Perkiraan Harga Hewan Kurban Idul Adha 2019

tribunwarta.com – Idul Adha 2019 akan diperingati pada 11 Agustus nanti. Berikut perkiraan harga hewan kurban untuk Agustus 2019 yang berada di pasaran.

Sudahkah Anda menyiapkan hewan kurban?

Masih terdapat 2 pekan sebelum tibanya Idul Adha 2019. Masih tersisa banyak waktu bagi Anda untuk menyiapkan dana dan memilih hewan kurban yang akan Anda sembelih pada 22 Agustus nanti.

Rubrik Finansialku

Sudah Siapkah Anda untuk Berkurban?

Umat muslim Indonesia mulai mempersiapkan dirinya untuk merayakan datangnya hari raya Idul Adha 1939 H pada 11 Agustus mendatang.

Idul Adha merupakan kesempatan untuk berbagi kepada sesama dengan mengurbankan hewan yang dianjurkan.

Umat islam yang mampu dari segi finansial, sudah sepatutnya mengalokasikan sebagian dananya untuk membeli hewan kurban. Karena berbagi dengan sesama adalah salah satu kewajiban yang harus kita penuhi sebagai manusia.

Bila Anda sudah siap secara finansial, Finansialku telah menyiapkan perkiraan harga hewan kurban Idul Adha 2019 ini. Mulai dari harga sapi hingga harga kambing. Mulai dari yang murah hingga yang paling mahal. Mulai dari yang berkualitas baik hingga paling baik.

Simak artikel berikut untuk mengetahui lebih lanjut.

[Baca Juga: Hitung Biaya Naik Haji dan Rencanakan dengan Aplikasi Finansialku]

Hewan yang akan dikurbankan tentu harus memiliki beberapa persyaratan yang harus dipenuhi agar dianggap sah ibadah berkurbannya. Beberapa syarat diantaranya adalah dalam kondisi sehat, tidak cacat serta telah memenuhi umur yang cukup.

Dalam merencanakan keuangan, Anda pasti sudah mengalokasikan untuk kepentingan donasi, zakat, agar pendapatan Anda juga berguna bagi orang lain. Gunakan aplikasi Finansialku untuk membantu Anda dalam membuat anggaran dan mencatat keuangan Anda.

Silakan download Aplikasi Finansialku di Google Play Store atau buka di laman aplikasi.finansialku.com.

Harga Hewan Kurban Idul Adha 2019

Sebagai pembeli yang baik, tentu kita akan menyiapkan dan menyesuaikan anggaran yang kita punya dengan harga hewan kurban.

Janganlah kita memaksakan berkurban apabila harga hewan tersebut ternyata di luar anggaran.

Sesuaikan anggaran Anda terlebih dahulu sebelum membeli hewan kurban yang Anda kehendaki. Berikut beberapa daftar harga hewan kurban yang beredar di pasaran:

Gratis Download Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 30 an

#1 Harga Sapi Kurban

Sapi merupakan hewan kurban yang paling mahal dibandingkan hewan kurban lainnya. Apalagi jika sapi tersebut merupakan jenis limosin. Harga sapi tersebut akan jauh lebih mahal lagi.

Meski sapi limosin memiliki harga yang tinggi, masih tetap banyak orang yang memburu sapi yang satu ini. Daging sapi memang lebih banyak disukai oleh kebanyakan orang ketimbang daging kambing.

Selain itu, daging sapi limosin juga memiliki cita rasa yang lebih lezat dibanding sapi biasa. Tak hanya itu, sapi limosin juga termasuk ke dalam sapi jumbo karena bisa mencapai berat hingga satu ton.

Harga sapi limosin yang berukuran berkisar 600 kg – 1 ton dijual mulai dari Rp40 juta. Semakin berat maka akan semakin mahal pula harga sapi tersebut.

[Baca Juga: Ingin Naik Haji? Ketahui Dulu Info Terbaru Biaya Naik Haji Plus 2018]

Namun, tak usah khawatir, terdapat jenis sapi lain yang memiliki harga jauh lebih terjangkau namun tetap memiliki kualitas yang baik.

Beberapa jenis sapi lain yang sering dijumpai di pasaran adalah sapi madura, sapi onggole dan sapi bali.

Berikut perkiraan harga sapi tersebut per Agustus 2019.

#2 Harga Kambing Kurban

Bila Anda merasa berkurban sapi melebihi anggaran yang telah Anda siapkan, tak usah khawatir. Anda bisa membeli kambing sebagai hewan kurban Anda pada Idul Adha 2019 kali ini.

Harga kambing memang jauh lebih bersahabat di kantong ketimbang harga sapi. Sebagai perbandingan, harga satu ekor sapi dapat dibelikan tujuh hingga delapan ekor kambing.

Meski harganya lebih murah, bukan berarti nilai Anda dalam berkurban menjadi berkurang. Berkurban bukanlah soal kompetisi, melainkan keikhlasan serta pengorbanan sesuai kemampuan.

[Baca Juga: Siapkan Riyal Sebelum Ibadah Haji! Ketahui Kurs Tukar Riyal Hari Ini]

Selain itu, daging kambing juga merupakan sesuatu yang sudah akrab dengan lidah orang Indonesia. Meski daging sapi menjadi favorit, berkurban kambing tetap masih menjadi pilihan banyak orang karena alasan finansial.

Harga kambing berkurban paling murah dapat ditebus dengan harga Rp2 jutaan dan mendapat kambing berbobot berkisar 20 kilogram.

Sementara untuk yang paling mahal, harga kambing bisa mencapai Rp5 jutaan dengan bobot di atas 50 kilogram.

Berikut daftar perkiraan harga kambing kurban per Agustus 2019

Tips Memilih Hewan Kurban

Tentu dalam berkurban kita ingin mendapatkan kualitas hewan yang paling baik sehingga memberikan manfaat sebaik-baiknya. Oleh karena itu, perhatikan tips-tips berikut dalam memilih hewan kurban.

#1 Kondisi Hewan Kurban

Dalam memilih hewan kurban, pastikan hewan yang Anda pilih dalam kondisi sempurna dan tidak memiliki cacat.

Bila hewan kurban memiliki kecacatan, maka ibadah kurban Anda tidak akan sah, dan daging tersebut dianggap sebagai daging biasa.

Cacat yang dapat membuat kurban menjadi tidak sah adalah hewan tersebut buta sebelah dan jelas sekali kebutaannya. Sedang sakit, pincang, dan juga terlalu kurus hingga tidak memiliki sumsum tulang.

#2 Usia Hewan Kurban

Agar ibadah kurban Anda sah, pastikan bahwa hewan yang Anda kurbankan telah memiliki umur yang cukup. Untuk kambing dan domba, usia yang diharuskan adalah sekitar 12-18 bulan.

Sementara untuk kerbau dan sapi, usianya harus berkisar diantara 22 bulan. Untuk memastikan umur hewan tersebut, mintalah catatan kelahiran ternak atau pastikan bahwa dua gigi susu yang di depan telah tanggal.

#3 Memiliki Nafsu Makan yang Baik

Hewan kurban yang sehat dapat dilihat dari nafsu makannya. Apabila hewan kurban tersebut doyan makan, maka dapat dipastikan hewan tersebut dalam kondisi yang baik.

Selain nafsu makan, lihatlah apakah hewan tersebut aktif dan lincah. Bila terlihat lesu dan tidak nafsu makan, bisa saja hewan tersebut tengah dalam keadaan stres.

[Baca Juga: Kenaikan Ongkos Naik Haji 2018 Dipengaruhi Oleh Beberapa Faktor Ini!]

#4 Tempat Membeli

Tempat membeli juga mempunyai peranan penting dalam menentukan kualitas hewan kurban. Pastikan Anda membeli hewan kurban dari tempat yang higienis dan tidak terpapar polusi udara yang berlebih.

Tempat yang kotor berpotensi menyebabkan hewan ternak stres dan terkena gangguan pencernaan atau pun gangguan pernafasan.

#5 Waktu Membeli

Waktu membeli juga salah satu hal yang harus Anda perhatikan. Belilah hewan kurban Anda sejak jauh-jauh hari. Hal ini membuat Anda mempunyai banyak opsi pilihan hewan.

Semakin mepet dengan Idul Adha, maka pilihan hewan kurban yang tersedia akan semakin sedikit.

Hal ini berpotensi membuat Anda tidak menemukan hewan kurban yang sesuai dengan anggaran yang Anda siapkan serta hewan kurban sisa yang tidak dipilih orang.

Segera Beli Hewan Kurban Anda

Setelah mengetahui perkiraan biaya dan tips memilih hewan kurban, tunggu apalagi. Segera siapkan anggaran Anda untuk berkurban tahun.

Pastikan ikuti tips yang telah diberikan agar mendapatkan hewan kurban dengan kualitas yang baik.

Semoga artikel ini membantu Anda dalam menyempurnakan ibadah berkurban Anda pada Idul Adha 1349 Hijriah.

Apakah Anda mempunyai tips lain dalam memilih hewan kurban? Bila punya, jangan ragu untuk berbagi pada kolom komentar yang tersedia.

Merasa terbantu dengan adanya artikel ini? Jangan lupa untuk bagikan artikel ini pada teman Anda agar mereka ikut terbantu.

Sumber Referensi

    Admin. Harga Sapi. Sapibagus.com – https://goo.gl/Eo4AwC

    Admin. Harga Kambing. Mitratanifarm.co.id – https://goo.gl/zjRTZ7

Sumber Gambar:

    Harga Hewan Kurban Idul Adha 2019 01 – https://goo.gl/hortEB

    Harga Hewan Kurban Idul Adha 2019 02 – https://goo.gl/6wSXpL

    Sapi Limosin – https://goo.gl/k5e9H3

    Kambing – https://goo.gl/1oK3BX

    Hewan Kurban – https://goo.gl/EP48QK

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *