Buronan Kripto Do Kwon Disebut Ada di Serbia

Buronan Kripto Do Kwon Disebut Ada di Serbia

tribunwarta.com – SEOUL, Pihak berwenang Korea Selatan meyakini buronan kripto DO Kwon berada di Serbia. Itu karena leluhur pendiri ekosistem aset digital TerraUSD dan Luna itu tinggal di negara Balkan tersebut.

Dikutip dari Straits Times, informasi tersebut dilaporkan oleh surat kabar lokal Chosun Ilbo pada hari ini, Senin (12/12/2022) waktu setempat. Dalam laporannya disebutkan Korea Selatan sedang dalam proses meminta kerja sama dari Serbia. Adapun surat kabar itu mengutip sumber anonim di otoritas investigasi negara tersebut.

Sedangkan Kantor berita Yonhap menyatakan, Kwon pindah ke Serbia pada November lalu. Media ini mengutip pejabat di kantor Kejaksaan di Seoul.

Keberadaan Kwon tidak diketahui secara jelas sejak Korea Selatan mengeluarkan surat perintah penangkapan atas sejumlah tuduhan, termasuk pelanggaran hukum di pasar modal pada September lalu. Korea Selatan menyatakan Kwon adalah subyek dari red notice Interpol.

Pria berusia 31 tahun itu membantah melakukan kesalahan dan berpendapat berpendapat undang-undang pasar modal tidak bisa diterapkan untuk kripto.

Sementara itu, pihak berwenang AS sedang menyelidiki kemungkinan hubungan Kwon dengan Sam Bankman-Fried, yang bursa kripto FTX dan Alameda Research miliknya mengalami kebangkrutan pada November lalu. The New York Times melaporkan jaksa federal AS sedang memeriksa apakah Bankman-Fried terlibat dalam manipulasi pasar dengan mendalangi perdagangan yang menyebabkan runtuhnya TerraUSD dan Luna.

Editor : Jujuk Ernawati

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *