Cara Mudah Daftar Dana Pensiun Astra Serta Cara Klaimnya

Cara Mudah Daftar Dana Pensiun Astra Serta Cara Klaimnya

tribunwarta.com – Astra merupakan salah satu perusahaan yang menyediakan dana pensiun bagi para karyawan. Programnya adalah Dana Pensiun Astra (DPA).

Artikel ini akan membahas cara mendaftarkan diri menjadi anggota DPA beserta cara untuk mengajukan klaim manfaat pensiun. Simak artikel ini.

Rubrik Finansialku

Dana Pensiun Astra

Dana Pensiun Astra adalah Dana Pensiun yang mengelola program pensiun pada perusahaan Astra Group. DPA memberikan kesempatan bagi para pesertanya untuk mendapatkan masa pensiun yang lebih berkualitas.

Selain itu, dengan adanya DPA, peserta dapat lebih siap menghadapi masa pensiun. Manfaat pensiun yang didapatkan peserta beragam dan bergantung pada jenis pensiunnya.

Pada kasus, peserta yang pensiun di usia 55 tahun (normal), atau usia 45-55 tahun (dipercepat) atau meninggal dunia setelah usia 45 tahun, dana pensiun akan dibayarkan langsung ke peserta atau ahli waris sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Jika peserta terkena cacat sebelum usia 45 tahun atau meninggal dunia sebelum usia 45 tahun, maka dana pensiun akan dibayarkan langsung ke ahli waris atau pihak yang ditunjuk.

[Baca Juga: Patut Ditiru! Begini Cara Freelance Menyiapkan Dana Pensiun]

Peserta dengan kepesertaan kurang dari 3 tahun, maka dana pensiun berupa iuran peserta dan bunga akan dibayarkan langsung ke peserta.

Bagi peserta yang kepesertaannya lebih dari 3 tahun namun pensiun sebelum usia 45 tahun, maka dana pensiun akan dialihkan kepada DPLK (Dana Pensiun Lembaga Keuangan) /DPPK (Dana Pensiun Pemberi Kerja) yang dipilih peserta.

Pendaftaran Dana Pensiun Astra

Untuk menjadi anggota DPA (Dana Pensiun Astra), Anda dapat melakukan pendaftaran dengan mudah.

Caranya hanyalah dengan mengisi form pendaftaran dan menyatakan kesediaan peserta untuk dipotong gajinya guna membayar iuran bulanan.

Form tersebut merupakan syarat menjadi peserta DPA. Form tersebut juga akan berisikan data-data yang akan menjadi acuan bagi DPA untuk melakukan verifikasi data peserta.

[Baca Juga: Kapan Saya Bisa Pensiun Dini? Cari Tahu Jawabannya Disini!]

Langkah pertama yang perlu Anda lakukan adalah dengan mengunjungi situs Dapenastra.com. Bagi peserta baru, Anda dapat memilih pilihan “Pendaftaran Peserta Baru” dan pilih “Lanjut”. Kemudian, pilih “Download Form Pendaftaran”.

Isilah form pendaftaran sesuai dengan informasi yang dibutuhkan. Beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika mengisi form pendaftaran adalah sebagai berikut:

    Pastikan bahwa nama dan tanggal lahir harus sesuai dengan KTP

    Isilah nomor kontak yang selalu dapat terhubung

    Tulis form dengan jelas, lebih baik menggunakan huruf besar

Tunjukkan form kepada bagian HRD (Human Resources Department) perusahaan Anda untuk diperiksa dan dilengkapi. Formulir tersebut akan ditandatangani dan dibubuhi cap perusahaan.

Kemudian, setelah seluruh form terisi, Anda dapat meng-upload form tersebut pada layar awal.

Pilih “Choose File”, kemudian lampirkan form yang telah terisi. Lampirkan pula fotokopi KTP yang masih berlaku, yang ada bagian tanda tangan atau cap jempol.

Jangan lupa untuk mengetik kode verifikasi sesuai dengan gambar angka yang diberikan dan pilih “Upload”. Langkah ini juga dapat dilakukan langsung oleh bagian HRD.

Setelah formulir diterima, DPA akan memberikan nomor peserta melalui telepon, SMS atau email yang telah tertuliskan. Oleh karena itu, pastikan bahwa jalur kontak yang Anda tuliskan aktif dan dapat terhubung.

Petunjuk Pengisian Form Pendaftaran

Di bawah ini adalah beberapa informasi yang akan dibutuhkan pada pengisian form, serta petunjuk untuk mengisi form tersebut.

    Nama Perusahaan Anda, contoh: PT ASTRA HONDA MOTOR

    Nomor pokok karyawan Anda, contoh: 356789

    Nama lengkap Anda (sesuai dengan KTP)

    Golongan Anda, contoh: 4

    Tanggal lahir (sesuai KTP) contoh: 06/08/86

    Centang pilihan yang sesuai dengan jenis kelamin Anda

    Centang pilihan sesuai dengan status keluarga Anda saat ini

    Alamat surat menyurat yang tetap

    Alamat email pribadi & email kantor, contoh: [email protected] & [email protected]

    Nomor Telepon/HP yang dapat dihubungi

    Biodata ahli waris atau pihak yang ditunjuk

    Nomor Rekening Bank Anda

    Nama Pemilik Rekening Anda

    Nama Bank Anda, contoh: BANK CENTRAL ASIA

    Cabang Bank Anda, contoh: SURABAYA

    Tanda tangani dan isi nama jelas Anda

    HRD membubuhkan tanda tangan dan Cap Perusahaan

Tata Cara Klaim Dana Pensiun Astra

Untuk melakukan klaim, secara umum, Anda harus mengisi formulir pengajuan klaim.

Formulir pengajuan klaim dapat diunduh melalui situs Dapenastra.com, dan pilih opsi “Klaim Manfaat Pensiun”. Kemudian, unduh form klaim manfaat pensiun pada pilihan “Download Form Klaim”.

Setelah form diisi, pilih “Choose File”, kemudian lampirkan form yang telah terisi dan fotokopi KTP sebagai salah satu dokumen pelengkap klaim.

Jangan lupa untuk mengetik kode verifikasi sesuai dengan gambar angka yang diberikan dan pilih “Upload”.

Selain melalui pilihan “Upload”, formulir pendaftaran juga dapat disampaikan melalui HRD perusahaan, dikirimkan langsung ke alamat DPA atau melalui email ke alamat email [email protected].

Adapun dokumen pelengkap tambahan yang dibutuhkan, adalah:

    Peserta meninggal: KTP ahli waris, Surat waris, Fotokopi KK, Surat Keterangan Kematian

    Peserta cacat: Surat Pernyataan Cacat dari HRD dan dokter yang berwenang.

    Peserta yang berhenti setelah 3 tahun:
    Usia di bawah 45 tahun: Mengisi formulir pemindahan ke DPLK yang dipilih
    Usia di atas 45 tahun dan Nilai Manfaat Pensiun*80% lebih dari Rp500 juta dan maksimal Rp1,5 miliar: Mengisi Formulir Pembelian anuitas yang dipilih. (Pemilihan Asuransi Anuitas harus dipertimbangkan dengan matang oleh Peserta karena Manfaat Pensiun yang bersangkutan akan dikelola seumur hidup sampai dengan janda/duda, dan anak (sesuai dengan aturan yang berlaku) oleh Lembaga tersebut)

    Usia di bawah 45 tahun: Mengisi formulir pemindahan ke DPLK yang dipilih

    Usia di atas 45 tahun dan Nilai Manfaat Pensiun*80% lebih dari Rp500 juta dan maksimal Rp1,5 miliar: Mengisi Formulir Pembelian anuitas yang dipilih. (Pemilihan Asuransi Anuitas harus dipertimbangkan dengan matang oleh Peserta karena Manfaat Pensiun yang bersangkutan akan dikelola seumur hidup sampai dengan janda/duda, dan anak (sesuai dengan aturan yang berlaku) oleh Lembaga tersebut)

    Usia di bawah 45 tahun: Mengisi formulir pemindahan ke DPLK yang dipilih

    Usia di atas 45 tahun dan Nilai Manfaat Pensiun*80% lebih dari Rp500 juta dan maksimal Rp1,5 miliar: Mengisi Formulir Pembelian anuitas yang dipilih. (Pemilihan Asuransi Anuitas harus dipertimbangkan dengan matang oleh Peserta karena Manfaat Pensiun yang bersangkutan akan dikelola seumur hidup sampai dengan janda/duda, dan anak (sesuai dengan aturan yang berlaku) oleh Lembaga tersebut)

Anda pun dapat langsung dihubungi DPA jika ingin melakukan klaim.

Melalui halaman situs yang sama, Anda hanya perlu memasukkan nama, nomor hp, dan alamat email serta nama perusahaan tempat berakhir bekerja. Kemudian, tunggu pihak DPA untuk menghubungi Anda.

Persyaratan Klaim

Perlu diingat, klaim hanya dapat dilakukan apabila peserta:

    Sudah berhenti bekerja atau pada saat mengajukan permohonan berhenti bekerja kepada perusahaannya

    Akan segera memasuki usia 55 tahun

    Meninggal dunia atau dinyatakan cacat oleh dokter

Petunjuk Pengisian Form Pengajuan Klaim

Di bawah ini adalah beberapa informasi yang akan dibutuhkan pada pengisian form, serta petunjuk untuk mengisi form tersebut.

    Centang pilihan sesuai dengan siapa yang mengisi form

    Nama lengkap Anda (sesuai dengan KTP)

    Tanggal lahir (sesuai KTP) contoh: 06/08/86

    Nama Perusahaan Anda, contoh: PT ASTRA HONDA MOTOR

    Nomor pokok karyawan Anda, contoh: 356789

    Nomor KTP

    Nomor NPWP

    Nomor Telepon/HP yang dapat dihubungi. Pastikan bahwa nomor kontak yang disertakan aktif dan dapat dihubungi karena pihak DPA akan menginformasikan status klaim melalui nomor tersebut.

    Tanggal berhenti bekerja sejak, contoh: jika telah berhenti semenjak Januari 2019 maka ditulis 01/19

    Nomor Rekening Bank Anda

    Nama Pemilik Rekening Anda

    Nama Bank Anda, contoh: BANK CENTRAL ASIA

    Cabang Bank Anda, contoh: SURABAYA

    Tempat dan Tanggal ditulisnya form

    Tanda tangani dan isi nama jelas Anda

    HRD membubuhkan tanda tangan dan Cap Perusahaan

Gratis Download Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 30 an

Siapkan Dana Pensiun Sejak Dini

Cukup mudah bukan untuk daftar Dana Pensiun Astra?

Dana pensiun perlu Anda siapkan sejak dini mengingat kebutuhan pasca pensiun yang harus terpenuhi dengan baik. Jangan sampai terlambat, karena mengumpulkan Dana Pensiun bukanlah dana yang sedikit.

Tidak mau kan dana pensiun Anda tidak terencana dengan baik?

Anda bisa tonton video dari channel Youtube Finansialku berikut ini untuk mengetahui cara mempersiapkan Dana Pensiun Anda:

Setelah membaca artikel ini, diharapkan Anda mendapatkan informasi mengenai cara pendaftaran dan melakukan klaim manfaat DPA. Mudah sekali bukan?

Bagikan artikel ini agar lebih bermanfaat dan bagikan pertanyaan Anda di kolom bawah ini. Terima kasih.

Sumber Referensi:

    Admin. Dana Pensiun Astra. Dapenastra.com – https://bit.ly/2XA1KWE

Sumber Gambar:

    Logo DPA – http://bit.ly/2JDTjAp

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *