Tinggal di kota besar seperti Kota Bekasi tentunya memudahkan kamu menemukan berbagai layanan jasa seperti bengkel mobil Honda Bekasi.
Ada banyak bengkel mobil Honda terdekat di Bekasi, mulai dari bengkel resmi, bengkel spesialisasi, hingga bengkel umum.
Namun, kalau kamu datang ke bengkel umum pastikan bengkel tersebut memang terpercaya dan bagus, ya. Berikut ini rekomendasi bengkel Honda Bekasi untuk kamu yang sudah Lifepal rangkum.
Daftar alamat dan nomor kontak bengkel mobil Honda Bekasi
Daftar bengkel mobil resmi Honda di Bekasi dan juga bengkel umum yang bisa menangani mobil merk Honda lengkap dengan alamat dan nomornya.
1. Honda Triputra Bekasi, salah satu bengkel mobil Honda Bekasi resmi
- Alamat: Jalan Raya Siliwangi No.38, RT.002/RW.003, Sepanjang Jaya, Kec. Rawalumbu, Kota Bekasi, Jawa Barat 17114
- Nomor telepon: (021) 82734462
- Jam buka: Senin-Jumat pukul 08.00-19.30 dan Sabtu-Minggu pukul 08.00-15.00
Bengkel ini merupakan bengkel dan dealer resmi Honda yang ada di Bekasi. Ada banyak layanan yang diberikan, mulai dari servis mobil, perbaikan, hingga penjualan mobil.
Kalau kamu rajin buka website dan sosial media bengkel Honda Triputra Bekasi ada banyak diskon yang ditawarkan, loh!
Untuk servis mobil tidak perlu diragukan lagi karena bengkel ini sudah menggunakan alat-alat yang modern dan terbaru, sehingga pengerjaan jadi lebih cepat dan lebih rapi tentunya. Kamu pun bisa melakukan booking service sehingga tak perlu mengantri.
Banyak pelanggan yang puas dengan layanan di bengkel ini, terbukti dari rating yang ada di Google Review mencapai 4,7. Selain itu, saat menunggu mobil diservis, kamu juga bisa mengonsumsi snack dan kopi di bengkel ini.
2. Garasi 68 – Bengkel Spesialis Mobil Honda
- Alamat: Ruko Sentra Onderdil Blok EJ 8, Harapan Indah Bekasi, RT.014/RW.017, Pejuang, Kecamatan Medan Satria, Kota Bekasi, Jawa Barat 17131
- Nomor telepon: 0812-1298-7675
- Jam buka: Setiap hari pukul 09.00-17.00, kecuali hari Selasa libur
Untuk kamu yang tinggal di daerah Harapan Indah Bekasi, kamu bisa membawa mobil kamu untuk diservis atau diperbaiki di bengkel spesialis mobil Honda ini.
Bengkel ini terkenal dengan pelayanannya yang super cepat dan berkualitas. Selain itu, harganya juga cukup terjangkau dibandingkan dengan bengkel lain.
Layanan yang diberikan mulai dari ganti oli, pengecekan mobil, servis AC mobil, hingga penggantian thermostat mobil.
3. Honda Kencana Kranji
- Alamat: Jalan Jend. Sudirman No.Kav.31, RT.001/RW.005, Harapan Mulya, Kecamatan Medan Satria, Kota Bekasi, Jawa Barat 17143
- Nomor telepon: (021) 88964139
- Jam buka: Senin-Sabtu pukul 07.30-16.00 dan Minggu pukul 07.30-12.00
Pilihan lain bengkel Honda di Bekasi adalah Honda Kencana Kranji yang merupakan bengkel dan dealer resmi Honda.
Bengkel ini memiliki fasilitas tunggu yang bagus, bahkan seperti cafe, sehingga kamu tidak perlu merasa bosan saat menunggu mobil kamu selesai diservis.
Di bengkel ini juga menyediakan layanan Cuci Wax, yakni pencucian mobil tanpa menggunakan air tetapi menggunakan chemical khusus yang membuat mobil kamu jadi lebih kinclong.
Banyak pelanggan yang merasa puas karena hasil servis dan pengerjaan mobil di bengkel ini cukup cepat dan dilakukan oleh pegawai yang kompeten.
Ada juga layanan lain seperti mushola, nursery room, toilet bersih, hingga play ground jika kamu membawa anak-anak ke sini.
4. Honda Megatama Bekasi
- Alamat: Diponegoro No.81, Setiamekar, Kec. Tambun Sel., Kabupaten Bekasi, Jawa Barat 17510
- Nomor telepon: (021) 88357888
- Jam buka: Senin-Jumat pukul 07.30-17.00, Sabtu pukul 7.30-16.00, dan Minggu pukul 08.00-14.00
Untuk kamu yang tinggal di Tambun, kamu bisa membawa mobil Honda kamu ke bengkel ini. Honda Megatama Bekasi merupakan salah satu bengkel dan dealer resmi mobil Honda.
Sama seperti bengkel mobil pada umumnya, layanan yang diberikan mulai dari servis rutin, ganti oli, hingga penggantian spare part mobil yang original.
Tak sedikit pelanggan yang puas dengan pelayanan dan hasil kerja bengkel ini. Ruang tunggunya pun nyaman seperti kafe.
5. Honda Camp Patriot
- Alamat: Patriot No.8, RT.001/RW.003, Kampung Dua, Jakasampurna, Kec. Bekasi Bar., Kota Bekasi, Jawa Barat 17145
- Nomor telepon: 0811-8242-295
- Jam buka: Setiap hari pukul 08.00-17.00, kecuali Jumat libur
Honda Camp Patriot merupakan salah satu bengkel umum spesialis Honda di Bekasi yang memiliki pelayanan yang bagus.
Selain melakukan servis mobil dan perbaikan mobil, bengkel ini juga menerima layanan untuk modifikasi mobil Honda kamu dengan harga yang cukup terjangkau.
Beberapa layanan lain yang tersedia seperti tune up, ganti oli, servis AC mobil, power steering, dan lain sebagainya.
Banyak pelanggan yang merasa puas dengan pelayanan bengkel ini karena mereka memberikan informasi yang detail terkait masalah pada mobil kamu. Jadi, kamu pun bisa mengambil keputusan yang tepat tanpa ragu.
6. Honda Camp Cikunir
- Cikunir Raya Blok, Jl. H. Nipan No.56, RT.004/RW.011, Jatimekar, Kec. Jatiasih, Kota Bekasi, Jawa Barat 17422
- Nomor telepon: 0811-8242-295
- Jam buka: Senin-Minggu pukul 08.00-17.00
Selain di daerah Patriot, Honda Camp juga membuka cabangnya di daerah Cikunir, Jatiasih, Kota Bekasi.
Bengkel spesialis mobil Honda ini memang terkenal dengan pelayanannya yang bagus dan mekanik yang kompeten.
Meskipun bengkel spesialis, namun hasil yang diberikan layaknya bengkel resmi. Harganya pun lebih terjangkau. Banyak orang yang merekomendasikan bengkel ini, bahkan nilai di Google Review mencapai 4,8.
7. Honda Camp Harapan Indah
- Alamat: Komp. Boulevard, Central Onderdil Blok EG No.4, RT.014/RW.017, Pejuang, Kecamatan Medan Satria, Kota Bekasi, Jawa Barat 17131
- Nomor telepon: 0811-8242-295
- Jam buka: Setiap hari pukul 08.30-17.00 kecuali hari Selasa libur
Bengkel mobil Honda Camp memang sudah terkenal dengan pelayanannya yang bagus. Jika kamu tinggal di daerah Harapan Indah, kamu bisa datang ke bengkel Honda Camp cabang Harapan Indah ini.
Meskipun bengkel spesialis, namun layanan yang diberikan seperti bengkel resmi. Bahkan bengkel ini pun menyediakan spare part original Honda lengkap, tentunya dengan harga yang lebih terjangkau.
Menurut beberapa pelanggan yang dilihat dari ulasan di Google Review, harganya lebih murah hingga 35% dari bengkel resmi.
Meskipun tempatnya agak tersembunyi dan kecil, namun bengkel ini cukup nyaman dan bersih.
8. Honda Pratama Motor Bintara
- Alamat: Jalan Malaka Baru No.5, RW 1, Bintara, Kec. Bekasi Barat, Kota Bekasi, Jawa Barat 17134
- Nomor telepon: 0857-7400-9075
- Jam buka: Setiap hari pukul 08.00-18.00
Merupakan salah satu bengkel spesialis mobil Honda di Bekasi yang memberikan langganan lengkap, mulai dari tune up, ganti oli mesin, engine cleaner, brake cleaner, hingga service rem 4 roda. Harganya pun cukup terjangkau.
Banyak pelanggan yang merasa puas dengan pelayanan di bengkel ini karena hasil pengerjaan yang rapi dan juga mekaniknya yang cukup kompeten.
9. Car Repair Jatiasih Cikunir – Famauto 0
- Alamat: Cikunir Raya 55 Jatimekar, Jatiasih, Bekasi, RT.001/RW.013, Jatimekar, Kec. Jatiasih, Kota Bekasi, Jawa Barat 17422
- Nomor telepon: (021) 82402605
- Jam buka: Setiap hari pukul 08.00-17.00
Merupakan bengkel spesialis body repair untuk melakukan pengecatan hingga memperbaiki mobil yang penyok serta baret untuk berbagai merk mobil, termasuk mobil Honda.
Selain menangani body repair, bengkel ini juga melayani servis mobil, mulai dari ganti oli hingga servis mobil ringan lainnya dengan harga yang terjangkau.
10. Triple S Motor
- Alamat: Raya Mustikasari No.10, RT.001/RW001/RW.001, Mustikasari, Kec. Mustika Jaya, Bekasi Timur, Jawa Barat 17157
- Nomor telepon: 0812-9579-957
- Jam buka: Senin-Minggu pukul 10.00-20.00
Bengkel Triple S motor merupakan salah satu bengkel spesialis mobil Honda dan showroom yang memperjualbelikan mobil baru maupun bekas.
Layanan yang bengkel ini berikan cukup lengkap mulai dari body repair, salon mobil, servis kaki-kaki mobil, perbaikan mesin mobil, dan lain sebagainya.
Tips dari Lifepal! Berdasarkan penjabaran di atas, ada banyak sekali bengkel resmi Honda dan bengkel spesialis mobil Honda yang berkualitas di Bekasi. Kamu bisa memilih bengkel yang sudah direkomendasikan di atas sesuai dengan budgetmu.
Untuk perawatan dan perbaikan kendaraan tak harus ke bengkel resmi, kok. Kamu bisa membawanya ke bengkel spesialis atau bengkel umum, asalkan bengkel tersebut memang terpercaya dan memiliki mekanik yang kompeten, ya.
Simak pula ulasan mengenai bengkel mobil Honda Cirebon, bengkel Honda Medan, dan juga bengkel resmi Honda Tangerang di artikel Lifepal lainnya!
Lindungi mobil kesayanganmu selama 24 jam dengan asuransi mobil terbaik. Pilihlah asuransi mobil yang sesuai dengan kebutuhanmu. Simak video di bawah ini untuk mendapatkan tips memilih asuransi mobil terbaik:
Apa pentingnya punya asuransi mobil?
Seperti yang kamu ketahui, biaya servis mobil Honda tidaklah murah. Bahkan jika mobilmu bermasalah cukup berat, biaya servis mobil bisa mencapai jutaan rupiah.
Jika kamu tidak memiliki proteksi finansial seperti asuransi mobil, tentunya kamu akan sangat terbebani dengan biaya servis mobil.
Bayangkan saja, untuk satu mobil kamu harus mengeluarkan beberapa uang sekaligus, mulai dari bayar pajak mobil, melakukan perawatan rutin, membeli bahan bakar, dan lain sebagainya. Jika biaya perbaikan mobil tidak ada yang mengcover, lama-lama keuangan kamu bisa makin boncos.
Oleh sebab itu, sebaiknya kamu mulai mempertimbangkan untuk membeli asuransi mobil. Membeli asuransi mobil di Lifepal cukup terjangkau, kok. Ada premi yang pembayarannya hanya Rp50 ribu per bulan dengan manfaat yang banyak.
Kalau kamu ingin tahu besaran premi asuransi mobil, kamu bisa mencoba kalkulator premi asuransi mobil berikut ini.
Setelah menemukan besaran premi asuransi mobil, pilihlah asuransi mobil yang cocok dengan bantuan kuis asuransi mobil terbaik Lifepal di bawah ini.
Kalau perlu, tambahan proteksi lainnya seperti asuransi kesehatan untuk menjaga dari risiko biaya berobat di rumah sakit yang mahal di tengah maraknya virus saat ini juga sangat diperlukan.
Beli juga polis asuransi jiwa yang akan melindungi kamu dan keluargamu dari beban finansial saat tertanggung meninggal dunia. Seluruh produk asuransi terbaik bisa kamu dapatkan di Lifepal lebih hemat hingga 25%!
Yuk, coba gunakan kalkulator menabung Lifepal!
Sudah tahu berapa yang harus kamu tabung untuk sesuatu setiap bulannya? Walaupun pemasukan kamu tidak besar, kamu harus berusaha memprioritaskan menabung. Sebab dana tabungan bisa kamu gunakan untuk uang darurat, modal, atau modal usaha.
Gunakanlah kalkulator menabung bulanan untuk bantu menghitung besarnya uang yang harus kamu tabung untuk tujuan kamu. Cobalah kalkulator menabung bulanan ini.
Gunakan pula kalkulator waktu menabung di bawah ini untuk menghitung waktu menabung yang dibutuhkan untuk mencapai target nilai akhir tabungan.
Berapa uang pertanggungan asuransi kamu?
Uang pertanggungan adalah sejumlah uang yang akan cair jika terjadi risiko meninggal dunia. Produk asuransi umumnya akan memberikan uang pertanggungan asuransi (UP).
Nilai uang pertanggungan adalah hasil perhitungan Nilai Hidup Manusia. Jika kamu ingin mengetahui berapa besarannya, manfaatkan kalkulator nilai hidup manusia berikut ini untuk menghitungnya:
Perlu kamu ketahui, asuransi memiliki sejumlah risiko, terutama mengenai risiko kerugian investasi. Jika produk yang kamu pilih berbentuk unit link, maka ada risiko kerugian investasi di dalamnya.
Artinya, ada kemungkinan kamu perlu membayar premi lebih lama dari ketentuan awal jika terjadi risiko kerugian tersebut. Kalau kamu tidak mengisi ulang saldo unit link yang kosong, bisa-bisa polis kamu lapse.
Maka dari itu, pastikan sebelum memilih produknya kamu sudah membaca polisnya secara rinci. Mau cara yang lebih simple? Manfaatkan fitur perbandingan asuransi terbaik di Lifepal!
Simak video di bawah ini untuk mendapatkan tips memilih asuransi jiwa terbaik:
Pertanyaan seputar bengkel mobil Honda Bekasi
Artikel ini bersumber dari lifepal.co.id.