BKI dan ABUPI Teken Kerja Sama Strategis

BKI dan ABUPI Teken Kerja Sama Strategis

tribunwarta.com – JAKARTA, Investor.id – PT Biro Klasifikasi Indonesia (Persero) (BKI) melakukan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) dengan Asosiasi Badan Usaha Pelabuhan Indonesia (ABUPI) dalam rangka kerja sama di bidang jasa klasifikasi, statutory, dan komersial. BKI akan mengerjakan tiga hal tersebut untuk mendukung kualitas sarana, prasarana, dan sumber daya manusia (SDM) ABUPI.

Direktur Operasi BKI R. Benny Susanto menyatakan, kerja sama jangka panjang ini bertujuan menghasilkan sinergi yang menguntungkan kedua pihak. “Saat ini, ID Survey telah bekerja sama dengan konsultan asing terkait dengan green SDGs (Sustainable Development Goals) dan kami siap bekerja sama untuk melakukan jasa konsultansi,” ujar. Benny Susanto dalam sambutannya di acara tersebut, Jakarta, Selasa (29/11/2022), dikutip dari siaran pers.

Pelaksanaan MoU ini ditandatangani oleh Benny Susanto dan Ketua Umum Asosiasi Badan Usaha Pelabuhan Indonesia (ABUPI) Aulia Febrial Fatwa.

Aulia Febrial Fatwa menyampaikan, pihaknya ingin bekerja sama dengan BKI untuk dapat menaungi anggota ABUPI yang tersebar di seluruh Indonesia. Minimal, ABUPI dapat memenuhi kebutuhan sertifikasi peralatan bongkar muat, sehingga dalam keadaan safety dan layak pakai.

“Ini menyangkut safety level of agreement kita dengan pemilik barang maupun pemilik kapal,” kata Aulia.

Oleh karena itu, lanjut dia, Aulia berharap, BKI dapat memfasilitasi anggota ABUPI agar peralatan tersebut dapat layak, siap pakai, dan aman.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *