Cek polis AXA Mandiri perlu dilakukan secara rutin bagi setiap nasabah untuk memastikan apakah status asuransimu saat ini masih aktif atau tidak.
Sebelum bahas lebih jauh soal cara cek polis AXA Mandiri, ada baiknya untuk kamu mengetahui terlebih dahulu profil singkat perusahaan.
AXA Mandiri adalah salah satu perusahaan joint venture antara Bank Mandiri dengan perusahaan asuransi AXA yang bergabung sejak tahun 2003.
Saat ini, struktur kepemilikan saham dari perusahaan ini adalah asuransi AXA (49%) dan Bank Mandiri (51%).
Demi memberikan layanan yang prima, cepat, dan praktis untuk para nasabahnya, Asuransi AXA Mandiri memberikan kemudahan bagi nasabahnya yang ingin melakukan cek buku polis AXA Mandiri.
Cara cek saldo polis AXA Mandiri
Sebagai salah satu nasabah asuransi AXA Mandiri, sewajarnya kita selalu ingin tahu terhadap perkembangan dana simpanan yang kita miliki di sana.
Terutama untuk para pemegang polis asuransi jiwa unit link, dimana terdapat top-up premi serta memiliki unit investasi dalam polis tersebut.
Setiap nasabah diberikan kemudahan untuk dapat mengetahui polis asuransinya baik jumlah saldo maupun informasi lainnya. Begini cara cek saldo AXA Mandiri.
1. Cara cek saldo AXA Mandiri melalui SMS
Meski mungkin kita jarang menggunakan fitur ini sekarang, namun cara ini amat praktis karena akses selama 24 jam dimana saja.
Adapun perintah SMS untuk cek saldo, jumlah unit, jatuh tempo, hingga harga unit AXA Mandiri seperti berikut ini.
Saldo investasi
Format SMS: SAL (spasi) no polis menggunakan tanda minus
Contoh: SAL 512-1234567
Jumlah unit
Format SMS: UNIT (spasi) no polis menggunakan tanda minus
Contoh: UNIT 512-1234567
Jatuh tempo
Format: JT (spasi) no polis menggunakan tanda minus
Contoh: JT 512-1234567
Harga Unit
Format: NAB (spasi) no polis menggunakan tanda minus
Contoh: NAB 512-1234567
2. Melalui AXA Voice dan customer care center
Bila kita ingin menghubungi via telepon, nomor AXA Mandiri call center adalah (021) 3005 8788. Kita bisa langsung berbicara kepada customer service AXA Mandiri.
Atau kita menggunakan fitur AXA Voice di mana telah terdapat shortcut dial yang bisa kita pencet saat sudah terhubung dengan customer care center.
Untuk cek saldo AXA Mandiri, tekan shortcut dial 13 dan untuk mengecek harga unit melalui shortcut dial 11.
3. Melalui kantor cabang AXA Mandiri
Selain dua cara di atas, kita juga bisa melakukan cara ini yang mungkin akan memakan waktu karena harus mengantre.
Di sisi lain, kita akan lebih leluasa untuk bertanya apa saja terkait asuransi yang kita beli dibandingkan dengan dua cara lain di atas.
Dengan 1.300 kantor cabang AXA Mandiri dan 2.300 Financial Advisor, kita tidak perlu khawatir untuk menemukan kantor cabang AXA Mandiri serta bantuan untuk cek buku polis AXA Mandiri.
Cara penarikan saldo AXA Mandiri
Bila kita ingin menarik saldo atau dana dari asuransi untuk kita gunakan, kita harus paham bahwa ada aturan tertentu.
Di antaranya, penarikan dana tanpa menutup polis tidak bisa dilakukan dengan menarik seluruh dana. Sehingga, kita hanya bisa menarik sebagian dana asuransi dengan ketentuan tertentu.
Adapun minimum pencairan AXA Mandiri adalah Rp1 juta dengan sisa saldo setelah penarikan adalah sebesar Rp5 juta per polis. Prosedur penarikan sebagian saldo AXA Mandiri sebagai berikut.
- Mengisi formulir Formulir Pengajuan Penarikan Dana Investasi.
- Melampirkan fotokopi identitas diri (KTP/Paspor/KITAS).
- Rekening tabungan yang digunakan untuk menerima transfer adalah nomor rekening pemegang buku polis AXA Mandiri yang tercantum dalam SKDR (Surat Kuasa Debet Rekening). Bila menggunakan nomor rekening selain pemegang polis maka harus menunjukkan dokumen pendukung hubungan dengan pemegang polis, seperti Kartu Keluarga atau Akta Kelahiran.
- Segera setelah dokumen penarikan dana AXA Mandiri kamu diterima maka proses transfer akan dilakukan dalam 7 (tujuh) hari kerja.
Cara mengunduh polis elektronik AXA Mandiri
Setelah membayar premi pertama, kamu akan mendapatkan sertifikat polis AXA Mandiri. Polis ini tidak perlu diunduh, karena polis akan dikirimkan dalam bentuk elektronik.
Polis elektronik akan dikirimkan melalui email ke setiap nasabah yang sudah membayar premi dan menjadi peserta asuransi AXA Mandiri. Nantinya, kamu bisa langsung mengunduh polis elektronik lewat email yang didaftarkan.
Jenis produk asuransi AXA Mandiri
Asuransi AXA Mandiri memiliki berbagai pilihan produk yang dapat dipertimbangkan sesuai dengan kebutuhan dan bujet kita. Di antaranya sebagai berikut.
1. Asuransi jiwa
AXA Mandiri menyediakan pilihan asuransi jiwa murah, yang sesuai dengan namanya, memberikan perlindungan jiwa dari ancaman kematian akibat kecelakaan, termasuk cacat permanen.
Nasabah yang memiliki asuransi jiwa ini tentu saja akan mendapatkan santunan kematian, manfaat investasi dan loyalty bonus dalam mata uang Rupiah (IDR) dan Dollar Amerika Serikat (USD).
Kita bisa memilih produk asuransi perlindungan jiwa dari AXA Mandiri sesuai dengan profil risiko kita karena terdapat 10 asuransi jiwa yang bisa kita pertimbangkan.
Supaya kamu dapat gambaran mengenai pertanggungan asuransi jiwa, coba kalkulator uang pertanggungan berikut.
2. Asuransi kesehatan
Tak hanya asuransi jiwa, AXA Mandiri juga menyediakan produk asuransi kesehatan yang menjamin perlindungan terhadap biaya rawat inap, pengobatan, operasi dan sebagainya.
Ada empat produk asuransi kesehatan yang disediakan oleh AXA Mandiri, di antaranya adalah Asuransi Mandiri Perlindungan Sejahtera, Asuransi Mandiri Solusi Kesehatan, Asuransi Mandiri Kesehatan Prima dan Asuransi Mandiri Proteksi Penyakit Tropis.
Besarnya premi asuransi serta manfaat dari setiap produk asuransi kesehatan AXA Mandiri ini tentu saja berbeda. Tinggal sesuaikan saja dengan kebutuhan dan kondisi finansial kita.
3. Asuransi umum
Mungkin kita jarang mendengar jenis asuransi ini, tapi ternyata AXA Mandiri sudah menyediakan produk ini dan bisa dipertimbangkan sebagai upaya proteksi.
Produk-produk asuransi umum dari AXA Mandiri ini terdiri dari Mandiri Hospital Plan, Mandiri Travel, Mandiri Properti, Mandiri Mobil, Kecelakaan Diri dan Mandiri RTI-GAP (asuransi untuk kendaraan bermotor).
4. Asuransi penyakit kritis
Asuransi ini cocok untuk kita yang memiliki risiko penyakit kritis. Dengan membeli asuransi penyakit kritis, kita akan mendapatkan dua macam manfaat asuransi yaitu berupa uang pertanggungan dan maslahat pengembalian premi.
Namun, syarat untuk mendapatkan klaim asuransi ini adalah pastikan kita telah melakukan pelunasan dalam tahun pertama dan keempat tahun dalam persetujuan.
Ada tiga macam asuransi AXA Mandiri terhadap penyakit kritis yaitu Mandiri Proteksi Kanker, Mandiri Perlindungan Sejahtera, dan Mandiri Heart Protection.
5. Asuransi aset
Bukan hanya melindungi tubuh dan jiwa saja, AXA Mandiri juga menyediakan asuransi aset yang memproteksi harta kekayaan yang tidak bergerak seperti properti, alat berat, elektronik dan sebagainya.
Dengan asuransi aset ini, proteksi yang bisa kita dapatkan berupa tanggungan dari bencana alam seperti kebakaran, banjir, pencurian atau perampokan hingga Total Loss Only (TLO).
6. Asuransi pensiun
Asuransi pensiun AXA Mandiri ini biasa disebut dengan Mandiri Tabungan Rencana. Asuransi jenis ini dikhususkan untuk kamu yang ingin memiliki simpanan tabungan selama satu hingga 20 tahun.
Selain itu, bila kita ingin memiliki asuransi ini, kita bisa mengajukan tanpa proses underwriting. Lebih cepat dan mudah sebagai tabungan dalam jangka panjang.
7. Asuransi pendidikan
Buat kita yang telah memiliki buah hati, asuransi AXA Mandiri juga menyediakan simpanan asuransi pendidikan AXA Mandiri dalam bentuk asuransi.
Melalui asuransi ini, tidak hanya berguna sebagai investasi namun juga memberikan perlindungan jiwa dari cacat total hingga meninggal dunia.
Selain produk-produk yang sudah disebutkan di atas, AXA Mandiri juga menghadirkan produk asuransi perjalanan bernama AXA Mandiri Travel Insurance.
Asuransi perjalanan ini bisa dimanfaatkan apabila kamu akan melakukan perjalanan ke negara tertentu yang mensyaratkan wajib asuransi perjalanan untuk pembuatan visa.
Cakupan perlindungan yang diberikan cukup beragam, mulai dari pertanggungan keterlambatan penerbangan, kecelakaan saat perjalanan, dan lain sebagainya.
Cara klaim AXA Mandiri
Untuk mengajukan klaim, prosedurnya akan berbeda-beda tergantung jenis asuransi yang kamu miliki. Sebagai panduan, berikut ini cara klaim AXA Mandiri:
1. Isi formulir klaim
Pertama-tama, kamu harus mengisi formulir pengajuan klaim. Formulir ini bisa didapatkan dengan mengunduh di situs resmi AXA Mandiri atau dengan memintanya ke agen asuransi.
Pastikan kamu mengisi formulir dengan lengkap dan sebenar-benarnya. Nantinya, formulir bisa diserahkan secara langsung di kantor cabang AXA Mandiri.
2. Melampirkan dokumen pendukung
Ketika akan mengajukan klaim, kamu akan diminta untuk melampirkan sejumlah dokumen pendukung. Dokumen pendukung berguna untuk menentukan apakah pengajuan klaimmu disetujui atau tidak.
Dokumen persyaratan yang diminta akan berbeda-beda tergantung setiap jenis asuransinya. Umumnya, dokumen persyaratan tersebut meliputi:
- Buku polis dan kartu asuransi
- KTP dan KK
- Bukti tagihan
- Rekam medis untuk asuransi kesehatan
- Surat pernyataan dari kepolisian untuk asuransi jiwa
3. Mendatangi kantor cabang AXA Mandiri
Selanjutnya, untuk proses penyerahan formulir dan klaim, kamu harus mendatangi kantor cabang AXA Mandiri secara langsung. Untuk saat ini, penyerahan dokumen belum bisa dilakukan secara online.
Cara berhenti dari asuransi AXA Mandiri
Terkadang, ada beberapa kasus yang membuat seseorang ingin berhenti menggunakan asuransi. Kalau kamu mau berhenti dari asuransi AXA Mandiri, berikut ini cara membatalkan AXA Mandiri.
1. Telepon ke call center
Pertama-tama, kamu perlu menghubungi pihak call center AXA Mandiri. Melalui telepon, kamu akan diminta untuk menjelaskan alasan penutupan.
Setelah itu, customer service juga akan memberikan informasi mengenai langkah-langkah penutupan asuransi.
2. Mengisi formulir penutupan
Serupa dengan klaim, untuk bisa berhenti dari asuransi, kamu juga perlu mengisi formulir penutupan asuransi.
Ketika kamu menghubungi customer service, kamu akan diberikan panduan mengenai cara mendapatkan formulir tersebut.
3. Mempersiapkan dokumen pelengkap
Selain menyerahkan formulir, nantinya kamu juga harus melampirkan sejumlah dokumen tambahan ketika akan mengajukan penutupan rekening. Dokumen yang umumnya akan diminta berupa:
- Fotokopi kartu identitas
- Buku polis asuransi
- Fotokopi buku tabungan
Customer service AXA Mandiri
Jika kamu punya pertanyaan mengenai cara cek polis, cara klaim, maupun informasi lainnya, kamu bisa menghubungi customer service AXA Mandiri secara resmi.
AXA Mandiri punya layanan call center yang bisa dihubungi di:
- 1500 803 (asuransi jiwa)
- 1500 733 (asuransi umum)
- WhatsApp : +62 815 8608 6801
Kamu juga bisa menyimak ulasan mengenai cara cek saldo AXA Mandiri di artikel Lifepal!
Tanya jawab seputar cek polis AXA Mandiri
Artikel ini bersumber dari lifepal.co.id.