Pengguna Iphone, 10 Aksesoris Wajib Iphone Ini Perlu Kamu Miliki Lho!

Pengguna Iphone, 10 Aksesoris Wajib Iphone Ini Perlu Kamu Miliki Lho!

tribunwarta.com – Memiliki iPhone, rasanya kurang oke jika kamu tidak bisa memanfaatkan potensinya semaksimal mungkin. Apa saja sih aksesoris wajib iPhone itu?

Ada banyak aksesoris yang bisa digunakan sehingga pengalamanmu menggunakan iPhone jadi semakin oke.

Penasaran apa saja? Simak ulasan selengkapnya dalam artikel Finansialku berikut ini. Selamat membaca!

Rubrik Finansialku

Smartphone dengan Berbagai Keunggulannya

Siapapun tahu bahwa iPhone adalah salah satu smartphone yang memiliki banyak keunggulan.

Setiap fiturnya dibuat secara khusus agar memberikan kesan eksklusif. Tak heran jika harga yang ditawarkan pun cukup tinggi.

Meski dijual dengan harga yang tinggi, namun peminat iPhone sangatlah banyak. Hampir semua kalangan berusaha agar dapat membeli dan merasakan setiap keunggulan iPhone.

Sayangnya, tidak banyak pengguna iPhone yang bisa memaksimalkan potensi ini.

Nah, bagi kamu yang ingin memanfaatkan keunggulan iPhone–mu, Finansialku akan memberikan beberapa rekomendasi aksesoris yang sebaiknya dimiliki oleh para pengguna iPhone.

Tapi sebelum itu, jangan lupa ya untuk atur arus kasmu dengan rapi, teratur dan tidak ribet dengan menggunakan Aplikasi Finansialku.

Aplikasi ini dapat memudahkanmu dalam pencatatan pendapatan, alokasi pengeluaran, anggaran bulanan, persiapan dana seperti liburan, membeli barang atau pernikahan, dan berbagai fitur lainnya yang membuat pencatatan finansialmu semakin baik.

Selain itu, pengelolaan keuangan yang baik menjadi langkah awal yang membuatmu segera mencapai kebebasan keuangan seperti yang diinginkan oleh setiap orang.

[Baca Juga: Apakah BPJS Kesehatan Cover Biaya Cek Darah dan Pemeriksaan Laboratorium Lainnya?]

Setelah kamu memiliki semua fakta tersebut, kamu dapat memutuskan bagaimana mulai menumbuhkan uangmu.

Jika uangmu ingin dialokasikan untuk membangun keuntungan melalui investasi dengan cara yang tepat, bangun dasar pengetahuanmu dengan mendengarkan tayangan cara berinvestasi yang benar dalam channel Youtube Finansialku.

Kamu juga bisa mendaftar seminar atau meminta nasihat dari penasihat keuangan terpercaya, salah satunya Penasihat Keuangan Finansialku.

Tunggu apalagi? Yuk lakukan sekarang juga!

Gratis Download Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 30 an

Aksesoris Wajib bagi iPhone User

Sejumlah aksesoris memang dibutuhkan sebagai pelengkap ketika kamu menggunakan gadget–mu.

Kamu bisa membeli sejumlah aksesoris di mana saja. Nah berikut ini ialah sejumlah aksesoris yang wajib dimiliki oleh para iPhone User, mulai dari:

#1 Penopang Qi Wireless Charger

Salah satu cara memanfaatkan iPhone-mu secara maksimal adalah dengan menggunakan wireless charging. Aksesoris ini membantumu menggunakan iPhone dengan lebih mudah.

Akan tetapi, biasanya wireless charger menyangga handset secara horizontal yang menjadikannya sedikit kurang dinamis.

Untuk itu, kamu bisa memilih wireless charger yang menyangga handset secara vertikal.

[Baca Juga: Waspada, 10+ Gejala Diabetes pada Wanita yang Mudah Dikenali]

Dengan begitu, kamu bisa menggunakan fitur face ID sambil tetap mengisi daya baterai.

Posisi wireless charger yang vertikal ini juga bisa kamu fungsikan seperti kickstand.

Sehingga jika kamu ingin menonton film atau suatu tayangan video, kamu bisa memanfaatkan wireless charger ini dan lebih leluasa dalam menonton.

#2 Casing Modular iPhone

Sebagai pengguna iPhone, tentu saja sayang rasanya jika handset-mu tergores karena gesekan atau benturan.

Untuk menghindari hal ini, kamu bisa mencari casing pelindung atau penahan benturan.

Salah satu tipe casing iPhone yang bisa kamu pilih adalah case RhinoShield.

Case ini memberikan sentuhan yang elegan dengan kesan warna pada bagian sampingnya.

Selain itu, desainnya pun ringan sehingga mengurangi atau bahkan tidak memberikan kesan bulky pada handset-mu.

#3 Adaptor Audio + Charger

Sudah sejak tahun lalu iPhone tidak lagi memiliki jack audio. Karena itu, untuk bisa menggunakan headset, Kamu perlu menggunakan aksesoris tambahan atau adaptor.

Kamu bisa memilih adaptor yang memiliki dua port sekaligus, yaitu port audio dan port charger.

Dengan begitu, kamu bisa mendengarkan musik sambil mengisi daya ponselmu.

[Baca Juga: 10++ Tanaman Herbal Bisa Jadi Obat, Mudah Ditemukan Lho!]

#4 Lensa Tambahan

Salah satu kelebihan dari iPhone adalah hasil foto dengan menggunakan kameranya.

Kamu bisa semakin memaksimalkan fitur ini dengan memperdalam field of view dari kamera iPhone–mu. Misalnya dengan menggunakan aksesoris lensa tambahan.

Kamu bisa mencari aksesoris lensa dengan klip mount yang mudah dilepas pasang.

Lensa yang kuat dan berkualitas juga akan membantumu lebih leluasa untuk mengambil gambar saat sedang melakukan aktivitas outdoor.

Ada berbagai macam pilihan lensa tambahan untuk iPhone yang bisa kamu pilih.

Mulai dari tipe wide lens, lensa tele, fish eye, dan bahkan macro. Sesuaikan lensa tambahan yang Kamu beli dengan kebutuhanmu.

Untuk membuatnya lebih aman, kamu juga bisa membeli case untuk menyimpan lensa tersebut.

Dengan begitu, lensamu akan tetap aman sampai kamu menggunakannya kembali.

#5 Pendingin Gadget

Kadang kala, setelah digunakan atau di-charge, gadget-mu akan terasa agak panas dan jadi tidak nyaman.

Untuk menurunkan panas dari iPhone, kamu bisa menggunakan pendingin gadget.

Secara umum, fungsi pendingin gadget ini sama dengan fungsi pendingin laptop.

Ada banyak pendingin gadget yang bisa kamu beli dan memiliki bentuk yang lucu dan unik.

Untuk menggunakan pendingin gadget, kamu cukup mencolokkan kabel untuk menghidupkannya.

Biasanya, pendingin gadget untuk iPhone sudah dilengkapi juga dengan USB khusus untuk iPhone.

[Baca Juga: Gejala Demam Berdarah dan Asuransi untuk Bayar Biaya Pengobatan Demam Berdarah]

#6 MiLi Pico Projector

Aksesoris satu ini adalah aksesoris yang sangat cocok bagi kamu yang suka menonton film.

MiLi Pico Projector membantumu mengubah fungsi iPhone menjadi projector. Dengan begitu, kamu bisa menonton film bersama dengan teman atau keluarga.

Menariknya, MiLi Pico Projector ini telah dilengkapi dengan LCOS LED micro video projector, speaker, dan penyangga, sehingga kamu bisa menggunakan perangkat dalam posisi berdiri.

Kapasitas baterai besar juga membuatmu bisa lebih leluasa menerima panggilan saat iPhone sedang terhubung ke projector.

#7 Card Reader OTD

Aksesoris lain yang bisa kamu manfaatkan adalah card reader OTD. Aksesoris ini membantumu lebih mudah memindahkan penyimpanan data.

Dengan adanya aksesoris ini, akan lebih mudah bagi kamu untuk memindahkan dan menyimpan data langsung di dalam iPhone.

[Baca Juga: 6 Kunci Sukses Cara Mengatur Keuangan Mahasiswa dengan Aplikasi Keuangan Finansialku]

#8 iPhone Dock Connector to VGA Adapter

Kalau kamu suka bermain game, aksesoris satu ini adalah aksesoris yang wajib kamu miliki.

Dengan menggunakan iPhone dock connector to VGA adapter, kamu bisa menghubungkan layar TV, monitor PC, proyektor, dan layar LCD ke iPhone-mu.

Selain bisa digunakan untuk bermain game dengan lebih leluasa, aksesoris ini juga bisa membantumu melakukan persentasi.

Sebab, dengan iPhone dock connector ini, kamu bisa lebih mudah menampilkan slideshow foto, film, video ataupun presentasi langsung melalui iPhone–mu.

#9 iStick Joystick

Satu lagi aksesoris iPhone untukmu yang suka bermain mobile games. Dengan menggunakan iStick Joystick iPhone, kamu bisa lebih leluasa bermain video game dari iPhone.

Dengan adanya aksesoris ini, kamu tidak harus mengamulkan sensitivitas jari saat bermain game.

Di samping itu, dengan menggunakan iStick Joystick ini, kamu juga akan lebih terhindar dari risiko keram jari dan layar iPhone–mu juga akan lebih awet.

[Baca Juga: Produk Investasi Apa yang Cocok untuk Saya?]

#10 Tripod dan Instax

Selain aksesoris game, ada juga berbagai aksesoris iPhone yang dapat mendukung fitur kamera dari iPhone-mu.

Salah satu yang harus kamu miliki adalah tripod. Apalagi jika kamu termasuk orang yang memang suka mengambil foto atau gambar.

Untuk memilih tripod bagi iPhone sebenarnya tidaklah terlalu sulit. Kamu bisa menggunakan tripod tipe apapun.

Namun pastikan bahwa tripod tersebut memiliki dudukan untuk memegang perangkat iPhone secara mendatar. Dudukan ini biasanya disebut sebagai clamp.

Nah, jika kamu suka berlibur, lengkapi juga aksesorismu dengan sebuah printer foto mini yang menggunakan teknologi laser.

Sayang sekali kan jika hasil foto-foto liburanmu mengendap begitu saja di memori iPhone-mu.

Salah satu printer mini yang bisa kamu pilih adalah Instax Share.

Untuk menggunakan aksesoris ini, kamu perlu menghubungkan iPhone-mu dengan printer lebih dulu menggunakan aplikasi Instax Share yang harus kamu unduh terlebih dahulu.

Dengan menggunakan aksesoris ini, hasil gambar yang sudah Kamu dapatkan bisa langsung kamu cetak dan simpan sebagai kenang-kenangan.

Rawat Sebaik Mungkin

Nah, itulah 10 aksesoris yang wajib dimiliki oleh pengguna iPhone. Cukup banyak bukan?

Ingat ya, masing-masing aksesoris memiliki range harga yang berbeda-beda tergantung pada variasi dan brand-nya.

Meskipun begitu, kamu harus tetap bisa merawatnya dengan baik agar bisa digunakan dalam waktu yang cukup lama.

Di antara berbagai aksesoris tersebut, manakah aksesoris yang menjadi favoritmu? Tuliskan jawabanmu di kolom komentar.

Bagikan artikel ini kepada rekan yang belum mengetahuinya. Terima kasih!

Sumber Referensi:

    Bagus Hernawan. 4 Januari 2019. 5 Aksesoris Pelengkap Aktivitas Fotografi dengan iPhone. Nextren.grid.id – http://bit.ly/2Zma4dn

    Camelia Jonathan. 2017. 8 Aksesoris iPhone X Terbaik, Mulai dari Earphone Hingga Tas Premium. Pemmzchannel.com – http://bit.ly/33MWy1P

    Hafif Apuy Rahman. 2017. 8 Aksesoris Pintar Ini Bisa Maksimalkan Kinerja IPhone. Doffie.com – http://bit.ly/2TSEbUG

    Satria Aji Purwoko. 7 November 2017.15 Aksesoris Smartphone Unik Paling Berguna yang Wajib Kamu Miliki. Jalantikus.com – http://bit.ly/2HldvHc

Sumber Gambar:

    Pengguna iPhone – http://bit.ly/2U0Rti9

    iPhone – http://bit.ly/2z8R9nN

    Penopang Qi Wireless Charger – http://bit.ly/2NiPWTb

    Adaptor Audio + Charger – http://bit.ly/2KYlpr1

    Pendingin Gadget – http://bit.ly/30yNrzC

    Card Reader OTD – http://bit.ly/2ZrnJA8

    iStick Joystick – http://bit.ly/2ZsnVz7

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *