11 Jenis Tabungan Bank Danamon, Mana yang Cocok Buat Anda 2

tribunwarta.com

11 Jenis Tabungan Bank Danamon yang Cocok Untuk Anda

Setelah sebelumnya melihat 4 jenis tabungan bank Danamon, ini dia jenis tabungan bank Danamon berikutnya yang bisa Anda pilih.

#6 Kartu Debit Danamon

Dengan mengusung tagline ‘Kartu Anda, Pribadi Anda’, Bank Danamon menawarkan Kartu Debit baru dengan lima desain berbeda yang mencerminkan kepribadian Anda.

Cukup unik, ya? Tapi, apa ada keuntungan lain selain desain? Tentu saja!

    Kemudahan berbelanja di lebih dari 8 juta merchant berlogo Maestro, MasterCard, dan MasterCard Electronic.

    Transfer antar rekening sampai dengan Rp200 juta per hari.

    Transfer ke rekening bank lain sampai dengan Rp10 juta per hari.

    Pembayaran tagihan

[Baca Juga: Tips Sakti Menabung Uang Receh Koin Supaya Lebih Bermanfaat]

#7 Tabungan Danamon Manchester United

Tabungan ini cocok untuk Anda yang sangat menyukai sepakbola, terutama klub dari Inggris, Manchester United. Tentu saja keuntungannya disesuaikan untuk memenuhi kebutuhan penggemar sepakbola.

    Sebagai kartu debit, kartu ini dapat digunakan untuk berbelanja di merchant berlogo MasterCard dan Maestro di seluruh dunia.

    Sebagai kartu ATM, kartu ini dapat digunakan untuk penarikan tunai di berbagai jenis ATM di seluruh dunia.

    Fasilitas Red Match dapat memberikan kesempatan pada 38 nasabah tabungan ini untuk menonton langsung pertandingan Manchester United di Old Trafford, melihat langsung ruang ganti pemain, tur stadium dan museum, sampai bertemu dengan pemain legendarisnya.

#8 Tabungan Pendidikan Danamon

Sesuai namanya, tabungan ini ditujukan untuk Anda yang peduli dengan pendidikan anak-anak Anda. Adapun beberapa keuntungan yang didapat dengan tabungan ini, yaitu:

    Jaminan biaya pendidikan putra/i Anda

    Perlindungan asuransi

    Setoran premi bulanan ringan

    Penarikan sewaktu-waktu

#9 Tabungan Danamon Si Pinter

Tabungan yang satu ini merupakan tabungan simpan pinjam dalam mata uang rupiah. Manfaatnya yaitu:

    Aman karena dijamin oleh lembaga Penjamin Simpanan

    Dapat digunakan sebagai media transaksi perbankan

    Perlindungan asuransi

    Layanan cash pick up

    Layanan autodebet

#10 Tabungan Danamon Syariah iB

Tabungan yang satu ini cocok untuk Anda yang peduli dengan prinsip syariah Mudharabah (Bagi Hasil). Adapun manfaat yang bisa didapatkan:

    Gratis tarik tunai di ATM Bersama, ALTO, dan ATM Danamon

    Gratis transfer ke bank lain

    Gratis cek saldo di ATM Bersama dan ALTO

Tentunya fasilitas di atas dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

#11 Tabungan Danamon TabunganKu

Tabungan ini khusus untuk nasabah perorangan. Penarikannya bisa sewaktu-waktu. Selain itu, adapun keuntungan lain yang bisa didapatkan, yaitu:

    Tersedia layanan cash pick up

    Tabungan dengan setoran awal yang ringan

#5 Tabungan Danamon Prima Dolar

Sesuai namanya, tabungan ini cocok untuk Anda yang sering bertransaksi dengan mata uang asing. Selain Dolar, Anda tentunya dapat memilih jenis mata uang lainnya seperti USD, EUR, AUD, GBP, SGD, dan JPY.

Adapun manfaat yang bisa Anda dapatkan dengan memiliki tabungan ini, yaitu:

    Biaya transaksi yang ringan

    Bebas biaya penyetoran bank notes, tentunya dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

    Bebas biaya komisi penarikan bank notes sampai US$5 ribu/hari/account. Namun hanya berlaku untuk primadolar USD.

    Biaya transfer rendah dengan waktu kirim yang cepat.

    Perhitungan bunga berdasarkan saldo harian Anda, sehingga simpanan Anda akan aman.

    Kurs jual beli yang kompetitif, sehingga Anda bisa mendapat keuntungan nilai tukar kurs.

    Fasilitas transaksi Auto Transfer

    Kartu Debit/ATM dengan jaringan yang luas

Pilihlah Jenis Tabungan Sesuai Kebutuhan Anda

Menabung memang menjadi kebutuhan seseorang. Tapi, zaman sekarang, tabungan di bank sudah agak sedikit bergeser fungsinya. Bukan lagi menjadi tempat menyimpan uang saja, tetapi juga tempat untuk bertransaksi.

Oleh karena itu, Anda perlu mengetahui apa yang Anda butuhkan sebelum membuka rekening tabungan supaya tujuan finansial Anda dapat diraih. Ini harus sesuai dengan rencana keuangan Anda.

Nah, bagi Anda yang bingung untuk merencanakan keuangan, silakan baca e-book dari Finansialku berjudul Perencanaan Keuangan Usia 20-an. Anda bisa mengunduhnya secara gratis di bawah ini.

GRATISSS Download!!! Ebook Perencanaan Keuangan Usia 20 an

Untuk Anda yang berusia 30-an, jangan khawatir. Tim Finansialku memberikan kesempatan bagi Anda supaya bisa merencanakan keuangan juga lewat e-book Perencanaan Keuangan Usia 30-an di bawah ini.

GRATISSS Download!!! Ebook Perencanaan Keuangan Usia 30 an

Selamat! Anda sudah mengetahui 11 jenis tabungan yang ditawarkan Bank Danamon beserta manfaatnya. Bagaimana? Sudah menentukan mau membuka tabungan yang mana?

Ada baiknya jika Anda dapat share artikel ini. Siapa tahu rekan atau keluarga Anda ada juga yang membutuhkan informasi tabungan ini.

Sumber Referensi:

    Uhendrayana. Jenis-jenis Nama Produk Tabungan dari bank Danamon Terlengkap. Wardun.com – http://bit.ly/2CAYPRs

Sumber Gambar:

    Bank 1 http://bit.ly/2X8GnsR

    Bank 2 http://bit.ly/32HHRv9

    Bank 3 http://bit.ly/33IMeHN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *