Bengkel Nissan Cirebon saat ini cukup mudah ditemukan, baik itu bengkel umum maupun bengkel resminya.
Keberadaan bengkel resmi Nissan Cirebon tentu sangat membantu bagi para pemilik mobil yang ingin memberikan perawatan terbaik untuk mobil mereka.
Sedangkan sebagai opsi lainnya, pemilik mobil juga bisa membawa mobil Nissan mereka ke bengkel umum yang juga memiliki spesialisasi khusus pada mobil Nissan.
Untuk kamu yang sedang berada di Cirebon dan membutuhkan bantuan jasa bengkel Nissan Cirebon, yuk simak beberapa rekomendasinya berikut ini.
Daftar bengkel Nissan Cirebon
Berikut adalah beberapa daftar bengkel Nissan Cirebon yang bisa kamu kunjungi jika punya keluhan atau masalah dengan mobil kamu.
1. Nissan Cirebon
- Alamat : Jalan Brigjen Dharsono Bypass No.5, Kedawung, Kec. Kedawung, Kabupaten Cirebon
- Jam buka : Senin – Jumat (08.30 – 16.30 WIB), Sabtu (08.30 – 15.00 WIB)
- No. Telepon : 0877-2995-5546
Nissan Cirebon ini merupakan dealer resmi Nissan sekaligus bengkel resmi yang melayani servis untuk berbagai jenis dan tipe mobil Nissan.
Bengkel ini memiliki area servis yang cukup luas dengan fasilitas yang cukup lengkap. Jika datang ke bengkel ini kamu bahkan akan mendapatkan fasilitas makanan dan minuman gratis yang dapat dinikmati selagi menunggu mobil diservis atau diperbaiki.
2. Agung Jaya Motor – 2
- Alamat : Jalan Majasem, Karyamulya, Kec. Kesambi, Kota Cirebon
- Jam buka : Minggu – Kamis (08.00 – 16.00 WIB), Sabtu (08.00 – 16.00 WIB)
- No. Telepon : 0882-1206-4296
Agung Jaya Motor-2 merupakan salah satu bengkel spesialis Nissan Cirebon yang menjadi banyak rujukan bagi para pemilik mobil Nissan selain ke bengkel resmi.
Memiliki pelayanan yang memuaskan berdasarkan review dari para pelanggannya, bengkel ini juga menyiapkan ruang tunggu yang nyaman untuk para pengunjungnya.
Bengkel ini juga menyediakan berbagai jenis spare part mobil Nissan yang original atau asli, jadi kamu pun tak perlu khawatir dengan kualitasnya.
3. Buyung Motor Cirebon
- Alamat : Jl. Sunan Gn. Jati, Kalisapu, Kec. Gunungjati, Kabupaten Cirebon
- Jam buka : Senin – Sabtu (08.30 – 17.00 WIB)
- No. Telepon :0896-1725-9525
Buyung Motor Cirebon merupakan bengkel mobil yang melayani perbaikan untuk mobil Nissan dan Datsun.
Menurut review para pengunjungnya, pemilik bengkel ini sangat ramah dan pelayanan bengkelnya pun memuaskan.
Terlebih lagi bengkel ini menerapkan tarif yang cukup terjangkau, jadi cukup membantu untuk kamu yang ingin melakukan perbaikan mobil Nissan namun budget cukup terbatas.
4. Agung Jaya Motor
- Alamat : Jl. Raya Beber Desa, Halimpu, Kec. Beber, Kabupaten Cirebon
- Jam buka : Minggu – Kamis (08.00 – 17.00 WIB), Sabtu (08.00 – 17.00 WIB)
- No. Telepon : 0821-2259-9000
Agung Jaya Motor merupakan pilihan lain untuk bengkel Nissan Cirebon yang juga merupakan cabang lain dari Agung Jaya Motor-2.
Bengkel ini melayani perbaikan untuk segala jenis dan tipe mobil Nissan dan Datsun.
Menawarkan pelayanan perbaikan dengan hasil yang memuaskan, bengkel ini juga menawarkan tarif yang cukup terjangkau. Meski begitu pengerjaannya sesuai dengan standar bengkel resmi Nissan Cirebon.
5. Dokter Mobil Cirebon
- Alamat : Jalan Kesambi No.74A, Drajat, Kec. Kesambi Kota Cirebon Jawa Barat, Kota Cirebon
- Jam buka : Senin – Sabtu (08.00 – 17.00 WIB), Minggu (08.00 – 17.00 WIB)
- No. Telepon : 0812-1832-6638
Bengkel Dokter Mobil Cirebon merupakan salah satu cabang resmi dari Dokter Mobil Jakarta yang berada di Cirebon khususnya di kawasan Kesambi.
Dokter Mobil Cirebon adalh bengkel mobil umum yang melayani servis, perawatan berkala, perawatan AC, dan kebutuhan lain untuk segala jenis dan tipe mobil termasuk mobil Nissan.
6. Bengkel Mobil Manunggal
- Alamat : Jl. Tuparev No.111 A, Kertawinangun, Kec. Kedawung, Kabupaten Cirebon
- Jam buka : Senin – Sabtu (07.30 – 16.00 WIB)
- No. Telepon : (0231) 207878
Jika kamu sedang berada di sekitar kawasan Kedawung Cirebon dan kebetulan membutuhkan jasa bengkel untuk perbaikan mobil Nissan, maka kamu bisa mengunjungi bengkel mobil Manunggal.
Bengkel ini menjadi salah satu bengkel umum yang melayani segala jenis perbaikan dan perawatan untuk segala merk mobil termasuk juga Nissan.
Jika kamu belum menemukan bengkel resmi, maka mengunjungi bengkel mobil Manunggal bisa jadi pilihan yang tepat.
7. Diana Motor
- Alamat : Jl. Rajawali Raya No.8, Drajat, Kec. Kesambi, Kota Cirebon
- Jam buka : Senin – Sabtu (08.00 – 17.00 WIB)
- No. Telepon : 0821-2822-2211
Diana Motor merupakan bengkel mobil umum yang memberikan berbagai macam layanan untuk segala merk mobil termasuk Nissan.
Bengkel ini melayani perawatan berkala, perbaikan, servis mobil, perbaikan kaki-kaki mobil, ac dan sebagainya.
Kamu juga bisa membawa spare part sendiri saat datang ke bengkel ini, sehingga nantinya bengkel hanya memberikan jasa pasang saja.
8. Indomobil Nissan Kia Kuningan
- Alamat : Jl.Raya Beber – Kuningan RT.01 RW. 01, Beber, Kec. Beber, Kabupaten Cirebon
- Jam buka : Senin – Jumat (09.00 – 16.30 WIB), Sabtu (09.00 – 15.00 WIB)
- No. Telepon : 0858-6068-1084
Indomobil Nissan Kia Kuningan merupakan dealer sekaligus bengkel yang melayani penjualan dan perawatan untuk mobil Nissan dan Kia khususnya di sekitaran wilayah Kuningan, Beber.
Bengkel ini menyediakan layanan bengkel dengan fasilitas yang cukup lengkap, ruang tunggu yang nyaman serta spare part yang original.
Pentingnya memiliki asuransi mobil
Asuransi mobil merupakan salah satu jenis produk asuransi yang banyak beredar di Indonesia.
Jenis asuransi ini memberikan pertanggungan ganti rugi untuk kerugian yang ditimbulkan oleh kerusakan akibat adanya tabrakan, mobil tergelincir, terperosok, hingga resiko kehilangan.
Melalui program asuransi mobil ini kamu akan mendapatkan perlindungan dari pihak Penanggung, sehingga ketika terjadi suatu resiko kerugian maka kamu tak perlu bingung memikirkan biaya ganti ruginya.
Itulah sebabnya memiliki asuransi mobil dinilai cukup penting, terutama untuk kamu yang memiliki mobil berusia muda atau masih baru.
Biaya perbaikan yang tinggi terkadang membuat keuangan kamu jadi sulit, tentunya asuransi mobil ini akan memberikan solusi yang dapat meringankan hal tersebut.
Selain memberikan pertanggungan ganti rugi, asuransi mobil juga memiliki beberapa manfaat lain seperti misalnya:
- Memberikan rasa aman ketika sedang berkendara
- Membantu menjaga kondisi keuangan atau finansial ketika terjadi suatu resiko yang tak diinginkan
- Adanya manfaat pertanggungan lain yang bermanfaat bagi nasabah, misalnya manfaat kecelakaan diri, mobil pengganti, mobil derek, dan sebagainya
- Membantu merencanakan keuangan dengan lebih baik
Tips dari Lifepal! Tidak sulit untuk menemukan bengkel mobil Nissan di kota besar seperti Cirebon. Kamu bisa mendatangi bengkel mobil yang sudah Lifepal rekomendasikan seperti di atas.
Tak masalah jika kamu lebih memilih bengkel spesialis, asalkan bengkel tersebut terpercaya dan menyediakan spare part yang original, ya.
Untuk informasi terkait rekomendasi bengkel mobil di kota-kota besar lainnya, kamu bisa mencari tahu di website Lifepal, ya! Cek jenis asuransi yang cocok dengan mengikuti kuis asuransi mobil terbaik berikut ini.
FAQ seputar bengkel Nissan Cirebon
Artikel ini bersumber dari lifepal.co.id.