5 Idola Kpop yang Hobi Pakai Kamera Analog

5 Idola Kpop yang Hobi Pakai Kamera Analog

Idol Korea berpose di depan kamera sudah biasa. Tapi, bagaimana jika idol Korea justru menjadi juru fotonya? Ya, rupanya cukup banyak idol korea yang jadi buruan paparazzi, tapi justru memiliki hobi fotografi. Bahkan, tidak sedikit dari mereka yang memiliki koleksi kamera analog, loh!

Beberapa artis berikut menjadi contohnya. Mereka memiliki koleksi kamera analog dan berhasil menghasilkan foto-foto bernilai seni. Padahal, seperti yang Sobat ShopBack tahu, memotret dengan kamera analog membutuhkan pengetahuan khusus.

1. Lisa Blackpink

(sumber: instagram/lalalisa_m)

Tidak hanya pandai berpose di depan kamera, Lisa Blackpink rupanya juga pandai memotret, loh! Lisa sering membagikan hasil jepretan kameranya melalui instagram pribadinya. Beberapa kali, Lisa juga membagikan potret bersama kamera kesayangannya. Tidak hanya satu kamera, kamera idol kpop ini ada puluhan, termasuk juga kamera analog yang total nilainya mencapai ratusan juta rupiah.

2. Ten NCT

Kamera Idol Kpop
(sumber: pinterest.com)

Mengabadikan berbagai momen dengan kamera analog juga dipilih oleh Ten NCT. Ia bahkan sering memotret sesama member NCT, kilauan lampu panggung, dan berbagai pemandangan berkesan. Bukan sekedar foto biasa, setiap hasil jepretan Ten selalu memiliki kesan seakan punya ceritanya sendiri, loh!

Buat Sobat ShopBack yang ingin menikmati hasil jepretan kamera idol kpop ini, Sobat ShopBack bisa mencari hastag #TENTOGRAPHY di twitter dan instagram. Ten selalu menggunakan hastag tersebut untuk membagikan setiap hasil jepretannya di media sosial.

3. Mino Winner

Kamera Idol Kpop
(sumber: instagram/realllllmino)

Siapa yang tak kenal dengan rapper yang satu ini? Yap, dia adalah penyanyi lagu berjudul fear yang dikenal memiliki kemampuan seni mumpuni.

Mino Winner memiliki gaya fashion yang unik serta memiliki kemampuan melukis yang tidak bisa dipandang sebelah mata. selain itu, Mino juga hobi berpose di depan kamera lengkap dengan berbagai koleksi kameranya sendiri, loh!

4. Seulgi Red Velvet

Kamera Idol Kpop
(sumber: pinterest.com)

 

Kang Seulgi sering membagikan potret artsy melalui instagram yang ternyata hasil jepretannya sendiri. Kang Seulgi kadang membagikan potret dirinya sendiri, pemandangan, dan kadangkala potret hewan. Apapun potret yang ia bagikan, keseimbangan warna, proporsi objek, dan cahaya, selalu diatur dengan baik layaknya fotografer proporsional.

Tak percaya dengan kualitas hasil jepretan Kang Seulgi? Cek aja langsung di instagram @hi_sseulgi.

5. The8 SEVENTEEN

Kamera Idol Kpop
(sumber: pinterest.com)

Cogan asal Tiongkok ini juga tergolong sering membagikan foto hasil jepretannya sendiri di instagram. Bedanya dengan artis lain, pria bernama asli Xu Ming Hao ini lebih sering membagikan foto dengan unsur alam. Hampir di setiap hasil fotonya pasti ada unsur pohon atau bunga. Eits, tapi hasil fotonya tidak pernah monoton, kok! Setiap hasil jepretan The8 selalu terlihat unik berkat angle dan komposisi yang pas.

Apakah Sobat ShopBack juga tertarik dengan hobi fotografi layaknya deretan artis korea tersebut? Jika iya, tentunya hal pertama yang harus dipersiapkan adalah kameranya. Tidak perlu beli yang mahal hingga jutaan atau mencari yang sama persis dengan kamera idol kpop, Sobat ShopBack bisa mulai dari kamera seharga ratusan ribu terlebih dahulu. Pelajari semua fitur dan gunakan secara maksimal, hasilnya nanti tidak akan kalah dari kamera berharga mahal, kok!

Kamera Idol Kpop
(sumber: ShopBack)

Jika masih bingung dengan jenis kamera analog yang akan dibeli, Sobat ShopBack bisa mencari rekomendasinya dengan mudah di ShopBack. Caranya, buka ShopBack, lalu ketikkan “kamera analog” di kolom pencarian. Setelah itu, Sobat ShopBack akan mendapatkan rekomendasi kamera analog dari berbagai merek dan berbagai e-commerce mitra ShopBack.

Tinggal pilih saja mana yang Sobat ShopBack suka berdasarkan tipe, harga, dan tentunya e-commerce yang menjualnya. Jadi, Sobat ShopBack bisa langsung membandingkan harga kamera dari berbagai e-commerce hanya dengan satu kali klik saja. Mudah dan tentunya #UntungLewatShopBack karena selain rekomendasi harga terbaik, ada pula cashback di setiap transaksi yang didapatkan.

Khusus tanggal 19-23 September 2022, nikmati promo Korean Week di ShopBack, dapatkan Cashback s/d 70%, Bonus s/d 100 rb, dan Flash Sale setiap hari! Yuk, langsung beli bahan atau makanan Korea favorit kamu lewat ShopBack, klik di sini!

Baca juga:

Artikel ini bersumber dari www.shopback.co.id.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *