tribunwarta.com – JAKARTA, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini, Jumat (6/1/2022), ditutup menguat 30,71 poin atau 0,46 persen di level 6.684. Pada perdagangan hari ini, IHSG sempat dibuka di zona merah bahkan menyentuh level terendah di 6.598, sebelum perlahan berbalik menguat ditopang saham-saham unggulan.
Terdapat 271 saham menguat, 264 saham melemah, dan 170 lainnya stagnan. Nilai transaksi perdagangan mencapai Rp9,19 triliun dari 15,29 miliar saham yang diperdagangkan.
Indeks LQ45 naik 0,37 persen di 913,02, indeks JII menguat 0,84 persen di 573,63, indeks IDX30 menanjak 0,37 persen di 474,96, dan indeks MNC36 tumbuh 0,17 persen di 474,60.
Indeks sektoral yang menguat adalah bahan baku 1,82 persen, energi 1,40 persen, kesehatan 0,05 persen, industri 0,69 persen, nonsiklikal 0,95 persen, properti 0,52 persen, transportasi 0,92 persen, dan teknologi 0,45 persen. Sedangkan indeks sektoral yang ditutup melemah antara lain siklikal 0,30 persen, keuangan 0,38 persen, dan infrastruktur 0,84 persen.
Adapun 3 saham top gainers adalah PT Jaya Agra Wattie Tbk (JAWA) menguat 21,90 persen, PT Ateliers Mecaniques Tbk (AMIN) naik 18,75 persen, dan PT Jobubu Jarum Minahasa Tbk (BEER) tumbuh 17,27 persen di Rp258.
Sedangkan 3 saham top losers ditempati oleh PT Estee Gold Feet Tbk (EURO) turun 7,24 persen di Rp282, PT Buana Lintas Lautan Tbk (BULL) merosot 6,94 persen di Rp161, dan PT Personel Alih Daya Tbk (PADA) tertekan 6,87 persen di Rp244.
Editor : Jeanny Aipassa
Follow Berita iNews di Google News