Kementerian Investasi Siap Gelar Pertemuan Kedua TIIWG G20 Surakarta

Kementerian Investasi Siap Gelar Pertemuan Kedua TIIWG G20 Surakarta

Jakarta: Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) bersama dengan Kementerian Perdagangan, dan Kementerian Perindustrian selaku anggota G20 Trade, Investment, and Industry Working Group (TIIWG) akan menggelar pertemuan kedua TIIWG  di Kota Surakarta, Jawa Tengah, pada 5-7 Juli 2022.
 
Pertemuan kedua TIIWG akan dibahas tiga isu yakni reformasi World Trade Organization (WTO), respons perdagangan, Investasi, dan Industri terhadap pandemi dan arsitektur kesehatan global, serta mendorong investasi berkelanjutan guna memulihkan ekonomi global.
 
Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia berharap pertemuan TIIWG memberikan hasil baik di sektor investasi, industri, maupun perdagangan yang sejalan dengan deliverables utama Presidensi G20 Indonesia yaitu arsitek kesehatan global, transformasi ekonomi digital, dan transisi energi, khususnya kolaborasi dalam investasi berkelanjutan dan inklusif.





Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


“Melalui pertemuan TIIWG ini, kita harap dapat mempercepat terwujudnya transformasi ekonomi, salah satunya melalui investasi berkelanjutan dan inklusif. Kita harus manfaatkan momentum Presidensi G20 Indonesia di tahun ini dengan baik,” katanya, dilansir dari Antara, Minggu, 3 Juli 2022.

Adapun dalam pertemuan pertama TIIWG sebelumnya, telah dibahas tiga isu lainnya yaitu peran sistem perdagangan multilateral untuk akselerasi pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs), perdagangan gigital dan rantai nilai global yang berkelanjutan, serta industrialisasi inklusif yang berkelanjutan melalui Industri 4.0.
 
Selain agenda persidangan, pertemuan kedua TIIWG G20  juga akan menghadirkan empat kegiatan lainnya yaitu welcome dinner yang akan dilaksanakan di Keraton Kasunanan, gelar potensi pengusaha nasional di daerah, kirab budaya G20 yang dirangkaikan dengan Solo Batik Carnival, dan ditutup dengan gala dinner di Balai Kota Surakarta.
 
Rangkaian kegiatan tersebut, akan dihadiri oleh perwakilan delegasi asing yang berasal dari 20 negara anggota G20, 11 negara undangan, dan tujuh organisasi internasional.
 
“Dalam kesempatan ini, kami juga akan menghadirkan pameran UMKM dari berbagai daerah, serta menyajikan budaya lokal dan kuliner tradisional. Kita sajikan paket lengkap Nusantara untuk para delegasi G20 tersebut,” pungkas Bahlil.
 
Pertemuan kedua TIIWG merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Presidensi G20 Indonesia tahun 2022. Pergelaran acara Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 nantinya akan dilaksanakan di Bali pada November 2022.
 

(ABD)

Artikel ini bersumber dari www.medcom.id.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *