Kecanduan Smartphone? Coba 8 Aplikasi Kecanduan Ini

Kecanduan Smartphone? Coba 8 Aplikasi Kecanduan Ini

tribunwarta.com – Merasa mulai kecanduan smartphone? Atau mulai merasa gelisah saat jauh dari smartphone? Yuk simak aplikasi kecanduan smartphone untuk mengatasi masalahmu ini!

Rubrik Finansialku

Aplikasi yang Bisa Bantu Kamu Lepas Dari Kecanduan Smartphone

Sadar atau tidak, sebagian besar dari kita terkadang merasa resah saat tidak menggunakan smartphone, walaupun sebenarnya tidak ada sesuatu yang begitu penting untuk dicek.

Hal ini merupakan tanda bahwa pengguna mulai kecanduan smartphone!

Meski terlihat sepele, hal ini benar-benar tidak bisa dibiarkan, sebab akan menyebabkan rasa ketergantungan yang berlebihan.

Berikut ini adalah aplikasi yang bisa kamu coba gunakan, agar bisa lepas dari rasa kecanduan game dan juga smartphone.

#1 Quality Time

Aplikasi ini sangat wajib untuk kamu coba, agar bisa tau seberapa lama waktu yang telah kamu habiskan untuk menjalankan ponsel beserta aplikasi yang kamu gunakan.

Tentu saja, data yang ditampilkan merupakan real-time, sehingga terjamin keakuratannya.

[Baca Juga: Ini Dia 5 Cara Jitu Mengatasi Kecanduan Belanja Online]

Dengan adanya aplikasi Quality Time ini, kamu bisa lebih baik dalam mengontrol waktu kamu, sehingga tidak menjadi lebih banyak habis karena bermain dengan smartphone.

#2 App Block – Stay Focused

Perhatian kamu sering teralihkan oleh smartphone sehingga membuat pekerjaan tidak kunjung selesai?

App Block – Stay Focused wajib banget untuk kamu pasang pada perangkat kamu.

Dengan aplikasi ini, kamu bisa memblokir untuk sementara waktu, setiap aplikasi yang kamu anggap sering mengalihkan perhatian dari pekerjaan.

Proses pemblokiran akan diatur berdasarkan waktu dan tanggal, dan jika durasi waktu pemblokiran telah selesai maka aplikasi dapat kembali berjalan secara otomatis.

Dengan aplikasi ini, kamu diharapkan bisa menjadi lebih fokus dengan hal lain yang kamu kerjakan. Tentu saja jika kamu lebih fokus dengan pekerjaan, maka kamu juga akan menjadi lebih produktif.

#3 Rescue Time

Rescue Time merupakan aplikasi yang akan mencatat dengan akurat tentang berapa kali kamu membuka smartphone kamu dalam waktu satu hari.

Aplikasi ini juga mampu memberi tahu pada kamu, apa saja yang telah kamu lakukan dengan menggunakan smartphone tersebut, mulai dari berapa lama kamu menelepon, menggunakan internet, hingga apa saja aplikasi yang paling lama kamu gunakan.

#4 Cold Turkey

Pernahkah kamu membayangkan bahwa ponsel pintar yang kamu gunakan menjadi tidak bisa digunakan untuk beberapa waktu tertentu?

Dengan Cold Turkey, hal ini bisa terjadi!

Dengan aplikasi ini, kamu bisa membekukan ponsel kamu untuk beberapa waktu, dan selama masih dibekukan ponsel menjadi tidak bisa kamu gunakan.

[Baca Juga: WHO, “Kecanduan Game (Game Disorder) Itu Penyakit!]

Aplikasi ini mengatur seberapa lama kamu akan membekukan ponsel, yang maksimal lamanya ialah satu jam.

Namun jika memang kamu memiliki kepentingan mendadak dan harus segera menggunakan ponsel, maka ponsel bisa kembali aktif dengan cara mematikan aplikasinya.

#5 App Detox

Aplikasi ini bisa membantu kamu untuk memantau penggunaan aplikasi yang ada di smartphone kamu.

Melalui aplikasi ini, kamu bisa mengunci setiap aplikasi yang sering menyita waktu kamu, sehingga diharapkan bisa mengurangi rasa ketergantungan.

#6 Break Free

Aplikasi Break Free bisa memantau penggunaan smartphone-mu dan juga mengendalikan serta membantu untuk mengubah kebiasaanmu yang sering berlama-lama berkutat dengan smartphone.

Aplikasi ini memiliki fitur yang dapat menampilkan seberapa tingkat kecanduan kamu terhadap smartphone.

Dengan begitu, kamu bisa menjadi lebih sadar dan mulai mencoba untuk mengurangi waktu bermain smartphone.

Aplikasi yang ditawarkan oleh Mobifolio ini sebenarnya sudah dirilis sejak tanggal 20 Januari 2014, dan telah diunduh oleh lebih dari satu juta pengguna smartphone.

Dengan rating-nya yang mencapai 4.3/5 Break Free terbukti ampuh dalam mengurangi rasa kecanduan terhadap smartphone.

Banyak juga diantara pengguna yang mengaku bebas dari kecanduan setelah menggunakannya.

#7 Flipd

Banyak orang yang sebelumnya kecanduan smartphone mengaku terbantu dengan menggunakan aplikasi Flipd ini.

Sebenarnya Flipd hanya menggunakan fitur lock screen yang bisa dianggap cukup sederhana. Hanya saja perbedaannya ialah, Flipd akan memaksa pengguna untuk fokus dengan kegiatan yang lain dan menghindari penggunaan smartphone yang berlebihan.

Tentu saja, hal ini belum tentu akan menjadi efektif pada semua orang.

#8 Moment

Pada masa sekarang, tidak susah bagi kita untuk menemukan orang-orang yang sedang ngumpul, namun masing-masing dari mereka sedang sibuk dengan smartphone-nya sendiri.

[Baca Juga: 7 Aplikasi untuk Meningkatkan Produktivitas Kerja Kamu. Apakah Sudah ada di Smartphone Kamu? ]

Dan hal ini sering juga terjadi dalam keluarga!

Aplikasi yang satu ini akan membantu kamu untuk bisa menikmati moment bersama orang lain tanpa terganggu dengan smartphone-mu.

Caranya adalah dengan menetapkan batas waktu pemakaian smartphone dalam satu hari.

Perlu Memiliki Komitmen

Meski telah menggunakan semua jenis aplikasi yang tertera diatas, kamu tidak akan bisa lepas dari rasa kecanduan smartphone jika kamu sendiri tidak memiliki niat yang kuat.

Untuk itu mulai sekarang, bangun sebuah komitmen untuk tidak terus-terusan menghabiskan waktu dengan smartphone!

Berikan tanggapan dan komentar Anda pada kolom yang tersedia di bawah ini!

Anda juga dapat membagikan setiap artikel Finansialku kepada rekan atau kenalan yang membutuhkan.

Sumber Referensi:

    Admin. 8 Agustus 2017. 3 Aplikasi Android Ini Bantu Atasi Kecanduan Smartphone. Liputan6.com – https://bit.ly/38oIE7y

    Muhaymin Rifai. 22 Agustus 2017. 11 Aplikasi Android Untuk Mengurangi Kecanduan Smartphone. Jalantikus.com – https://bit.ly/379J2ql

Sumber Gambar:

    Kecanduan 01 – https://bit.ly/31dYpfa

    Kecanduan 02 – https://bit.ly/2RJt1SL

    Kecanduan 03 – https://bit.ly/2tZK5uR

    Kecanduan 04 – https://bit.ly/3aUY45H

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *