6 Zodiak yang Susah Diajak Kerjasama, Lebih Cocok Kerja Sendirian

6 Zodiak yang Susah Diajak Kerjasama, Lebih Cocok Kerja Sendirian

tribunwarta.com – Bekerja sama atau teamwork menjadi satu keahlian yang harus dimiliki saat memasuki dunia kerja. Tanpa ini, akan terasa sulit untuk berbaur dengan orang lain yang membuat pekerjaan ikut terbengkalai. Sebab, ada beberapa pekerjaan yang harus diselesaikan bersama dengan tim.

Memang, bekerja dengan tim bukan hal yang mudah karena setiap orang harus mengesampingkan ego masing-masing demi tercapainya keberhasilan bersama.

Namun, hal ini tampaknya tidak berpengaruh pada beberapa zodiak berikut. Sebab, mereka ini masuk dalam kategori zodiak yang susah diajak bekerja sama. Apakah kamu termasuk di dalamnya?

Bingung cari Kartu Kredit Terbaik? Cermati punya solusinya!

Bandingkan Produk Kartu Kredit Terbaik!

1. Aquarius

Keinginannya untuk selalu terlihat independen membuat Aquarius sulit bekerja sama dengan orang lain, termasuk yang sudah dikenalnya. Mereka tidak ingin terlihat seperti membutuhkan orang lain, makanya selalu berusaha untuk mengerjakan segala sesuatunya seorang diri.

Hasilnya tidak bisa dipandang sebelah mata karena mereka selalu mengupayakan yang terbaik. Dalam kesehariannya pun, mereka sering kali menghabiskan waktu sendirian. Misalnya, pergi ke toko buku sendiri, nongkrong sendiri, bahkan belanja sendiri.

Jadi jangan heran kalau Aquarius terkesan menutup diri dari lingkungan di sekelilingnya. Sebab, seperti inilah mereka sejak dulu. Agak tertutup dan memilih sibuk dengan dunia sendiri.

2. Capricorn

Capricorn bukan tipikal zodiak yang suka bersosialisasi dengan orang lain. Mereka lebih suka bersama dirinya sendiri, melakukan apa yang dianggapnya menyenangkan tanpa harus melibatkan orang lain. Tak heran kalau di dunia kerja pun, mereka suka menyelesaikan masalah sendiri dan sukses sendirian.

Mereka siap menghadapi segala risiko yang mungkin muncul saat bekerja. Bahkan telah menyiapkan plan A dan B kalau sewaktu-waktu risiko itu terjadi, sehingga tidak perlu merasa panik dan ketakutan.

Tak heran kalau beberapa orang berzodiak Capricorn sukses menjadi seorang pemimpin karena mereka tahu apa yang dilakukannya. Perlu diingat pula kalau mereka termasuk zodiak yang mudah tersinggung, jadi jangan menyakiti hatinya, ya!

3. Scorpio

Scorpio bukannya tipikal orang yang selalu bekerja sendirian, kok. Mereka bisa diajak bekerja sama, tapi cuma pada waktu-waktu tertentu saja, seperti saat ada proyek yang harus dikerjakan bersama-sama. Mereka rela mengerahkan waktu dan tenaga penuh untuk menyukseskan suatu proyek.

Akibat sikapnya ini, mereka sering kali terlihat seperti orang yang terobsesi dengan suatu hal. Tentu dengan tujuan dan maksud yang baik, ya!

Setelah proyek selesai, mereka kembali menjadi dirinya sendiri. Ya, menjadi orang yang sibuk dengan urusan, pikiran, dan kebahagiaannya sendiri tanpa ingin diganggu oleh siapapun.

4. Taurus

Bukannya tidak ingin bergaul apalagi bekerja sama dengan orang lain, tapi ada kala dimana Taurus ingin mengerjakan segala sesuatunya seorang diri. Inilah yang membuatnya terkesan seperti sulit diajak bekerja sama, padahal sebenarnya tidak terlalu.

Sikapnya ini tidak lepas karena sifatnya yang cukup introvert, jadi wajar kalau terkadang merasa kurang nyaman bila harus terus-menerus bersama orang lain. Di sisi lain pula, Taurus merupakan salah satu zodiak yang keras kepala. Apapun yang dikatakannya benar, jadi sebaiknya jangan dibantah.

Jika memang harus dibantah, sebaiknya siapkan alasan atau argumen yang jelas. Jangan membantah tanpa ada alasan karena ini membuat para Taurus merasa kesal kepada kamu.

5. Virgo

Selain karena sosoknya yang sangat terencana, Virgo merupakan zodiak yang sulit mempercayai orang lain. Wajar saja kalau mereka sulit diajak bekerja sama untuk menyelesaikan sesuatu karena takut hasilnya di luar ekspektasi. Daripada ujung-ujungnya kecewa, mereka memilih untuk mengerjakan segala sesuatunya seorang diri.

Setelah selesai, mereka dengan senang hati membagikan buah pikiran dan karyanya kepada orang lain. Hal yang sama pun harus orang lain lakukan. Jika ada yang tidak sesuai, Virgo tidak segan-segan mengkritik!

Ya, mereka menginginkan hasil yang sempurna. Jika sewaktu-waktu kamu bekerja satu tim dengan Virgo, sebaiknya pertebal porsi sabar karena mereka selalu menginginkan yang terbaik.

6. Cancer

Cancer merupakan zodiak yang rendah hati, humoris, dan enak diajak berbicara. Tapi di satu sisi, mereka ini cukup mudah tersinggung yang membuat orang lain harus ekstra hati-hati bila ingin bekerja sama.

Padahal dalam satu tim, tidak semua orang termasuk tipe yang bisa menjadi perasaan orang lain. Beberapa orang justru outspoken pada apa yang nilainya kurang pas, jadi tidak segan-segan untuk mengkritik.

Tak heran kalau pada akhirnya orang lain menilai Cancer sebagai zodiak yang susah bekerja sama dan baperan dalam dunia kerja. Sedangkan dalam dunia normal alias di luar pekerjaan, mereka bisa menjadi tipikal yang sangat menyenangkan.

Dunia Kerja Menuntutmu untuk Bersikap Profesional

Sebaiknya jangan pernah menunjukkan sifatmu yang sulit bekerja sama itu di dunia kerja. Sifat ini mengindikasikan kalau kamu kurang profesional yang pada akhirnya mengurangi peluangmu untuk meniti karir lebih tinggi. Perubahan sebelum terlambat kalau kamu ingin lebih sukses kedepannya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *