Travel  

10 Wisata Kuliner di Ambon yang Murah & Enak

10 Wisata Kuliner di Ambon yang Murah & Enak

tribunwarta.com – Singgah di kota Ambon, rasanya belum lengkap sebelum mencicipi kuliner khas daerahnya yang terkenal lezat. Ditawarkan dengan harga bersahabat di kantong, dijamin Anda merasa ketagihan.

Ambon termasuk kawasan yang cukup terkenal dan ramai dikunjungi wisatawan dari berbagai daerah. Bukan hanya karena segudang wisata alamnya yang memukau semata, namun disini pengunjung bisa mencicipi aneka kuliner lezat dengan harga yang ramah di kantong. Soal rasa tidak perlu diragukan kembali, sehingga tidak ada ruginya mencicipinya selagi menginjakkan kaki di kawasan tersebut. Berikut rekomendasi tempat wisata kuliner di Ambon yang wajib Anda kunjungi untuk menikmati makanan lezat.

1. Ratu Gurih Ambon

Sebagai wilayah Kepulauan Ambon terkenal akan wisata kuliner yang menyajikan berbagai hidangan laut segar, dimana salah satunya dapat ditemukan di Ratu Gurih Ambon. Tempat makan satu ini tidak hanya menyuguhkan berbagai menu hidangan semata, namun Anda bisa memuaskan perut yang sedari tadi berbunyi dengan harga yang cukup bersahabat. Alhasil Anda bisa meneruskan perjalanan dengan hati senang karena sudah menyantap makanan lezatnya.

Menyediakan berbagai menu olahan hasil laut yang diolah dengan aneka rempah pilihan, rasa masakannya pun siap menggoyang lidah. Dimana menu ikan Goropa Bakar adalah menu favorit yang banyak dipesan pelanggan. Rasa masakannya semakin menggiurkan ketika disantap bersama sambal colo colo. Colo Colo sendiri merupakan sambal khas dari Ambon dan terkenal akan rasanya yang dapat membakar lidah namun juga membuat siapapun ketagihan dibuatnya.

Lokasi: Jl. Diponegoro No.26, Ahusen, Kec. Sirimau, Kota Ambon.

2. Rumah Makan Rumah Beta

Selagi berada di kota Ambon, sebaiknya jangan lewatkan untuk menyantap hidangan lezat yang disuguhkan oleh Rumah Makan Rumah Beta. Layaknya rumah makan di Ambon pada umumnya, disini pelanggan dapat menemukan menu papeda yang sudah terkenal akan kelezatan rasanya. Selain Bappeda, disini pengunjung juga bisa menemukan berbagai menu lezat lainnya yang hanya dipatok dengan harga bersahabat di kantong.

Tumis bia merupakan salah satu menu terlaris yang banyak dipesan oleh pelanggan. Hidangan satu ini diolah dari salah satu biota laut bernama bia, yang merupakan sejenis kerang namun memiliki ukuran yang lebih mungil. Bia yang sudah dibersihkan akan dicampur dengan aneka rempah untuk menghasilkan rasa lezat dan menggugah selera. Sajian kulinernya semakin lezat ketika Anda menyantapnya sembari menikmati suguhan pesona alam sekitarnya.

Lokasi: Uritetu, Kec. Sirimau, Kota Ambon.

3. Rumah Makan Sari Rasa

Bagi Anda yang ingin mencicipi kelezatan kuliner dari olahan hasil laut khas Ambon, maka berkunjung ke Rumah Makan Sari Rasa bisa menjadi keputusan tepat. Pihak pengelola menyajikan berbagai menu seafood yang bisa dipilih sesuai selera, dan tentunya semua hidangan tersebut terkenal akan kelezatannya yang tiada bandingannya. Kepiting asap, merupakan sajian kuliner terpopuler yang wajib Anda coba ketika berkunjung ke tempat makan populer satu ini.

Bukan tanpa alasan, pasalnya kepiting yang masih segar akan diolah menggunakan aneka rempah dan dimasak sedemikian rupa sebelum akhirnya dihidangkan di meja pelanggan. Cita rasanya sedikit berbeda dengan sajian kepiting asap pada umumnya, wajar saja jika wisatawan tidak ingin menyesal karena tidak sempat mencicipinya. Menu kuliner yang tidak kalah menarik untuk dicoba seperti cumi, udang, maupun aneka olahan ikan lainnya.

Lokasi: Jl. Anthony Rebok No.19, RW.5, Honipopu, Kec. Sirimau, Kota Ambon.

4. Rujak Natsepa

Seusai dengan nama yang disandangnya, tempat makan satu ini berada tempat di tepian pantai Netsapa. Meski lokasinya yang berada di daerah pesisir, pelanggan merasa betah berada disana berkat hembusan anginnya yang terasa sejuk menerpa kulit. Ditambah lagi dengan sajian alamnya berupa hamparan lautan lepas yang berpadu mesra dengan deburan ombaknya, membuat siapapun enggan pulang terlalu cepat sejak menginjakkan kaki di tempat tersebut.

Selama berada disana, pastikan untuk memesan menu rujaknya yang sudah terkenal akan rasanya yang begitu khas. Sajian kulinernya dijamin semakin lezat jika dinikmati bersama dengan orang yang disayang. Menyuguhkan pemandangan alam yang begitu memukau sembari menikmati sajian kulinernya yang lezat, rasanya tidak mengherankan jika banyak wisatawan yang rela datang dari jauh hanya untuk menghabiskan waktu liburannya disini.

Lokasi: Jl. Raya, Suli, Kec. Salahutu, Kab. Maluku Tengah.

5. Rumah Makan Dedes

Berkunjung ke kota Ambon, tentu saja terasa hampa sebelum mengkonsumsi papeda. Rasa papeda akan semakin lezat jika Anda mengkonsumsinya di Rumah Makan Dedes. Sebab disini pengunjung akan disuguhkan dengan aneka macam kuliner lezat yang siap menggoyang lidah. Menu bappeda begitu laris dipesan, sehingga tidak perlu heran jika tempat wisata kuliner satu ini tidak pernah sepi dikunjungi wisatawan setiap harinya.

Selain mencicipi papeda, disini Anda bisa menikmati berbagai sajian kuliner lainnya seperti seafood yang diolah bersama dengan aneka rempah. Dari sekian banyak menu seafood yang tersedia, ikan kuah kuning yang dilengkapi dengan kenari masih menjadi masakan favorit para pelanggannya. Bukan hanya lezat, masakan satu ini membuat perut yang sedari tadi berbunyi akan merasa puas dan siap melanjutkan perjalanan.

Lokasi: Jl. Sultan Babullah No.47, Silale, Kec. Nusaniwe, Kota Ambon.

6. Dapor Kole Kole

Tempat makan yang tidak boleh dilewatkan selama singgah di kota Ambon adalah Dapor Kole Kole. Pemberian namanya sendiri diambil dari nama kapal tradisional Maluku yang hingga kini masih digunakan para nelayan untuk menangkap ikan di lautan. Pemberian namanya sendiri tidaklah sembarangan, namun pihak pengelola ingin mengabadikan perahu khas tersebut sekaligus menjadikannya sebagai daya tarik utamanya.

Daya tarik lainnya dari Dapor Kole Kole tentu saja datang dari aneka menu masakannya yang melimpah dan lezat ketika disantap bersama dengan orang tersayang. Soal harga tidak perlu dikhawatirkan, karena pelanggan dapat menyantap berbagai menu kuliner dengan harga yang tidak akan menguras isi dompet. Inilah alasan mengapa tempat makan satu ini begitu diburu oleh wisatawan, sekaligus menjadi tempat favorit untuk menyantap masakan khas Ambon terbaik.

Lokasi: Jl. Dana Kopra, Uritetu, Kec. Sirimau, Kota Ambon.

7. Lateri Beach Resto

Apabila hendak berburu kuliner lezat di Ambon, maka kurang lengkap rasanya jika belum singgah ke Lateri Beach Resto. Bukan tempat makan biasa, pasalnya Iriana Jokowi beserta Ibu Mufida Jusuf Kala ternyata pernah mengunjunginya pada bulan Februari tahun 2019 lalu. Dengan kata lain rasa masakannya sudah tidak perlu diragukan kembali. Sejak saat itu pula, jumlah wisatawan yang berkunjung ke Lateri Beach Resto kian membludak.

Resto populer satu ini menawarkan aneka menu seafood segar, namun ada pula beragam menu lainnya bagi Anda yang tidak menyukai olahan ikan segar. Tempat makan satu ini tidak hanya unggul dari olahan kulinernya yang lezat semata, karena disini pelanggan bisa menikmati pemandangan alam berupa Teluk Ambon yang siap memanjakan mata. Tempat makan ini pun cocok dikunjungi bersama keluarga, berkat kehadiran meja panjang dengan beberapa kursi menghiasinya.

Lokasi: Lateri, Kec. Baguala, Kota Ambon.

8. Rumah Kopi Sibu Sibu

Bagi pecinta kopi yang sedang melenggang di jalanan kota Ambon, sepertinya wajib singgah sebentar di Rumah Kopi Sibu Sibu. Layaknya cafe pada umumnya, disini pengunjung akan disuguhkan dengan aneka menu kopi yang siap menemani hari libur Anda. Namun jangan bayangkan untuk menyeruput kopi seperti di warung warung lainnya, karena disini sajian kopinya memiliki cita rasa yang terbilang cukup unik.

Dikatakan unik, karena disini kopi diracik menggunakan kopi robusta dan ditambahkan biji kenari pada secangkir sajian kopi Rarobang. Bukan hanya itu saja, sebab Anda dapat merasakan perpaduan rasa madu maupun jahe putih dalam secangkir kopi. Tentu saja penambahan rempah tersebut membuat secangkir kopi terasa lebih nikmat dan istimewa. Apakah Anda yakin tidak ingin sekedar nongkrong menghabiskan waktu liburan di cafe populer satu ini ?

Lokasi: Said Perintah, Ahusen, Kec. Sirimau, Kota Ambon.

9. Rumah Makan Sari Gurih

Selama berkeliling di kota Ambon, kemungkinan Anda bisa melihat sederet rumah makan yang menawarkan berbagai menu masakan lezat. Setiap rumah makan selalu memiliki keunikan tersendiri, salah satunya dapat ditemukan di Rumah Makan Sari Gurih. Selama berkunjung ke tempat makan ini, sebaiknya jangan lewatkan kesempatan emas untuk mencicipi menu otak otak ikan yang menjadi menu terlarisnya.

Selain otak otak ikan, masih banyak menu kuliner lainnya yang tidak kalah lezat dan menarik untuk dicoba seperti steak. Rasanya yang begitu lezat, membuat pelanggan tertarik untuk mengunjunginya kembali di lain waktu. Anda pun tidak perlu takut isi kantong akan ludes seketika, karena semua menu kuliner yang disajikan dipatok dengan harga cukup bersahabat di kantong. Dengan kata lain, tidak ada lagi keraguan untuk mengunjunginya segera.

Lokasi: Jl. Dana Kopra, Uritetu, Kec. Sirimau, Kota Ambon.

10. Panorama Restaurant

Panorama Restaurant adalah salah satu tempat makan terbaik untuk mencicipi kuliner khas Ambon bersama keluarga tersayang. Bukan hanya sekedar menyajikan kuliner lezat semata, namun disini pengunjung bisa menikmati suguhan pesona alam di malam hari yang berhasil memanjakan mata. Sedangkan menu favorit dan terlarisnya jatuh pada menu Lobsternya yang dilumuri dengan saus spesial dan tidak akan ditemui di resto lainnya.

Lokasi: Pituina, Amantelu, Kec. Sirimau, Kota Ambon.

Puas mengelilingi kota Ambon, jangan sampai lupa untuk mengisi energi kembali dengan mengunjungi sejumlah tempat wisata kuliner lezatnya. Menyajikan berbagai menu masakan khas Ambon dengan cita rasa yang khas, siapapun yang mencicipinya akan dibuat jatuh hati saat itu juga. Tidak perlu isi kantong ludes dalam sekejap, karena sajian kulinernya dipatok dengan harga miring. Manakah kuliner favorit Anda?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *