3 Fakta Penting Dalam Menyiapkan Biaya Pendidikan Kuliah di Luar Negeri

3 Fakta Penting Dalam Menyiapkan Biaya Pendidikan Kuliah di Luar Negeri

tribunwarta.com – Bagaimana menyiapkan biaya pendidikan anak jika anak ingin kuliah di luar negeri?

Menyiapkan dana pendidikan anak memang penting untuk mempersiapkan masa depan agar terhindar dari utang.

Terlebih jika anak ingin kuliah di luar negeri, tentu persiapan harus lebih matang. Yuk simak agar Anda bisa mempersiapkannya dengan segera.

Rubrik Finansialku

Kesalahan dalam Menyiapkan Dana Pendidikan

Dalam kondisi perekonomian saat ini, penting bagi calon orang tua untuk merencanakan kebutuhan pendidikan bagi sang buah hati agar tidak kesulitan nantinya.

Seperti yang telah Anda ketahui, kini biaya pendidikan menjadi hal yang mahal. Tak jarang orang tua berutang demi membiayai pendidikan anaknya.

[Baca Juga: Gila! Utang Uang Sekolah atau Student Loan di Amerika Mencapai US$1,3 Triliun. Kenapa Sekolah Aja Ngutang?]

Bahkan di Di Amerika, utang uang sekolah sudah menjadi utang konsumen tertinggi kedua setelah Kredit Pemilikan Rumah (KPR).

Utang ini sudah semakin besar pada tahun 2017 sehingga pantas dikategorikan sebagai suatu masalah serius yang semakin lama semakin buruk.

Tidak percaya? Coba deh simak 3 fakta penting dalam menyiapkan biaya pendidikan untuk anak yang akan kuliah di luar negeri berikut ini:

#1 Wajib Memproyeksikan Biaya Sejak Dini

Hal yang paling umum terjadi sehingga mengakibatkan tumpukan utang dana pendidikan adalah kurangnya dana yang disiapkan. Adapun beberapa penyebab terjadinya kekurangan dana pendidikan adalah sebagai berikut:

    Terlambat memulai persiapan dana pendidikan

    Kesalahan mengestimasi dana pendidikan

    Lupa mempertimbangkan biaya-biaya yang mungkin muncul dalam tabungan atau investasi pendidikan

    Tidak disiplin dalam menyetor tabungan dan investasi pendidikan, dan sebagainya.

Jadi, penting bagi kita sebagai orang tua untuk segera memproyeksikan biayanya secepatnya.

Untuk perhitungan, mulai dengan mencari tahu kemampuan finansial Anda, mulai dari pendapatan, jumlah pengeluaran rata-rata, hingga kapan anak Anda akan kuliah di luar negeri.

Setelah itu amati beberapa negara yang jadi pilihan, dan cari tahu perkiraan biaya yang perlu Anda siapkan.

[Baca Juga: Apakah Tabungan Pendidikan Anak Adalah Solusi Untuk Biayai Pendidikan Anak?]

Yang perlu diperhatikan adalah biaya kuliah, biaya akomodasi dan konsumsi, serta biaya transportasi. Selain itu, memperhatikan tren inflasi serta kenaikan biaya pendidikan per tahun.

Dengan cara ini, Anda bisa tahu perkiraan biaya pendidikan yang dibutuhkan pada waktunya, dan bisa segera mempersiapkannya sejak dini.

#2 Memproteksi Rencana

Umumnya orang tua akan lega setelah merencanakan biaya pendidikan anaknya yang akan kuliah di luar negeri. Namun sayangnya, salah jika Anda berhenti pada tahap 1 tadi.

Tahap selanjutnya yang perlu Anda perhatikan dan lakukan adalah memproteksi rencana tersebut agar Anda tidak merisikokan pendidikan anak Anda.

[Baca Juga: Merencanakan Dana Pendidikan Anak, Wujudkan Cita-Cita Mereka]

Untungnya, kini banyak perusahaan asuransi menyediakan produk asuransi pendidikan, sehingga Anda bisa melindungi masa depan anak Anda dari hal buruk.

Bunga yang diberikan jauh lebih besar dari pada tabungan pendidikan yaitu berkisar 15% hingga 23% per tahunnya. Dengan asuransi pendidikan, Anda selaku pencari nafkah akan menjadi pihak tertanggung.

Artinya, jika Anda tertimpa musibah seperti meninggal dunia atau cacat permanen yang menyebabkan Anda tidak bisa lagi mencari nafkah, masa depan anak Anda akan ditanggung oleh pihak asuransi yang sudah Anda beli.

Dengan begitu, anak Anda akan tetap bisa menjamin pendidikannya meski ada kejadian yang tidak diinginkan.

#3 Peluang Beasiswa

Banyak orang tua yang menurunkan standar pendidikan anaknya karena keterbatasan finansial, namun tahukah Anda ada solusi lain untuk memberikan pendidikan terbaik bagi buah hati?

Betul sekali, beasiswa bisa menjadi solusi pendidikan yang baik bagi buah hati meski Anda terkendala finansial. Beasiswa juga bisa menjadi motivasi tambahan untuk anak Anda, karena ia jadi memiliki target yang harus ia kejar.

[Baca Juga: Hitung Biaya Pendidikan untuk Kuliah Kelas Karyawan dengan Aplikasi Keuangan Finansialku]

Saat ini ada begitu banyak beasiswa yang disediakan oleh berbagai lembaga maupun pemerintah.

Bentuk beasiswa yang ditawarkan pun cukup beragam. Ada yang menawarkan beasiswa menyeluruh termasuk biaya kuliah, biaya hidup, serta transportasi. Ada juga yang hanya memberikan biaya kuliah luar negeri saja.

Untuk bisa berpeluang mendapat beasiswa, Anda hanya perlu membimbing anak dan mempersiapkannya untuk mendaftar pada program beasiswa yang sesuai.

Kemudian usaha sang anaklah yang menentukan hasil kerja kerasnya ini. Kami berharap semuanya berjalan lancar sebagaimana mestinya.

Semakin Cepat Semakin Baik

Banyak dari calon orang tua yang menjawab demikian saat ditanya soal dana pendidikan:

“Buat apa dipikirin dari sekarang, belum program punya anak kok, masih dijaga dulu.”

Padahal, mengingat dana pendidikan terus naik setiap tahunnya, maka tak salah untuk memulainya lebih cepat.

Mohammad B. Teguh, Independent Financial Planner dari Quantum Magna Financial, dalam talkshow yang digelar di Bidakara Wedding Expo 6, beberapa waktu lalu mengatakan,

“Tak pernah ada kata terlambat untuk mulai berinvestasi. Semakin cepat berinvestasi, semakin baik. Artinya, semakin waktunya lama, bebannya semakin kecil, karena waktunya panjang.”

Nah, jadi kapan sebaiknya memulai tabungan pendidikan anak?

Menurut teguh, idealnya adalah sedini mungkin mengingat banyak faktor yang akan mempengaruhi tingkat kenaikannya setiap tahun.

Untuk dapat merencanakan dana Pendidikannya Anda bisa menggunakan Aplikasi Finansialku yang dapat membantu Anda mencatat dan merencanakan keuangan. Download aplikasinya di Google Play Store dan App Store untuk merencanakan dana pendidikan anak Anda.

Anda juga bisa menambah pengetahuan dalam merencanakan dana pendidikan anak Anda dengan membaca ebook Finansialku berikut ini.

Bagaimana Caranya Menyekolahkan Anak dari TK sampai Sarjana, Tanpa Utang!

Download ebook-nya, GRATIS!!!

Apakah Anda memiliki pertanyaan mengenai fakta penting dalam menyiapkan biaya pendidikan anak lainnya? Tinggalkan komentar Anda di bawah.

Jangan lupa untuk bagikan artikel ini pada kerabat/keluarga Anda agar dapat mengetahui informasi ini. Perencana Keuangan kami siap membantu Anda, terima kasih.

Sumber Referensi:

    Admin. 18 September 2018. 3 Hal yang Perlu Segera Anda Lakukan Untuk Menyiapkan Biaya Kuliah Anak Di Luar Negeri. PFI Mega Life – https://bit.ly/2SbkUNT

Sumber Gambar:

    Gambar 3 Fakta Penting yang Disiapkan Untuk Sekolah Diluar Negeri – https://bit.ly/2GLMJXN

    Gambar proyeksi rencana keuangan – https://bit.ly/2GLK0O5

    Gambar proteksi rencana – https://bit.ly/2vJrlA1

    Gambar peluang beasiswa – https://bit.ly/3b8HqQ8

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *