Travel  

11 Mall Terbaik di Bogor untuk Berbelanja & Nongkrong

11 Mall Terbaik di Bogor untuk Berbelanja & Nongkrong

tribunwarta.com – Liburan tidak harus mengunjungi tempat wisata alam saja. Anda yang sedang berada di Kota Bogor juga bisa menghabiskan waktu dengan wisata belanja. Seperti yang diketahui, kota ini juga memiliki deretan mall yang menarik untuk dijadikan tujuan bersama dengan keluarga atau teman-teman tentu akan sangat menyenangkan.

Berkunjung ke Mall, Anda bisa belanja kebutuhan sampai menikmati kulineran. Berikut daftar beberapa mall terbaik di Bogor yang cocok untuk tempat hangout ataupun belanja.

1. Botani Square Mall

Pusat perbelanjaan yang bisa anda jadikan saat di Bogor adalah Botani Square Mall. Bisa dikatakan jika mall satu ini adalah mall pertama di Bogor yang terkenal elite. Lokasinya juga berada di jantung kota, membuat siapapun akan sangat mudah menjangkaunya. Tak heran jika mall ini masih menjadi tujuan masyarakat maupun wisatawan yang singgah di Bogor.

Konsep yang diusung adalah lifestyle, family and Entertainment dengan Convention Center yang merupakan milik IPB sebagai pelengkapnya. Tidak ketinggalan Hotel Santika yang juga bersebelahan dengan mall ini. Keduanya fasilitas tersebut seringkali dijadikan tempat untuk melangsungkan acara baik pameran maupun lainnya.

Pusat perbelanjaan yang berdiri di atas lahan dengan luas 4,6 hektar ini masuk dalam jajaran mall terbesar di Kota Hujan. Anda bisa menemukan berbagai gerai baik makanan sampai dengan lifestyle. Beberapa merchant besar seperti Electronic Solution sampai dengan Gramedia bisa anda temukan. Belum lagi Botani Square Mall juga sering mengadakan event yang membuatnya selalu ramai.

Lokasi: Jl. Raya Pajajaran No.40, Tugu Kujang, Kec. Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat.

2. Lippo Plaza Bogor

Sebelum dikenal dengan nama Lippo Plaza Bogor, mall satu ini dikenal dengan nama Ekalokasari Plaza. Karena adanya perpindahan kepemilikan dan juga renovasi di beberapa sisi, namanya berubah menjadi Lippo Plaza Bogor. Bangunannya saat ini menjadi lebih modern dan menarik perhatian masyarakat untuk berkunjung.

Bangunan dengan delapan lantai ini menyediakan berbagai merchant yang bisa menjadi tujuan belanja anda. memang semua kebutuhan bisa dipenuhi di mall ini. Mulai dari kebutuhan fashion, kuliner, teknologi, kecantikan hingga supermarket sekelas Hypermart. Tak heran jika mall satu ini selalu dipenuhi pengunjung setiap harinya.

Selain untuk belanja kebutuhan, Lippo Plaza Bogor juga menyediakan berbagai kebutuhan hiburan. Anda bisa menikmati film film kesayangan di Cinemaxx. Anda juga bisa mengajak si kecil untuk bermain di area Amazone. Berbagai event menarik terkadang juga dihadirkan di mall ini. Tak jarang artis ibu kota turut diundang dan juga berbagai promo yang menguntungkan pelanggan.

Lokasi: Jl. Siliwangi No.123, Sukasari, Kec. Bogor Timur, Kota Bogor, Jawa Barat.

3. Cibinong City Mall

Memiliki nuansa yang modern, pusat perbelanjaan ini juga menjadi destinasi menarik di kota Bogor yang sayang untuk anda lewatkan. Konsep yang diusung adalah luxurious lifestyle yang cocok untuk belanja juga jalan jalan. Bisa dikatakan jika mall ini masuk dalam mall paling besar dan megah di kota ini. berada di lokasi yang strategis, tidak sulit untuk menjangkau mall satu ini.

Cibinong City Mall sendiri memiliki 5 lantai dengan area parkir yang cukup luas. Berbagai fasilitas pendukung dihadirkan untuk memudahkan para pelanggan ketika ada di mall ini. Fasilitas tersebut terdiri dari nursery room, VIP lounge, Airport shuttle bus sampai parkir sepeda. Belum lagi berbagai merchant yang sangat beragam.

Anda bisa menikmati kuliner di tenant terkemuka seperti Pizza Hut hingga Starbucks. Selain itu pengunjung juga bisa menonton film terbaru di Cinema XXI. Belum puas berjalan jalan, anda bisa bermain ice skating di mall ini. Bahkan rencananya, akan dibangun Cibinong City Mall yang lebih megah dan lebih besar daripada mall yang satu ini.

Lokasi: Jl. Tegar Beriman No.1, Pakansari, Kec. Cibinong, Kota Bogor, Jawa Barat.

4. Bellanova Country Mall

Apabila anda sedang berada di Sentul, anda bisa mampir ke Bellanova County Mall. malla satu ini menawarkan berbagai fasilitas yang nyaman. Baik free Wifi, nursery room, mushola hingga fasilitas yang khusus pengunjung disabilitas. Kebanyakan pengunjung yang menghabiskan waktu disini adalah untuk menikmati berbagai wisata kulinernya.

Memang ada banyak tenant yang menyediakan makanan dan minuman di mall ini. Anda bisa mencicipi makanan Nusantara seperti nasi uduk. Atau kuliner western seperti steak juga bisa anda temukan di mall ini. Tidak ketinggalan berbagai merchant seperti Matahari, Miniso sampai dengan Ace hardware. Anda juga bisa nonton bioskop di Cinema 21 nya.

Lokasi: Jl. MH. Thamrin No.8, Cipambuan, Kec. Babakan Madang, Bogor, Jawa Barat.

5. Bogor Trade Mall

Mall selanjutnya yang juga bisa anda kunjungi adalah Bogor Trade Mall. Sebelum menjadi sebuah mall seperti saat ini, pusat perbelanjaan ini hanya terdiri dari pasar Ramayana dan juga Bioskop. Hingga akhirnya di tahun 2003 di renovasi dan mulai beroperasi kembali di tahun 2005. Bangunan ini memiliki 9 lantai dengan berbagai tenant di dalamnya.

Mall satu ini juga dikenal dengan pusat grosir di kota ini. Menjadikan mall ini salah satu yang banyak dijadikan tujuan wisata belanja.Anda bisa menemukan banyak gerai di dalam, mulai dari perlengkapan rumah, gadget sampai dengan foodcourt. Bagi yang memiliki hobi untuk menonton film juga bisa menjadikan mall ini tujuan mengingat Cinema 21 ada di mall ini.

Lokasi: Jl. Ir. H. Juanda No.68, Gudang, Kec. Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat.

6. Pusat Grosir Bogor Mall

Bagi anda yang ingin wisata belanja dengan harga yang lebih miring, maka Pusat Grosir Bogor Mall adalah pilihan yang tepat. Pusat Grosir ini lebih dikenal dengan PGB dan sebelumnya bernama Mall Merdeka. Namun namanya juga berubah seiring dengan perubahan manajemen di tahun 2003. Membuat nama yang dimilikinya juga berubah menjadi PGB.

Bangunan mall ini sendiri memiliki 3 lantai dan juga 1 basement. Di dalamnya ada banyak toko yang menyediakan berbagai kebutuhan dengan harga grosir. Selain menjual barang, anda juga bisa menemukan foodcourt dengan berbagai menu yang ditawarkan. Yang jelas, pusat grosir satu ini memang sudah modern dan memiliki fasilitas yang cukup lengkap.

Lokasi: Gg. Mushola No.241, Gunungbatu, Kec. Bogor Barat, Kota Bogor, Jawa Barat.

7. Metropolitan Mall Cileungsi

Sudah buka sejak tahun 2016 lalu, mall satu ini termasuk mall pertama yang berada di kalangan kelas menengah. Pusat perbelanjaan ini juga termasuk mall yang mudah untuk anda jangkau dengan mudah. Konsep yang diusung di pusat perbelanjaan ini adalah city mall yang menggabungkan antara unsur natural juga modernisasi.

Berbagai gerai dihadirkan, mulai dari department store, supermarket sampai dengan bioskop dan food court. Jika anda ingin nongkrong di luar ruangan, maka anda juga bisa menemukan restoran outdoor. Perlu anda tahu jika Metropolitan Mall Cileungsi memiliki jam operasional yang berbeda. Di hari Sabtu sampai Rabu, malam buka sampai pukul 22.00 sementara Kamis dan Jumat bisa sampai tengah malam.

Lokasi: Jl. Transyogi Jl. Metro, Cileungsi Kidul, Kec. Cileungsi, Kota Bogor, Jawa Barat.

8. BTW Mall

Sebelum dikenal dengan nama BTW mall, mall ini memiliki nama Technoworld Plaza Bogor yang merupakan pusat jual beli elektronik paling besar di Bogor. Kemudian mall ini akhirnya melakukan rebranding dengan nama Bogor Trade World atau BTW. Bukan hanya namanya saja, didalamnya juga dilakukan berbagai pergantian menjadi lebih lengkap.

Sehingga bukan hanya toko elektronik, anda juga bisa menemukan gerai gerai yang menyediakan berbagai produk fashion sampai dengan food court. Mengajak anak anak juga bukan hal yang membosankan, karena telah ada area bermain untuk si kecil. Menariknya, mall ini memiliki cafe yang berada di bagian rooftop. Sehingga anda bisa sekalian nongkrong serta menikmati pesona yang ada.

Lokasi: Jl. Veteran No.27, Panaragan, Kec. Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat.

9. Bogor Indah Plaza

Sudah dibuka dari tahun 2000, Bogor Indah Plaza dikabarkan sebagai mall pertama di kota ini. salah satu alasan mengapa mall ini sepi adalah lokasinya yang terbilang strategis. Umumnya pengunjung yang datang untuk belanja di Yogya Department Storenya. Inilah banyak juga yang menyebutnya dengan Yogya Dept Store. Padahal di dalamnya ada banyak gerai lainnya.

Selain menggunakan kendaraan pribadi, anda juga bisa mengunjunginya dengan kendaraan umum. Pengunjung mall ini juga bisa menuju grapari telkomsel. Memang bisa dikatakan jika mall satu ini termasuk mall yang lengkap. Anda bisa memenuhi segala kebutuhan anda, dan juga bisa kulineran di mall satu ini.

Lokasi: Kedungbadak, Kec. Tanah Sereal, Kota Bogor, Jawa Barat.

10. Mall BTM

Mall BTM tentu tidak asing untuk anda yang pernah mengunjungi Kebun Raya Bogor. Mengingat lokasinya memang dekat dengan Kebun Raya Bogor. Mall satu ini termasuk mall terbaik di Jogja yang sangat cocok untuk nongkrong. Anda bisa menemukan beberapa gerai terutama tenant makanan. Mulai dari KFC, Richeese Factory sampai dengan Dunkin Donuts.

Lokasi: Jl. Ir. H. Juanda No.68, Gudang, Kec. Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat.

11. Plaza Jambu Dua

Untuk membuat kegiatan wisata belanja anda semakin lengkap, Plaza Jambu Dua ini bisa menjadi tujuan. Kabarnya namanya terinspirasi dengan Mangga Dua. Yang membuatnya berbeda, mall satu ini menyediakan berbagai produk elektronik paling besar. Walaupun sebenarnya anda bisa menemukan gerai lain, tetapi mall satu ini sudah sangat terkenal sebagai tempat jual beli smartphone.

Lokasi: Jl. Ahmad Yani No. 1 Plaza Jambu Dua, Kota Bogor, Jawa Barat.

Itulah beberapa pusat perbelanjaan dan mall yang bisa anda kunjungi ketika berada di Kota Bogor. Masing masing pusat perbelanjaan memiliki ciri khas sendiri. Namun hampir semua mall yang ada di kota ini memiliki fasilitas yang cukup lengkap. Anda bisa belanja juga melakukan berbagai kegiatan hiburan. Anda juga bisa nongkrong di mall yang ada, mengingat ada beberapa yang memiliki cafe di dalamnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *