Travel  

22 Tempat Wisata di Cirebon Terbaru & Paling Hits

22 Tempat Wisata di Cirebon Terbaru & Paling Hits

tribunwarta.com – Termasuk sebagai kabupaten kecil yang ada di Provinsi Jawa Barat, siapa sangka jika Cirebon menawarkan segudang objek wisata yang menarik untuk dikunjungi. Terkenal sebagai surganya tempat wisata religi dan sejarahnya, namun ternyata wisata alamnya juga tidak kalah cantik seperti di kawasan lainnya.

Jika ingin melakukan perjalanan ke kota ini, berikut 22 rekomendasi tempat wisata di Cirebon yang paling hits dikunjungi oleh para pelancong.

1. Situ Sedong

Saat berkunjung ke Kabupaten Cirebon, jangan lupa untuk mampir ke Situ Sedong terlebih dahulu. Situ Sedong sebenarnya merupakan wisata alam yang menyajikan danau cantik sebagai daya tarik utamanya.

Selama berada disana, pengunjung dapat bersantai ria sembari memancing ikan untuk dibawa pulang. Agar semakin menarik, tersedia pula fasilitas bebek air yang dapat dimanfaatkan untuk transportasi mengelilingi danau asri tersebut.

2. Wanawisata Ciwaringin

Bagi masyarakat Cirebon, kehadiran Wanawisata Ciwaringin menjadi sebuah surga yang harus dijaga kelestarian alamnya. Dikatakan demikian, sebab pengunjung akan disuguhkan dengan pemandangan serba hijau yang terlihat sejuk dipandang. Selama berada disana, setiap mata memandang tampak pemandangan hutan rimbun yang dihiasi dengan danau cantik yang tampak tenang.

Belum cukup sampai disana, sebab Anda bisa melihat adanya pemandangan sebuah gunung kapur yang nampak gagah. Pemandangan pegunungan tersebut seakan menjadi latar belakang ciamik untuk diabadikan. Selain menikmati nuansa sekitarnya, wisatawan juga diperbolehkan untuk memancing di danau tersebut. Pihak pengelola juga menambahkan area motorcross yang wajib dicoba bagi para pecinta tantangan.

3. Wahana Outbound Siwalk

Sesuai dengan nama yang diberikan, disini pengunjung akan ditawarkan dengan aneka wahana yang siap menguji adrenalin Anda. Mulai dari memancing, speed boat, flying fox, hingga ATV telah tersedia disini.

Menghadirkan segudang wahana menarik untuk dicoba, destinasi wisata ini pun sangat cocok bagi mereka yang senang dengan tantangan namun merasa bosan dengan tempat wisata biasa.

4. Telaga Nilam

Apabila Anda sedang mencari tempat yang sejuk serta menyusuhkan pemandangan indah, mungkin yang Anda butuhkan adalah berkunjung ke Telaga Nilam. Menyajikan pesona alam indah, dimana lokasinya dikelilingi pepohonan rindang yang mampu menghadirkan kesan damai nan rindang.

Dengan keunggulannya, maka tempat ini sangat cocok dikunjungi bagi mereka yang ingin mendapatkan kedamaian dan bosan dengan kebisingan khas perkotaan.

5. Telaga Remis

Diberi nama sebagai Telaga Remis, sebab di sekitar telaga akan terlihat kerang air tawar yang tampak menghiasi area tersebut dengan keindahannya. Ditambah lagi dengan kondisi alamnya yang tampak asri dan tenang, dirasa mampu menghadirkan kesan tersendiri.

Menyuguhkan pemandangan cantik dan sedap dipandang, destinasi wisata Telaga Remis ini pun kerap dikunjungi oleh kalangan anak muda.

6. Pantai Kejawanan

Pantai Kejawanan bisa menjadi destinasi wisata bahari terbaik untuk melepaskan penat. Dengan semilir angin yang berhembus lembut dan ditemani dengan suara ombaknya yang berderu mesra, seakan mampu membuat siapapun terbuai berlama lama disana.

Hanya dengan duduk santai melihat sunset sembari menikmati sajian kuliner yang dibawa, terasa sangat cukup untuk mengembalikan semangat yang sempat hilang sebelumnya.

7. Wisata Kura-Kura Belawa

Tertarik berlibur sambil belajar? Silahkan kunjungi saja wisata kura-kura Belawa sebagai alternatif terbaik. Selama berada disana, pengunjung dapat melihat langsung kura kura berukuran jumbo sembari mempelajari tentang satwa tersebut.

Selain mengenal satwa liar yang dapat hidup selama 150 tahun tersebut, pengunjung juga dimanjakan dengan pemandangan alam yang tampak asri nan menyejukkan mata.

8. Danau Setu Patok

Berkat keindahan alam yang disuguhkan, masyarakat pun menjuluki Setu Patok sebagai Danau Toba versi Cirebon. Bukan tanpa alasan, sebab Setu Patok dinobatkan sebagai danau terbesar yang ada di wilayah Cirebon dan sekitarnya.

Selama berada disana, pengunjung dapat bersantai ria sembari berburu foto dengan angle yang berbeda. Bahkan destinasi wisata cantik satu ini, sering dijadikan sebagai lokasi berburu sunset terbaik.

9. Jempol Waterboom

Tertarik mencoba keseruan bermain air sepuasnya? Langsung saja meluncur ke destinasi wisata populer bernama Jampol Waterboom. Tersedia berbagai wahana seru untuk dimainkan, dijamin Anda tidak akan pernah bosan dan tertarik mencoba semua wahananya.

Fasilitas yang disediakan pun cukup lengkap, sehingga pengunjung akan merasa betah berlama lama disana. Harga tiket masuknya pun dirasa ramah dikantong, sehingga tidak ada rugi mengunjunginya.

10. Desa Wisata Cikalahang

Desa Wisata Cikalahang merupakan salah satu destinasi wisata yang sangat cocok dikunjungi bersama dengan keluarga tercinta. Dikatakan demikian, lantaran tempat ini terkenal sebagai lokasi perburuan ikan bakar dengan rasa yang luar biasa lezat. Bahkan para pengunjung diperbolehkan untuk memancing ikan sendiri lalu diolah bersama dengan keluarga. Tentu saja berlibur ke desa tersebut, akan menghadirkan pengalaman unik yang tidak akan terlupa.

Selama berada disini, pengunjung akan dibuat betah berlama lama disana dengan adanya berbagai wahana yang menarik untuk dicoba. Mulai dari perahu wista, kolam renang, hingga pondokan siap menemani hari libur Anda. Setelah asyik bermain sepuasnya, Anda dan keluarga pun bisa mencicipi kuliner lezat yang terasa masih segar karena memang baru saja ditangkap. Dijamin hari libur menjadi lebih menyenangkan dan tidak akan membosankan.

11. Bukit Gronggong

Apakah Anda senang berburu tempat wisata yang menyajikan pemandangan malam hari nan cantik? Tampaknya Bukit Gronggong bisa menjadi destinasi wisata alternatif yang wajib dikunjungi. Lokasi wisata ini pun menjadi lokasi bagi anak muda untuk sekedar nongkrong santai sembari menikmati pemandangan sekitar bersama dengan teman temannya. Semakin malam, jumlah pengunjungnya pun akan semakin bertambah silih berganti.

Seperti wisata perbukitan pada umumnya, lokasi wisata ini menawarkan pemandangan cantik dari ketinggian. Agar lebih nikmat, para pengunjung pun dimanjakan dengan adanya bangku serta aneka sajian kuliner lezat yang siap menggoyang lidah.

Di bukit ini pula tersedia aneka minuman hangat yang dirasa sangat cocok dengan sejuknya udara khas perbukitannya. Dijamin para pengunjung merasa betah berlama lama disana dan tidak ingin cepat kembali ke rumah.

12. Apita Waterboom

Apakah Anda sedang mencari destinasi wisata yang cocok dikunjungi bersama keluarga. Tidak perlu risau, karena Apita Waterboom bisa menjadi lokasi yang tepat. Terdapat berbagai wahana permainan air yang menarik dicoba, dijamin sang buah hati tidak akan merasa bosan. Harga tiket masuknya pun bisa dikatakan ramah di kantong, sehingga tidak akan membuat isi kantong terkuras.

13. Alun-Alun Kejaksan

Berkunjung ke pusat kota Cirebon, Jawa Barat, akan terasa kurang lengkap jika belum mengunjungi alun-alun Kejaksan. Tempat lapang satu ini seringkali dijadikan sebagai tempat nongkrong terbaik untuk menghabiskan waktu santai.

Lokasi alun-alun pun semakin dipadati penduduk ketika menjelang malam, sebab sepanjang jalanan akan terlihat kedai yang menjajakan aneka makanan dan minuman. Suasana sekitar pun tampak cantik dengan hiasan kelap kelip lampu taman.

14. Keraton Kacirebonan

Kraton ini didirikan oleh sultan Cirebon 1 sejak tahun 1880an, Keraton Kacirebonan pun menjadi destinasi wisata sejarah menarik yang wajib dikunjungi. Di dalam bangunan bersejarah tersebut, terlihat aneka benda bersejarah yang terlihat menarik untuk dikulik.

Mulai dari koleksi wayang kulit, peralatan perang, keris, hingga gamelan tersimpan rapi terawat dengan baik. Belum lagi dengan desain arsitekturnya yang unik, mampu menghasilkan foto ciamik.

15. Keraton Kasepuhan

Tertarik mempelajari sejarah Cirebon lebih dalam? Tampaknya Keraton Kasepuhan merupakan tempat yang wajib dikunjungi untuk pertama kali sejak menginjakkan kaki di Cirebon. Menyimpan cerita sejarah yang menarik untuk dikupas, sebab Keraton satu ini telah dibangun sejak tahun 1529 dan tetap berdiri kokoh hingga saat ini. Keraton bersejarah ini dibangun oleh Pangeran Mas Mohammad Arifindan, sang cicit dari Sunan Gunung Jati.

Sebelum berubah nama menjadi Keraton Kasepuhan, dahulunya nama bangunan ini adalah Keraton Pangkuwati. Pada masa itu, maksud pembangunan Keraton sendiri yaitu sebagai pusat pemerintahan Cirebon. Seiring berjalannya waktu, nama tempat ini pun diubah menjadi Keraton Kasepuhan sejak adanya pembagian wilayah keraton saat masa perintahan Sultan Sepuh Mohammad Syamsudin Mertawijaya.

Sejak memasuki kawasan wisata ini, pengunjung telah disuguhkan berbagai peninggalan sejarah. Mulai dari gamelan yang diperkirakan ada sejak tahun 1426, kereta kencana, rebana dari peninggalan Sunan Kalijaga, lukisan antik Prabu Siliwangi, bahkan meriam mini. Jika menjelajahi di sekitar area Keraton, mata para pengunjung akan dimanjakan dengan desain arsitekturnya yang dianggap memiliki nilai filosofi yang sangat tinggi.

16. Masjid Agung Sang Cipta Rasa

Berkunjung ke Cirebon akan terasa kurang afdol sebelum mengunjungi Masjid Agung Sang Cipta rasa. Masjid yang mengandung nilai sejarah ini ternyata masjid tertua yang ada di Cirebon. Hal tersebut semakin terlihat jelas ketika melihat gaya arsitekturnya yang tampak didominasi dari pengaruh Kerajaan Islam. Ciri khas tersebut disematkan pada bagian atap masjidnya yang tidak dilengkapi puncak bak masjid yang ada di Pulau Jawa pada umumnya.

Jika dilihat sepintas, bisa dikatakan bahwa tampilannya tidak terlalu istimewa seperti yang dibayangkan. Bahkan dapat dikatakan bahwa bangunan bersejarah ini cukup sederhana, namun menyimpan kisah menarik yang berkaitan dengan pembangunannya. Berdasarkan kisah tersebut, masjid ini dibangun dengan melibatkan ratusan tokoh penting. Sedangkan rancangan arsitekturnya sendiri, Sunan Gunung Jati menunjuk langsung Sunan Kalijaga untuk membuatnya.

Beruntungnya, hingga saat ini gaya arsitekturnya masih dipertahankan dan awet hingga detik ini. Bahkan tradisi azan pitu yang berlaku di Masjid Sang Cipta Rasa hingga kini masih dipertahankan. Adzan pitu sendiri, merupakan suatu ritual adzan yang akan dilakukan oleh tujuh orang muazin secara bersamaan. Jika penasaran dengan tradisi tersebut, silahkan berkunjung di hari Jumat karena tradisi ini akan dilakukan saat memasuki waktu sholat Jumat.

17. Taman Sari Gua Sunyaragi

Tampilannya yang unik dan tidak bisa ditemukan pada objek wisata lainnya, membuat Taman Sari Gua Sunyaragi semakin banyak dikunjungi. Sebelum disebut sebagai objek wisata hits di Cirebon, sayangnya dahulu tempat wisata ini bak kawasan yang terabaikan. Namun berkat pemugaran pada area taman dan adanya pagelaran seni setiap tahunnya, berhasil meningkatkan minat masyarakat untuk mengunjungi taman unik satu ini.

Lebih uniknya lagi, bangunan di taman bersejarah ini masih terjaga dengan baik. Dengan keunikannya yang disajikan, tidak jarang pengunjung tertarik mengabadikannya sebagai kenang kenangan. Bahkan baru baru ini, pihak pengelola menambahkan wahana balon udara yang siap menghibur pengunjung. Padahal dahulunya, kawasan wisata ini difungsikan sebagai tempat bermeditasi oleh para pemuka kerajaan ataupun prajurit keraton.

18. Keraton Kanoman

Wisata bersejarah yang tidak kalah menarik untuk dikunjungi yaitu Keraton Kanoman. Meski sempat mengalami perbaikan di beberapa sisinya, beruntungnya dekorasi serta gaya arsitektur khas dari perpaduan Tiongkok dan Jawa yang dipercaya mengandung nilai sejarah perkembangan dari Kerajaan Islam di tanah air masih dipertahankan. Bahkan ritual Panjang Jimat yang digelar setap bulan Maulid, hingga kini masih digelar setiap tahunnya.

Selama berada disana, para pengunjung akan disuguhkan dengan kerajinan keramik, lukisan bersejarah, hingga aneka koleksi benda bersejarah. Contohnya saja seperti kereta kencana Paksi Naga Liman yang melegenda akan dipajang disini. Tempat wisata ini pun dibuka setiap hari, sehingga tidak ada alasan untuk tidak mengunjunginya. Inilah alasan mengapa bangunan bersejarah satu ini begitu menarik untuk dikunjungi hingga saat ini.

19. Makam Sunan Gunung Jati

Cirebon memang terkenal dengan wisata religi, dimana makan Sunan Gunung Jati merupakan salah satu wisata yang populer dikunjungi. Sejak memasuki kawasan wisata, para pengunjung sudah bisa merasakan suasana khidmat dengan adanya lantunan ayat ayat suci tengah bergema di seantero kompleks objek wisata. Ditambah lagi dengan perpaduan gaya arsitektur khas Tiongkok, Arab, dan Jawa tampak sedap dipandang.

Setiap mata memandang, terlihat dekorasi porselen khas Tiongkok yang disematkan pada dinding makamnya. Selain dari gaya arsitektur, daya tarik lainnya dapat dilihat dari kehadiran sembilan pintu yang tersusun rapi secara meningkat. Sayangnya pengunjung hanya diperkanankan masuk hingga pintu ke lima saja, sebab pintu keenam dan selanjutnya diperuntukkan khusus bagi para keturunan Sunan Gunung Jati.

20. Wisata Kera Plangon

Disebut sebagai taman kera, dimana Anda dapat menemukan hewan liar tersebut tengah berbaur dengan alam dan para wisatawan yang berdatangan. Selain melihat aksi lucu sang kera, Anda juga bisa menikmati nuansa sejuk nan segar selama berada di wisata Plangon.

Keasrian alamnya, bahkan mampu menyihir pengunjung dengan nuansanya yang tentram nan damai. Di tempat ini pula, terdapat makan Pangeran Kejaksan dan Pangeran Panjunan dikebumikan.

21. Ade Irma Suryani Waterland

Taman Ade Irma Suryani atau biasa disingkat menjadi TAIS merupakan taman hiburan khusus anak pada dekade 90 an. Sayangnya destinasi wisata ini sempat terabaikan, namun citranya kembali didengar usai disulap menjadi Cirebon Waterland. Telah dibuka sejak tahun 2014 lalu, beruntungnya kembalinya taman hiburan ini disambut bahagia dan langsung menjadi wisata primadona yang wajib dikunjungi.

Ketika berkunjung kesana, para pengunjung akan disapa dengan sebuah pondok ikonik serta restoran unik bergaya kapal laut yang berhasil memikat hati sejak pertama melihatnya. Masih di tempat yang sama, Anda bisa melihat adanya kolam renang waterboom yang tidak kalah menarik untuk dijajal bersama dengan sang buah hati. Tersedianya wahana bermain anak dan tempat bersantai, membuat destinasi wisata ini cocok dikunjungi bersama keluarga tercinta.

22. Kampung Batik Trusmi

Senang mengkoleksi berbagai jenis batik dengan motif cantik ? Tidak ada salahnya berkunjung ke Kampung Batik Trusmi, yang terkenal sebagai surganya berbelanja aneka jenis batik. Lebih uniknya lagi, patokan harga kain batiknya dirasa cukup terjangkau jika dibandingkan dengan tingkat kesulitan dan keindahan ukirannya. Selain membeli kain, wisatawan juga disuguhkan dengan fasilitas workshop membatik yang menarik untuk dicoba.

Cirebon menjadi satu dari sekian daerah yang menawarkan segudang tempat wisata yang wajib dieksplor lebih dalam. Mulai dari wisata alam, wisata buatan, wisata sejarah, hingga wisata kampung unik pun tersedia disini. Tentu saja setiap objek wisatanya menawarkan keunikan tersendiri yang sayang untuk dilewatkan begitu saja. Selain mengunjungi berbagai tempat wisata, jangan lupa mencicipi aneka kuliner lezat yang siap mengguncang lidah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *