Travel  

10 Restoran Unik di Jakarta yang Anti Mainstream

10 Restoran Unik di Jakarta yang Anti Mainstream

tribunwarta.com – Restoran merupakan salah satu tempat yang cocok untuk menghabiskan akhir pekan bersama keluarga. Kehangatan bersama keluarga akan sangat terasa sambil bercengkrama dan menikmati berbagai hidangan menarik di restoran.

Dewasa ini, banyak restoran yang tidak hanya menjual citarasa hidangannya, tetapi juga interior dan atmosfernya. Seperti beberapa restoran unik di Jakarta berikut ini. Di restoran-restoran ini, Anda tak hanya disuguhkan hidangan yang lezat, tapi Anda pun bisa merasakan keunikan dari interior restoran ini. Apa sajakah itu?

1. Hospitalis Restaurant & Bar

Hmm.. Tunggu deh, benarkah ini restoran? Kok nampak seperti rumah sakit? Sekilas eksterior dan interior restoran ini memang nampak seperti bangunan klinik atau rumah sakit. Bahkan, petugas valet di depan restoran pun mengenakan pakaian operasi. Lampu-lampu yang menghiasi teras restoran juga serupa dengan lampu operasi.

Akan tetapi, Hospitalis ini memang 100% restoran. Hanya saja restoran ini memang sengaja didesain menyerupai rumah sakit. Anda juga akan disambut dengan pelayan yang berpakaian ala perawat. Uniknya lagi, menu makanan di sini disajikan dengan alat-alat rumah sakit, lho.

Meskipun restoran ini mengusung desain layaknya rumah sakit, Hospitalis juga menawarkan minuman beralkohol, seperti cocktails dan wine. Siap mencoba sensasi makan di tempat yang menyerupai rumah sakit? Yuk, datang ke Hospitalis Restaurant & Bar di Jalan Ahmad Dahlan No. 31, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

2. Namaaz Dining

Tak ada yang unik dari suasana dan dekorasi dari restoran yang satu ini. Akan tetapi, keunikan terletak pada makanan yang disajikan. Ya, Namaaz Dining diklaim sebagai salah satu restoran unik di Jakarta karena menyajikan menu fine dining yang sangat unik.

Bayangkan saja, Anda akan disuguhkan dengan gulai ayam yang dikemas alam bentuk pensil kayu dan kertas note yang tampak usang. Selain itu, ada pula dodol yang dikemas dalam bungkus pasta gigi buatan. Semua yang disajikan di sini sangat unik dan istimewa! Penasaran bagaimana uniknya Namaaz Dining? Kunjungi restoran ini di Jalan Gunawarman No. 42, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

3. Bong Kopitown

Ada restoran yang menyerupai rumah sakit, ada pula restoran yang nampak seperti penjara. Bong Kopitown membuat Anda merasa seperti seorang “narapidana”. Akan tetapi, menjadi “narapidana” di Bong Kopitown ternyata menyenangkan, lho.

Anda bisa memesan menu makanan lezat dan nikmat yang kontras dengan makanan yang ada di penjara sebenarnya. Asyiknya lagi, Anda juga akan dilayani oleh pelayan yang berbaju polisi atau narapidana. Restoran yang dibangun oleh pebisnis muda, Bong Chandra, ini memang sangat unik.

Meskipun banyak jeruji besi di dalamnya, Bong Kopitown tetap asyik untuk dijadikan tempat nongkrong bersama teman-teman. Restoran unik ini terletak di Citywalk Sudirman. Bong Kopitown juga membuka cabang di Supermal Karawaci Tangerang, Sumarecon Bekasi, dan Jogjakarta.

4. Gastromaquia

Restoran unik berikutnya berada di kawasan Senopati. Suasana unik akan terasa ketika Anda masuk ke dalam Gastromaquia ini. Di salah satu sisi dinding yang ada di restoran ini terdapat aneka kaca dengan bingkai klasik yang nampak berbeda-beda. Sementara itu, di sisi lain dinding Gastromaquia terdapat poci, cangkir, dan mug dalam berbagai bentuk melekat sebagai pajangan dinding.

Nah, satu lagi yang unik dari Gastromaquia ini adalah beberapa set cangkir yang tergantung terbalik dan dijadikan sebagai kap lampu. Tak hanya itu saja, restoran yang banyak mengusung makanan khas Spanyol ini juga memiliki lampu kristal yang terbuat dari sendok dan garpu stainless steel. Gastromaquia berada di Jalan Ciniru I No. 1, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

5. Warunk Upnormal

Yang membuat restoran satu ini terkesan unik adalah menu makanannya. Bagaimana tidak, di sini mi instant disulap menjadi makanan yang mewah dan beraneka rasa. Indomie di sini dapat diolah dengan telur asin dan daging rendang. Bahkan, mi instant tersebut bisa dibuat menjadi pizza.

Selain mie, Anda pun bisa memesan menu nasi atau dessert di Warunk Upnormal ini. Sesuai dengan namanya, tempat makan yang satu ini benar-benar luar biasa dan spesial. Kunjungi Warunk Upnormal di Jalan Cempaka Putih Raya No. 102, Jakarta.

6. The Playground

Berada di The Playground Anda akan merasa seperti berada di taman bermain anak-anak. Kursi dan meja restoran ini didesain serupa dengan ayunan atau mainan lain yang biasa ada di taman bermain. Menyantap makan siang atau malam di sini akan membuat Anda merasa seperti kembali ke masa kanak-kanak yang menyenangkan.

Menu andalan dari The Playground ini antara lain adalah Wine and Honey Grilled Salmon, Epic Roasted Chicken, Truffle Mac and Cheese, Martabak Marshmallow, dan masih banyak lagi. The Playground bisa dikunjungi di Street Gallery Pondok Indah, GF Unit G11-12, Jalan Metro Pondok Indah, Jakarta.

7. Dia Lo Gue

Sophisticate! Adalah satu kata yang tepat untuk menggambarkan restoran yang ada di bilangan Kemang ini. Begitu memasuki restoran ini, Anda akan merasa seperti berada di galeri seni yang minimalis, keren, dan cozy.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *