Daftar film & serial Disney+ yang tayang Agustus

Daftar film & serial Disney+ yang tayang Agustus

She-Hulk, Lightyear, hingga waralaba Star Wars dan judul lainnya akan tayang di Disney+ sepanjang Agustus 2022.

Agustus menjadi bulan debut bagi Tatiana Maslany di Marvel Cinematic Universe. Dia berperan sebagai Jennifer Walters, pengacara yang berubah menjadi superhero dalam serial She-Hulk: Attorney at Law, yang tayang perdana 17 Agustus di Disney+.

Marvel Studios baru-baru ini membagikan trailer resmi untuk serial tersebut, menampilkan Bruce Banner (Mark Ruffalo) dan Sorcerer Supreme Wong (Benedict Wong). Ini akan menjadi serial pertama Marvel dengan total sembilan episode.

Masih seputar Marvel, Marvel Studios juga akan menayangkan proses di balik layar pembuatan serial Ms. Marvel, berujudul Marvel Studios Assembled: The Making of Ms. Marvel. Konten ini dapat ditonton mulai 3 Agustus.

Selain Marvel, judul lain yang juga akan mendarat di Disney+ pada Agustus adalah Lightyear. Setelah rilis di bioskop pada pertengahan Juni, film akhirnya tidak lama lagi akan tersedia di platform.

Film ini mengikuti kisah petualangan solo karakter Buzz Lightyear yang bukan lagi disulih-suarakan oleh Tim Allen seperti film-film dalam waralaba sebelumnya, tetapi kali ini diisi oleh Chris Evans.

Tidak ketinggalan, penggemar Star Wars juga akan disuguhi lebih banyak alam semesta mereka di akhir bulan, lewat Andor, seri thriller mata-mata yang dibintangi Cassian Andor Diego Luna. Karakter tersebut pertama kali muncul di Rogue One: A Star Wars Story tahun 2016. 

Lebih lanjut, berikut daftar lengkap film, serial, dan lainnya yang akan rilis Agustus di Disney+.

3 Agustus

  • Alice’s Wonderland Bakery (5 episode)
  • The Ghost and Molly McGee (5 episode)
  • Lightyear
  • Marvel Studios Assembled: The Making of Ms. Marvel
  • High School Musical: The Musical: The Series, Season 3 – (Episode 2)

5 Agustus

  • The Lion King (2019) (Sing-Along Version)
  • The Lion King II: Simba’s Pride (Sing-Along Version)
  • Old Dogs
  • LEGO Star Wars Summer Vacation

10 Agustus

  • Bluey (Musim 3, 25 episode)
  • Running Wild with Bear Grylls: The Challenge
  • I Am Groot
  • High School Musical: The Musical: The Series, Season 3 – (Episode 3)

12 Agustus

  • Disney Summer Magic Quest
  • Father of the Bride
  • Father of the Bride Part II

17 Agustus

  • Meet Spidey and His Amazing Friends (Musim 2)
  • She-Hulk: Attorney At Law (Episode 1)
  • High School Musical: The Musical: The Series, Season 3 – (Episode 4)

19 Agustus

  • Beauty and the Beast (1991) (Sing-Along Version)
  • Beauty and the Beast (2017) (Sing-Along Version)
  • Tangled (Sing-Along Version)

24 Agustus

  • Blackish (Musim 8)
  • Chibi Tiny Tales (Shorts) (Musim 2)
  • She-Hulk: Attorney At Law (Episode 2)
  • High School Musical: The Musical: The Series, Season 3 – (Episode 5)

26 Agustus

  • Doc McStuffins: The Doc is 10!

31 Agustus

  • Andor (Episode 1-2)
  • Europe From Above (Musim 2)
  • America’s National Parks
  • Secrets of the Zoo: Down Under (Musim 3)
  • She-Hulk: Attorney At Law (Episode 3)
  • High School Musical: The Musical: The Series, Season 3 (Episode 6)


Artikel ini bersumber dari www.tek.id.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *