TRIBUNWOW.COM – Arema FC akan menjamu PSIS Semarang dalam lanjutan Liga 1 2022 pekan kedua.
Dilansir TribunWow.com, Arema FC akan bertindak sebagai tuan rumah di Stadion Kanjuruhan, Malang, pada Sabtu (30/7/2022) saat melawan PSIS Semarang di Liga 1 2022.
Demi meraih tiga poin perdana di musim 2022/2023 ini, Arema FC diprediksi akan menurunkan kekuatan terbaiknya dalam meladeni perlawanan Carlos Fortes cs.
Sosok seperti Abel Camara yang dirindukan Aremania, bahkan terpantau sudah mengikuti latihan tim Arema FC pada Rabu (27/7/2022).
Baca juga: Abel Camara Siap Bela Arema FC Kontra PSIS Semarang, Aremania Minta Diduetkan dengan Pemain Ini
Sebelumnya, Abel Camara harus absen dalam laga perdana Arema FC di Liga 1 2022 melawan Borneo FC.
Dilansir TribunWow.com, bertandang kembali ke markas Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda, pada (24/7/2022) lalu, Arema FC harus dikejutkan dengan kekalahan telak 0-3.
Sosok Nur Hardianto yang merupakan eks Arema FC tersebut mampu menjelma menjadi mimpi buruk Singo Edan dengan dua golnya yang mampu membuat tim asal Malang tersebut panik.
Tanpa Abel Camara, Arema FC tidak mampu mencetak gol sama sekali saat melawan Borneo FC.
Kini, Abel Camara diprediksi akan dimainkan Arema FC pada laga melawan PSIS Semarang demi meraih kemenangan perdana di Liga 1 2022.
Baca juga: Carlos Fortes Siap Tebar Ancaman di Kanjuruhan, Arema FC Bisa Matikan Pergerakannya dengan Cara Ini
Namun, selain Abel Camara yang diprediksi akan dimainkan, Aremania juga memiliki sosok pemain lain yang ingin dimainkan oleh tim Singo Edan.
Dilansir TribunWow.com dari kolom komentar Instagram @aremafcofficial pada Rabu (27/7/2022), terlihat Aremania meminta Eduardo Almeida untuk memainkan wonderkid Timnas U-19 Indonesia, Arkhan Fikri.
Arkhan Fikri sendiri merupakan pilar utama timnas U-19 Indonesia di ajang Piala AFF U-19 2022 lalu dan mampu bersinar bersma Garuda Muda.
“Saran Arkhan jgn disia²kan…sudah matang tinggal poles dan tambah jam terbang, jgn malah disimpan krn alasan yunior @eduardo_almeida_coach #JiwaJawara,” tulis akun @arierfan_lybaz.
“Arkhan di cobo main,” tutur akun @salman.saifullah.
Baca juga: Fan Arema FC Siap Sambut? Carlos Fortes Comeback di PSIS Semarang dan Berpeluang Main di Kanjuruhan
Artikel ini bersumber dari wow.tribunnews.com.