tribunwarta.com – – Salah satu fungsi Pancasila adalah sebagai sistem etika.
Pancasila sebagai sistem etika berarti mendasarkan penilaian baik dan buruk pada nilai-nilai Pancasila, yakni nilai ketuhanan, kemanusiaan, persatuan, kerakyatan, dan keadilan.
Lantas, bagaimana contoh penerapan Pancasila sebagai sistem etika ?
Penerapan Pancasila sebagai sistem etika
Sebagai sebagai sistem etika, Pancasila digunakan untuk mengkaji moralitas bangsa dalam konteks hubungan berbangsa dan bernegara.
Suatu perbuatan disebut baik bukan hanya bila bertentangan dengan nilai-nilai tersebut, tapi, juga sesuai dan mempertinggi nilai-nilai Pancasila itu.
Nilai yang terkandung dalam Pancasila, yakni nilai ketuhanan, kemanusiaan, persatuan, kerakyatan, dan keadilan.
Walaupun nilai-nilai ini merupakan kristalisasi nilai yang hidup dalam realitas kehidupan bangsa Indonesia, namun, nilai-nilai Pancasila tersebut sebenarnya juga bersifat universal dan dapat diterima oleh siapapun dan kapanpun.
Adapun contoh penerapan Pancasila sebagai sistem etika dalam kehidupan sehari-hari di antaranya:
- Percaya dan takwa kepada Tuhan yang Maha Esa,
- Taat beribadah sesuai dengan agama dan kepercayaan masing-masing,
- Mengakui kebebasan beragama dan beribadah,
- Menjunjung tinggi toleransi,
- Saling tolong menolong antara sesama,
- Saling bekerja sama dalam bidang kemanusiaan dan hal positif yang lain,
- Saling menghargai dan menghormati,
- Cinta tanah air,
- Rela berkorban demi bangsa dan negara,
- Menempatkan persatuan di atas kepentingan pribadi dan golongan sehingga menjaga kedaulatan negara Indonesia tetap utuh
- Menghargai perbedaan,
- Tidak melakukan diskriminasi pada siapapun,
- Menjunjung tinggi kesetaraan,
- Peduli pada sesama,
- Membantu orang yang kesulitan, baik di bidang ekonomi maupun yang lainnya,
- Mengutamakan kemajuan bersama.
Referensi:
- Tomalili, Rahmanuddin. 2019. Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan. Yogyakarta: Deepublish.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.