7 Tips Mudah Atur Keuangan Untuk Pasangan Baru

7 Tips Mudah Atur Keuangan Untuk Pasangan Baru

tribunwarta.com – Bagaimana cara sukses menempuh hidup baru bagi pasangan muda? Apakah ada tips keuangan bagi pasangan baru?

Ternyata, ada banyak hal yang perlu diperhatikan dan tidak boleh dilakukan tanpa rencana lho!

Ingin tahu apa saja yang perlu diperhatikan? Simak yuk artikel Finansialku tentang tips keuangan bagi pasangan baru berikut ini.

Selamat membaca!

Rubrik Finansialku

Pasangan Baru dan Tantangan Baru

Menemukan pasangan dan hidup bersama mengarungi rumah tangga tentu memberikan kebahagian tersendiri bagi Anda bukan?

Namun, menjalani kehidupan bersama pasangan pasti membuat kehidupan Anda jauh berbeda dibanding saat menjalani hidup masa lajang.

Karena menjalani hidup bersama pasangan berarti Anda harus melibatkan orang lain, yaitu pasangan Anda dalam setiap keputusan rumah tangga, termasuk juga dalam urusan keuangan.

Ya, menempuh hidup berumah tangga juga membuat pengelolaan keuangan menjadi lebih berbeda.

Pasalnya Anda perlu mengatur pemasukan untuk berbagai keperluan seperti, kebutuhan rumah tangga sehari-hari, keperluan pribadi hingga kebutuhan perencanaan masa depan misalnya, pendidikan anak, memiliki rumah, dan lain sebagainya.

[Baca Juga: Strategi Paling Ampuh untuk Para Pebisnis Menang Persaingan dari Sun Tzu Art of War, Filsuf Tiongkok]

Sebelum lebih jauh, sudahkah Anda melakukan pencatatan keuangan hari ini?

Ingat, ya! Pencatatan keuangan sangat penting untuk dilakukan agar Anda bisa melakukan evaluasi pengeluaran dari pemasukan yang Anda miliki.

Selain itu, Anda juga bisa lebih mengontrol arus keuangan setiap harinya. Jika ingin lebih mudah, jangan lupa gunakan aplikasi Finansialku.

Aplikasi Finansialku merupakan aplikasi berbasis website yang sangat membantu Anda untuk melakukan pengelolaan dan perencanaan keuangan, termasuk soal catatan keuangan.

Jika belum memiliki aplikasinya, segera download melalui Google Play Store atau Apple Apps Store.

Selain itu, jangan lupa juga untuk selalu melakukan perencanaan keuangan.

Perencanaan keuangan sangat penting untuk dilakukan agar Anda dapat mengetahui hal apa saja yang dapat Anda rencanakan secara keuangan saat ini dan masa mendatang.

Meskipun terlihat mudah, masih saja banyak orang yang melakukan kesalahan saat mempraktikkannya.

Itulah mengapa Anda sangat disarankan untuk mempelajarinya terlebih dahulu. Anda bisa mempelajarinya dari berbagai sumber relevan yang terpercaya, salah satunya ialah ebook Finansialku yang satu ini:

Gratis Download Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 30 an

Di dalamnya terdapat sejumlah pembahasan beserta simulasi yang dapat membantu Anda agar lebih mudah dalam memahaminya.

Semua ilmu tersebut, dapat Anda peroleh secara GRATIS tanpa dipungut biaya apapun.

Tunggu apalagi? Yuk miliki, praktikkan, dan rasakan manfaatnya!

Tips Keuangan Pasangan Baru Dijamin Anti Gagal

Maka dari itu, mengatur keuangan rumah tangga mempunyai tips-tips khusus agar keuangan tidak menjadi besar pasak dari pada tiang atau yang lainnya.

Penasaran apa saja tips-tips keuangan bagi pasangan baru? Simak penjelasannya berikut ini:

[Baca Juga: Yuk Pakai Aplikasi Finansialku Untuk Persiapan Pernikahan Tanpa WO!]

Tips #1: Terbuka Satu Sama Lain

Keterbukaan antara satu sama lain menjadi dasar bagi kelanggengan hubungan berumah tangga, terbuka dalam banyak hal termasuk juga dalam masalah keuangan.

Sekecil apapun pendapatan atau pengeluaran dalam rumah tangga sebaiknya dibicarakan dengan pasangan agar tidak ada keributan yang ditimbulkan oleh perkara keuangan.

Tips #2: Libatkan Pasangan dalam Merencanakan Keuangan

Salah satu cara keterbukaan terhadap pasangan dalam pengelolaan keuangan adalah melakukan perencanaan keuangan bersama.

Seperti yang telah disinggung sebelumnya, bahwa dalam berumah tangga segala keputusan yang diambil bukan hanya Anda yang merasakannya dampaknya.

Namun, ada pasangan yang juga meresakan dampak tersebut.

Maka, untuk menghindari konflik akibat perencanaan keuangan sepihak, Anda perlu melibatkan pasangan Anda dalam merencanakan maupun pengelolaan keuangan rumah tangga.

[Baca Juga: Pergi ke Pameran Pernikahan, Apakah Menguntungkan? Temukan Alasannya!]

Tips #3: Buat List Kebutuhan Bulanan

Saat masih dalam kehidupan lajang, mungkin pengeluaran keuangan tidak begitu diperhatikan.

Pasalnya Anda hanya perlu mengeluarkan keuangan sesuai kebutuhan Anda.

Akan tetapi, hal tersebut tidak berlaku ketika Anda telah memasuki kehidupan berumah tangga.

Kebutuhan berumah tangga memang sangat beragam, apalagi jika menyangkut kebutuhan sehari-hari yang tidak ada habisnya.

Maka untuk lebih menghemat pengeluaran, Anda bisa membeli kebutuhan sehari-hari menjadi bulanan.

Tips #4: Mengalokasikan Pendapatan Untuk Tabungan

Merencanakan keuangan salah satunya dilakukan dengan mengalokasikan pendapatan untuk tabungan.

Sebagai pasangan muda, Anda mungkin memiliki rencana untuk memiliki momongan atau rumah tinggal sendiri.

Maka dari itu, Anda perlu mengalokasikan pendapatan Anda barang 10%-20% dari pendapatan per bulan Anda.

Dengan begitu, Anda telah melakukan perencanaan keuangan untuk masa depan keluarga.

Ada cara mudah agar Anda dapat disiplin menabung pendapatan di setiap bulannya, yaitu dengan membuka rekening tabungan khusus yang akan rutin memotong penghasilan Anda secara otomatis (auto-debet).

Banyak perbankan yang menawarkan produk tabungan tersebut, dengan pemotongan secara otomatis ke dalam rekening tabungan khusus maka menabung akan lebih mudah dilakukan.

Tips #5: Memproteksi Keluarga dengan Berasuransi

Menyiapkan dana proteksi untuk keluarga merupakan hal yang penting untuk perhatikan.

Pasalnya, kita tidak mengetahui peristiwa-peristiwa apa saja yang akan terjadi di kemudian hari.

Maka untuk mencegah hal-hal yang tidak inginkan, Anda perlu untuk menyiapkan dana proteksi keluarga dengan berasuransi.

Ada banyak jenis asuransi yang bisa Anda pilih, dari mulai asuransi kesehatan, pendidikan, hingga pensiun.

Pastikan setiap anggota keluarga terproteksi asuransi ya, setidaknya daftarkan anggota keluarga pada asuransi kesehatan yang disediakan pemerintah yaitu BPJS. Agar jaminan kesehatan keluarga dapat ter-cover .

Tips #6: Menentukan Tujuan Keuangan dalam Jangka Panjang dan Pendek

Dalam masalah keuangan keluarga Anda perlu menentukan target keuangan berjangka.

Contohnya adalah Anda ingin memiliki rumah keluarga sendiri, maka Anda harus mulai memikirkan biaya penyewaan atau pembeliannya.

Apabila sebelum memasuki kehidupan berumah tangga masing-masing pasangan tinggal di kos, setelah menikah tentu lebih nyaman bila menyewa rumah yang memiliki ukuran lebih besar.

Menyewa atau memiliki rumah merupakan salah satu contoh tujuan keuangan berjangka panjang.

[Baca Juga: Ingin Mengadakan Pesta Pernikahan Seperti Pernikahan Raisa-Hamish Daud, Hindari 3 Hal Berikut Ini!]

Contoh lainnya adalah memiliki momongan dan pendidikan anak.

Ya, merencanakan kehamilan dan menyambut buah hati memang harus memiliki persiapan berupa mental dan finansial.

Hal ini dikarenakan biaya persalinan dan perawatan kehamilan bukanlah hal murah.

Untuk itu, rencanakan dan tentukan keuangan dalam jangka waktu panjang dan pendek.

Setelah itu alokasikan keuangan dalam bentuk tabungan, asuransi, atau dana darurat lainnya.

Tips #7: Rencanakan Keuangan dalam Bentuk Investasi

Berinvestasi pada abad 21 ini semakin beragam bentuknya.

Investasi dapat dilakukan berupa penanaman modal pada saham perusahaan atau investasi emas batangan.

Investasi yang Anda dan pasangan lakukan tentu akan berdampak pada kondisi keuangan.

Sebelum melakukan investasi pastikan Anda menaruh modal pada tempat yang terpercaya.

Berbagai jenis investasi yang bisa Anda pilih antara lain, investasi emas, reksadana, dan saham.

Anda dapat melakukan investasi mulai dari Rp100.000 dan Anda dapat membelinya secara online atau mendatangi langsung kantor manajer investasi tersebut.

Intinya, Jangan Lupa Evaluasi Pengelolaan Keuangan Bersama

Setelah melakukan 7 tips di atas, hal yang penting dalam mengatur dan mengelola keuangan adalah melakukan evaluasi.

Dengan melakukan evaluasi, Anda dapat mengetahui seberapa efektif pengelolaan keuangan yang Anda dan pasangan lakukan.

Apabila dirasa pengelolaan tersebut kurang efektif maka Anda dapat mencari tahu sumber penghambat pengelola keuangan Anda, apa karena caranya, tempatnya atau jumlah pendapatan yang dialokasikan.

Dengan melakukan evaluasi keuangan, Anda dan pasangan bisa menemukan cara terbaik untuk mengatur dan mengelola keuangan rumah tangga.

Komunikasikan setiap pengeluaran dan pendapatan dalam rumah tangga agar persoalan keuangan tidak menimbulkan konflik.

Bagikan artikel di atas pada teman yang juga tengah membangun impian bersama pasangan, terima kasih.

Sumber Referensi:

    Admin. 9 Februari 2018. Pengantin Baru, Ini 6 Tips Jitu Mengatur Keuangan Setelah Nikah. Moneysmart.id – http://bit.ly/2ZRbU3g

    Admin. 7 Agustus 2018. Kartika Ratnasari. 5 Jurus Mengatur Keuangan Rumah Tangga Bagi Pasangan Muda. Halomoney.co.id/ – http://bit.ly/2PIxgLL

Sumber Gambar:

    Tips Keuangan Bagi Pasangan Baru 1 – http://bit.ly/2V8NSlP

    Tips Keuangan Bagi Pasangan Baru 2 – http://bit.ly/2UWlxtZ

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *