Bukti Baru CCTV Jadi Kunci Misteri Kematian Brigadir J, Rekam Pelaku di Rumah Ferdy Sambo?

Bukti Baru CCTV Jadi Kunci Misteri Kematian Brigadir J, Rekam Pelaku di Rumah Ferdy Sambo?

TRIBUNWOW.COM – Pihak kepolisian mengaku telah mendapatkan bukti kunci untuk membongkar kasus kematian Brigpol Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J.

Dilansir TribunWow.com, bukti tersebut merupakan hasil rekaman CCTV yang diduga terpasang di sekitar TKP.

Menurut Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo, hasil rekaman tersebut akan dapat memberi titik terang atas kasus polisi tembak polisi yang jadi sorotan publik itu.

Meski tidak menjelaskan secara gamblang soal isi rekaman CCTV, termasuk apakah sosok pelaku tertangkap kamera, pihak kepolisian mengatakan bukti ini sangat jelas dan bisa mengungkap kasus kematian Brigadir J.

Baca juga: Suara Bergetar, Kadiv Humas Polri Kabulkan Usul Keluarga Brigadir J Copot Kapolres dan Karo Paminal

Sebagai informasi, Brigadir J dikabarkan tewas di rumah Kadiv Propam Polri nonaktif Irjen Ferdy Sambo di kawasan Duren Tiga, Kalibata, Jakarta, Jumat (8/7/2022).

Adapun CCTV di rumah dinas tersebut dikabarkan telah rusak selama dua minggu.

Sementara rekaman CCTV di lingkungan sekitar sudah berada di tangan pihak kepolisian seperti disampaikan Kapolres Metro Jakarta Selatan nonaktif Kombes Budhi Herdi.

“Kita sudah menemukan CCTV yang bisa mengungkap secara jelas tentang konstruksi kasus ini,” kata Dedi Prasetyo dilansir kanal YouTube KOMPASTV, Rabu (20/7/2022).

Setelah rekonstruksi kasus selesai dilakukan oleh penyidik, maka hasil olah rekaman tersebut baru akan disampaikan ke publik.

“CCTV ini sedang didalami oleh timsus yang nanti akan dibuka apabila seluruh rangkaian proses penyelidikan timsus sudah selesai, jadi biar tidak sepotong-sepotong,” imbuhnya.

Bukti Baru CCTV Jadi Kunci Misteri Kematian Brigadir J, Rekam Pelaku di Rumah Ferdy Sambo?
Dari kiri ke kanan: Putri Candrawati selaku istri dari Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo, Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J, Irjen Sambo. Istri Irjen Sambo diduga sempat dilecehkan oleh Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J sebelum akhirnya Brigadir J ditembak hingga tewas oleh Bharada E di rumah singgah sang jenderal di Jakarta, Jumat (8/7/2022). (Kolase YouTube Tribunnews.com dan TRIBUNJAMBI.COM/ARYO TONDANG)

Kemudian, Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri, Brigjen Pol Andi Rian Djajadi, menjelaskan penemuan bukti baru terkait CCTV tersebut.

“Beberapa bukti baru CCTV, ini sedang proses di laboratorium forensik untuk kita lihat. Karena tentu ini kita peroleh, penyidik memperoleh dari beberapa sumber,” beber Andi Rian.

Olah rekaman CCTV tersebut masih akan memakan waktu hingga beberapa saat.

Pasalnya, ada banyak data yang perlu disinkronkan untuk melihat keseluruhan cerita kasus tersebut.


Artikel ini bersumber dari wow.tribunnews.com.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *