Asuransi mobil Adira menawarkan proteksi kendaraan melalui Adira Autocillin. Produk ini termasuk ke dalam salah satu asuransi yang bagus di Indonesia karena jangkauan yang terbilang luas di Indonesia.
Selain itu, fasilitas asuransi mobil Adira juga lengkap, mulai dari bantuan darurat di jalan, mobil derek atau towing car, serta layanan ambulans jika terjadi kecelakaan.
Tertarik membeli polisnya tetapi masih bingung apa saja manfaat dan premi asuransi mobil Adira Autocillin? Artikel ini akan membahas tentang asuransi mobil Adira, pilihan produk, manfaat, hingga panduan klaimnya.
Sekilas mengenai asuransi mobil Adira
Asuransi Mobil Adira menghadirkan polis Adira Autocillin yang dikelolah oleh PT Asuransi Adira Dinamika (Adira Insurance).
Keunggulan asuransi mobil Adira adalah tersedia layanan Autocillin Garage yang memberikan garansi perbaikan cat mobil, informasi rutin perbaikan di bengkel, termasuk antar jemput mobil ke bengkel.
Sama seperti produk asuransi mobil lainnya, asuransi mobil Adira Autocillin tersedia jaminan Comprehensive dan Total Loss Only.
Masing-masing jenis ini, memiliki rate premi asuransi mobil yang berbeda yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan.
Soal kualitas layanannya, kamu tidak perlu meragukannya lagi. Asuransi mobil Adira Autocillin telah dilengkapi dengan fitur-fitur terbaik, antara lain:
1. Emergency Roadside Assistance (ERA)
Fitur ini memberikan bantuan perbaikan gratis ketika mengalami gangguan ringan saat berkendara di jalan.
Seperti gangguan ban, kerusakan aki mobil, pendingin mesin bermasalah, sistem kopling mengalami gangguan, berkurangnya fungsi pengereman, perbantuan jika kehabisan bahan bakar, hingga locksmith alias kunci ketinggalan di dalam kendaraan.
2. Derek gratis
Pelayanan penderekan gratis yang saat ini berlaku untuk wilayah Jabodetabek, Medan, dan Surabaya.
3. Ambulan gratis
Bantuan berupa pelayanan ambulan gratis ketika nasabah mengalami musibah atau kecelakaan saat berkendara
4. Autocillin Mobile Claim Application
Ini merupakan layanan melaporkan secara real time menggunakan aplikasi di smartphone.
5. Autocillin Mobile Service
Selain memiliki produk asuransi kendaraan bermotor, Adira Insurance juga memiliki berbagai produk lainnya, seperti asuransi perjalanan, asuransi kesehatan, asuransi properti dan unit asuransi syariah.
Adira ganti nama
PT Asuransi Adira Dinamika, atau kita kenal dengan nama Adira Insurance, resmi ganti nama menjadi Zurich Asuransi Indonesia.
Adira ganti nama karena adanya akuisisi Adira Insurance oleh Zurich Insurance Group pada tahun 2019 lalu.
Proses Adira ganti nama ini telah mendapat persetujuan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) Perseroan pada 29 September 2021.
Selain Adira ganti nama, perubahan lainnya adalah logo Adira berubah menjadi Zurich.
Kemudian perubahan pada sales office dan kantor pusat, termasuk perubahan nama kantor pusat menjadi Graha Zurich. Lalu, segala materi perusahaan akan menggunakan brand Zurich.
Situs web Asuransi Adira juga akan bermigrasi ke www.zurich.co.id dengan alamat email layanan pelanggan menjadi [email protected] Sementara untuk alamat dan nomor telepon tetap sama.
Pilihan polis asuransi mobil Adira
Adira memiliki dua jenis produk asuransi mobil, yaitu all risk (comprehensive) dan total loss only (TLO). Perlindungan yang diberikan oleh asuransi Autocillin antara lain:
- Tanggung jawab hukum terhadap tuntutan pihak ketiga (Third Party Liability/TPL)
- Kecelakaan Diri (Personal Accident/PA)
- Angin topan, banjir, hujan es, dan tanah longsor
- Gempa bumi, tsunami, dan letusan gunung berapi
- Huru-hara dan kerusuhan
Adapun pilihan paket yang bisa dipilih oleh calon nasabah adalah sebagai berikut:
Adira Autocillin Comprehensive
Jenis ini memberikan perlindungan all risk yang akan memberikan jaminan ganti rugi atau biaya perbaikan atas kehilangan, kerusakan sebagian, maupun keseluruhan pada kendaraan.
Beberapa penyebab terjadinya klaim, diantaranya benturan, tabrakan, terbalik, tergelincir, terperosok, perbuatan jahat, pencurian, kebakaran, dan kecelakaan lalu lintas.
Adapun beberapa manfaat dari Adira Autocillin Comprehensive adalah sebagai berikut:
- Pertanggungan untuk semua jenis risiko kerugian dasar, baik karena kerusakan minor atau kerusakan total
- Perlindungan kehilangan barang pribadi hingga Rp2 juta
- Berhak mendapatkan biaya penggantian transportasi hingga Rp5 juta
- Biaya ambulans hingga Rp500 ribu
- Gratis biaya perpanjangan STNK dengan rekanan Asuransi Adira
Namun, perlindungan asuransi Autocillin all risk ini dibatasi hanya untuk mobil dengan usia maksimal 8 tahun saja. Artinya, asuransi ini hanya cocok untuk kendaraan baru.
Adira Autocillin Comprehensive Plus
Produk ini memberikan manfaat dasar yang sama dengan Autocillin Comprehensive tetapi terdapat perluasan jaminan terhadap risiko kerusakan akibat bencana alam.
Sementara, manfaat dari produk asuransi mobil Adira Autocillin Com Preventive Plus diantaranya:
- Pertanggungan untuk semua jenis risiko kerugian dasar, seperti yang didapatkan dalam paket Autocillin Comprehensive
- Uang pertanggungan hingga Rp100 juta
- Perlindungan kecelakaan diri untuk pengemudi dan penumpang
- Jaminan proteksi terhadap risiko bencana alam meliputi angin topan, badai, hujan es, tanah longsor, gempa bumi, tsunami, dan letusan gunung berapi
- Pertanggungan terhadap risiko huru-hara dan kerusuhan
- Pertanggungan kehilangan barang pribadi hingga Rp2 juta
- Biaya penggantian transportasi hingga Rp5 juta
- Biaya ambulans hingga Rp500 ribu
- Gratis biaya perpanjangan STNK dengan rekanan Asuransi Adira
Adira Autocillin TLO
Jika kamu ingin mengasuransikan kendaraan lama di atas usia 8 tahun, maka asuransi Adira Autocillin TLO merupakan pilihan yang tepat. Produk ini menjamin kendaraan dengan usia mencapai 15 tahun.
Manfaat dasar yang diperoleh dari Autocillin TLO adalah penggantian jika kendaraan mengalami kehilangan atau kerusakan lebih dari 75 persen. Kamu juga mendapatkan perluasan jaminan seperti yang ada pada paket Autocillin Comprehensive Plus dengan penambahan biaya premi.
Autocillin Syariah (Asuransi Mobil Adira)
Selain produk asuransi kendaraan bermotor konvensional, Adira Autocillin juga memiliki asuransi kendaraan bermotor syariah yang diberi nama Autocillin Ikhlas. Kamu juga bisa memilih jenis asuransi all risk dan juga total loss only (TLO).
Besaran harga premi Asuransi Adira Syariah didasarkan pada profil calon peserta, produk asuransi yang ditawarkan serta obyek yang diasuransikan.
Berikut ini beberapa manfaat dari produk Autocillin Syariah:
- Jaminan ganti rugi dan biaya perbaikan atas segala akibat kerusakan dan kehilangan.
- Ganti rugi apabila terjadi kerusakan atau kehilangan barang yang ada di dalam kendaraan senilai maksimal Rp2 juta.
- Bisa mendapatkan perluasan jaminan untuk kasus kerusakan atau kehilangan yang diakibatkan karena banjir, topan, badai, gempa, tsunami, dan lain-lain. (Comprehensive Plus)
Premi asuransi mobil Adira
Perhitungan premi asuransi mobil Adira didasarkan pada kondisi kendaraan, wilayah domisili, usia kendaraan serta produk asuransi yang dipilih.
Berpatokan pada aturan Otoritas Jasa Keuangan tentang batas bawah dan batas atas uang pertanggungan untuk asuransi kendaraan.
Pada dasarnya, Asuransi TLO memang memiliki premi yang lebih rendah dibandingkan dengan asuransi komprehensif. Hitung sendiri berapa kisaran preminya dengan kalkulator premi asuransi mobil Lifepal berikut ini.
Kalau kamu beli Autocillin di Lifepal, harga premi lebih murah. Untuk Premi TLO mulai dari Rp 36.696 per bulan. Sementara premi All Risk mulai dari Rp 205.998 per bulan.
Setelah menemukan besaran premi asuransi mobil, kamu juga bisa pilih asuransi mobil yang cocok dengan bantuan kuis asuransi mobil terbaik Lifepal di bawah ini.
Kalau perlu, tambahan proteksi lainnya seperti asuransi kesehatan untuk menjaga dari risiko biaya berobat di rumah sakit yang mahal di tengah maraknya virus saat ini juga sangat diperlukan. Contohnya seperti Asuransi Adira Medicillin yang ditujukan untuk karyawan.
Beli juga polis asuransi jiwa yang akan melindungi kamu dan keluargamu dari beban finansial saat tertanggung meninggal dunia. Seluruh produk asuransi terbaik bisa kamu dapatkan di Lifepal lebih hemat hingga 25%!
Cara klaim asuransi mobil Adira
Proses klaim asuransi mobil di Adira tak berbeda jauh dengan cara klaim dari perusahaan asuransi lainnya. Pada dasarnya, klaim asuransi Adira dibagi menjadi dua bagian yaitu:
- Kerugian sebagian yaitu nilai kerugian yang ditanggung tak bisa lebih dari 75 persen harga pertanggungan. Kamu bisa mengajukan ketika kehilangan mobil atau kecelakaan yang dijamin oleh polis.
- Kerugian total, di mana nilai kerugian mencapai 75 persen dari harga pertanggungan yang disebabkan karena kehilangan atau kecelakaan yang kejadiannya dijamin oleh polis.
Terkait prosedurnya, kamu bisa mengikuti langkah berikut ini:
Lapor kejadian
Ketika hendak mengajukan klaim, nasabah harus melakukan pelaporan dulu dalam waktu tidak lebih dari 5 hari kerja sejak terjadinya kerugian. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan nasabah, antara lain:
- Mendatangi kantor Adira Insurance terdekat
- Menghubungi Adira Care di nomor 1500456
- Mengirim SMS ke 0812-111-3456
- Melaporkan lewat Autocillin Mobile Claim yang bisa diunduh melalui Google Playstore dan App Store di smartphone.
- Melapor melalui situs Adira.
Melengkapi persyaratan dan dokumen
Setelah melaporkan kejadian, kamu bisa segera menyiapkan dokumen yang dibutuhkan sesuai dengan produk atau perjanjian polis. Berikut ini beberapa persyaratan dokumen yang disiapkan:
- Formulir Laporan Kerugian yang akan diberikan oleh petugas Adira Insurance
- Salinan SIM yang masih berlaku
- Salinan STNK yang masih berlaku
- Dokumen lain yang disesuaikan dengan jenis klaim yang diajukan
- Dokumen pendukung lainnya mengacu kepada kebijakan masing-masing jenis produk asuransi.
- Foto yang memperlihatkan kerugian yang dialami.
Survei dan Analisis Klaim
Proses berikutnya kamu akan melalui tahapan survei untuk mengetahui secara jelas penyebab terjadinya kerugian dan proses penghitungan estimasi total kerugian yang terjadi.
Survei dan analisis ini dilakukan oleh tim Adira terhadap objek pertanggungan setelah menerima klaim. Setelah survei dan analisis selesai dilakukan, kamu akan mendapatkan penilaian.
Jika sesuai dengan kesepakatan polis maka Adira segera memberikan penggantian kerugian yang dialami.
Penggantian Klaim
Proses penggantian klaim dilakukan sesuai dengan jenis kerugian yang ditanggung dalam polis. Semua jenis klaim wajib disertakan kronologi kejadian dalam formulir laporan kerugian yang diberikan oleh petugas Adira Insurance.
Untuk diketahui, jika terjadi kerusakan dan mobilmu butuh perbaikan, kamu harus menyiapkan biaya own risk sebesar Rp300 ribu saja.
Bengkel rekanan Adira
Ketika akan mengajukan klaim, kamu bisa mendatangi bengkel mobil Adira yang tersebar di seluruh Indonesia. Berikut ini beberapa daftar bengkel rekanan Autocillin di beberapa kota di Indonesia:
Bengkel rekanan Autocillin di DKI Jakarta
- Lido Jaya Motor, Jl. Meruya Selatan No. 24 A, Jakarta barat, telepon 021-58903858
- Autocillin Garage (Centro) – PT. Sentral Jaya Otomotif, Jl. Panjang Cidodol 55, Kebayoran Lama Jakarta Selatan. Telepon: 021-0217263455 / 0217261711 / 0217262943 / 0217269973
- KMS – PT. Karya Murni Sentosa, JL. Tipar Cakung No.8 Kel.Sukapura, Kec.Cilincing RT.09 RW08 Jakarta Utara
- Dian Mobil – PT. Dian Praja Utama, Jl. Raya Hankam No. 33 – 34, Jatiwarna Pondok Gede. Telepon: 021-8459 3866 / 22853259
Bengkel rekanan Autocillin Tangerang, Banten
- Anugrah Motor – CV. Anugrah Motor Jl. Raya Temu Putih No.55 Kav Blok C Cilegon, telepon: 0254-391 941/399555
- SMS Auto Service – PT. Sutraco Mitra Sejati, JL. Pondok Cabe No. 49 Tangerang Selatan. Telepon: 021-7419625
- Eka Auto Serpong – PT. Motoreko Mobilindo, Jl. Raya Serpong KM.7, No.32, Pakualam Serpong Utara, Tangerang Selatan. Telepon: 021-53127778
- Eka Auto Bintaro – PT. Motoreko Mobilindo, Jl. Ki Hajar Dewantara No. 12, Sawah Lama, Ciputat, Tangerang Selatan. Telepon: 021-749 8800
- Eka Auto Karawaci – PT. Motoreko Mobilindo, Jl. Raya Binong No.9 Karawaci, Tangerang. Telepon: 021-29872900
Bengkel rekanan Autocillin di Jawa Barat
- KMS – PT. Karya Murni Sentosa, Jl. Siliwangi KM. 7 No. 50 Caringin Rawalumbu Bekasi. Telepon: 021-82420757 (menerima perbaikan unit Bus dan Truk)
- Paint Auto Repair – CV. Sukses Makmur Abadi, Jl. Raya KSU-SERAB No.1, RT/RW: 06/05, Tirtajaya, Depok. Telepon: 021-77835421
- Sandjaja Motor – UD Sandjaja Motor. Jl. KH. Sholeh Iskandar Km.6,6 Kedung Badak Bogor. Telepon: 025-833 8834
- CV. Sinar Surya Motor, Jl. Akses Tol Karawang Barat , Karawang 41361. Telepon: 0267-8457110, 8457554, 8457557
- Sinar Cemerlang – CV. Sinar Cemerlang, Jl. Ir. H Juanda – Tasikmalaya. Telepon: 0265-314 145, 704 0788
- Garuda Motor – PT. Garuda Motor, Jl. Nurtanio No.2 dan Jl. Dr. Soetami no.124 Bandung. Telepon: 022-601 6744, 601 1153 ,87783595
- Megalos Auto Cemerlang – PT. Megalos Auto Cemerlang, Jl. Kopo Cirangrang No.443 Kel. Margasuka Kec. Babakan Ciparay Kota Bandung. Telepon: 022 88885967
Bengkel rekanan asuransi mobil Adira Autocillin di Jawa Tengah
- Eka Auto Semarang – PT. Motoreko Mobilindo, Jl. Arteri Soekarno Hatta No. 18 Siwalan Gayamsari Semarang 50162. Telepon: 024-7658 1111
- Esa Sagara Autotara – PT. Esa Sagara Autotara, Jl. Dr. Soetomo No.149, Pekalongan. Telepon: 0285-437333, 435333,422340
- Auto Prima – CV. Auto Prima. Jl. Dr. Cipto Mangunkusumo No. 202 Margadana Tegal. Telepon: 0283-310300
- Mandiri Motor – UD. Mandiri Motor Solo, Jl. Wr. Supratman No.178 Baki Sukaharjo Jawa Tengah. Telepon: 0274 -6727070
- Berdikari – Berdikari Auto Bodyshop, Jl. Gatot Subroto no. 1113 Banyumas Purwokerto. Telepon: 0281-796 500, 796005
Bengkel rekanan asuransi mobil Adira Autocillin di Jawa Timur
- Juanda Motor Group (JMG) Juanda Raya Motor, Jl. Ir. H. Juanda No.43A, Malang. Telepon: 0341-326 965 / 365443
- Karya Mandiri – CV. Karya Mandiri, Jl. Raya Bangkingan-Gedung No. 24 Ds. Gadung Rt.01 Rw.01-Desa Gadung Kec. Driyorejo Kab.Gresik. Telepon: 031 -51169607
- Surya Indah Madiun – CV. Surya Indah, Jl. Bali No. 113, Madiun. Telepon: 0351-497 305 / 471446
Tips dari Lifepal! Demikian informasi seputar asuransi mobil Adira yang bisa Lifepal sampaikan. Keunggulan asuransi mobil Adira adalah tersedia layanan Autocillin Garage yang memberikan garansi perbaikan cat mobil, informasi rutin perbaikan di bengkel, termasuk antar jemput mobil ke bengkel.
Sama seperti produk asuransi mobil lainnya, asuransi mobil Adira Autocillin tersedia jaminan Comprehensive dan Total Loss Only. Masing-masing jenis ini, memiliki rate premi asuransi mobil yang berbeda yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan.
Melihat berbagai kelebihan yang dari asuransi ini, tak perlu ragu mempercayakan proteksi kendaraan kamu kepada produk asuransi Autocillin.
Namun jangan sampai lupa bahwa PT Asuransi Adira Dinamika, atau kita kenal dengan nama Adira Insurance, resmi ganti nama menjadi Zurich Asuransi Indonesia.
Adira ganti nama karena adanya akuisisi Adira Insurance oleh Zurich Insurance Group pada tahun 2019 lalu.
Kalau mau proses pembelian yang mudah dan ingin mendapatkan layanan konsultasi gratis, manfaatkan Lifepal!
Lindungi mobil kesayanganmu selama 24 jam dengan asuransi mobil terbaik. Pilihlah asuransi mobil yang sesuai dengan kebutuhanmu. Simak video di bawah ini untuk mendapatkan tips memilih asuransi mobil terbaik:
Yuk, gunakan kalkulator menabung Lifepal!
Sudah tahu berapa yang harus kamu tabung untuk sesuatu setiap bulannya? Walaupun pemasukan kamu tidak besar, kamu harus berusaha memprioritaskan menabung.
Sebab dana tabungan bisa kamu gunakan untuk uang darurat, modal, atau modal usaha.
Gunakanlah kalkulator menabung bulanan untuk bantu menghitung besarnya uang yang harus kamu tabung untuk tujuan kamu. Cobalah kalkulator menabung bulanan ini.
Gunakan pula kalkulator waktu menabung di bawah ini untuk menghitung waktu menabung yang dibutuhkan untuk mencapai target nilai akhir tabungan.
Cek uang pertanggungan asuransi kamu
Uang pertanggungan adalah sejumlah uang yang akan cair jika terjadi risiko meninggal dunia. Produk asuransi umumnya akan memberikan uang pertanggungan asuransi (UP).
Nilai uang pertanggungan adalah hasil perhitungan Nilai Hidup Manusia. Jika kamu ingin mengetahui berapa besarannya, manfaatkan kalkulator nilai hidup manusia berikut ini untuk menghitungnya:
Perlu kamu ketahui, asuransi memiliki sejumlah risiko, terutama mengenai risiko kerugian investasi. Jika produk yang kamu pilih berbentuk unit link, maka ada risiko kerugian investasi di dalamnya.
Artinya, ada kemungkinan kamu perlu membayar premi lebih lama dari ketentuan awal jika terjadi risiko kerugian tersebut. Kalau kamu tidak mengisi ulang saldo unit link yang kosong, bisa-bisa polis kamu lapse.
Maka dari itu, pastikan sebelum memilih produknya kamu sudah membaca polisnya secara rinci. Mau cara yang lebih simple? Manfaatkan fitur perbandingan asuransi terbaik di Lifepal!
Simak video di bawah ini untuk mendapatkan tips memilih asuransi jiwa terbaik:
Pertanyaan seputar asuransi mobil Adira Autocillin
Artikel ini bersumber dari lifepal.co.id.