Huawei MateBook X Pro, Layar Sentuh Plus Teknologi Super Turbo

Huawei MateBook X Pro, Layar Sentuh Plus Teknologi Super Turbo

Telko.id – Huawei Summer 2022 Smart Office merupakan ajang pamer dari Huawei tentang berbagai peralatan untuk bekerja yang baru saja diselenggarakan di Bangkok Thailand (27/07). Huawei MateBook D16 dan Huawei MateBook X Pro, dua produk yang sudah pasti masuk Indonesia.

Pada event tersebut diperkenalkan Huawei MateBook D16, Huawei MateBook X Pro, Huawei MatePad Pro 11, Huawei MateBook D14 i3, Huawei MateBook 16s, Huawei MateView SE, Huawei FreeBuds Pro 2, Huawei WiFi Mesh3, AX3 Pro Huawei Stylish Backpack dan Huawei Wireless Mouse.

Initinya, semua produk terbaru yang diluncurkan di Bangkok tersebut mengakomodasi interaksi cerdas antar perangkat yang diwujudkan melalui Huawei Smart Office.

Filosofinya adalah menciptakan sinergi organik antara perangkat keras dan perangkat lunak untuk menghadirkan pengalaman cerdas, melalui ekosistem dan konten yang kompatibel yang mengalir tanpa hambatan di seluruh platform.

“Huawei percaya bahwa kolaborasi antar perangkat dan integrasi ekosistem adalah kemampuan inti dari smart office sesungguhnya yang akan memberikan pengalaman terpadu melalui ekosistem dan aplikasi terintegrasi. Dengan teknologi ini, pengguna dapat menikmati proses yang lebih mudah dan efisien, sehingga memaksimalkan kreativitas dan komunikasi,” tukas Patrick Ru, Country Head of Huawei Device Indonesia.

Namun, tidak semua produk akan diboyong oleh Huawei. Yang pasti ada 4 produk yakni Huawei MateBook D16 sebagai laptop berlayar besar untuk performa yang lebih besar, Huawei MateBook X Pro yang membawa performa brilian untuk berkarya tanpa batas, Huawei MatePad Pro 11 sebagai tablet flagship yang meredefinisi produktivitas dan kemampuan multitasking, dan Huawei MateBook D14 i3 yang merupakan produk entry level dengan desain mewah yang cocok untuk para pelajar.

Bahkan untuk Huawei MateBook D16 dan Huawei MateBook X Pro, sudah bisa dapat langsung dipesan di pasar Indonesia di hari yang sama dengan peluncuran globalnya. Pada saat promo pre-order terdapat hadiah senilai Rp 3.2 Juta Rupiah yang meliputi GRATIS Microsoft Office Home & Student 2021 permanen, Huawei Backpack, Wireless Mouse, dan Modem Telkomsel Orbit Star H1 dengan kuota total 150 GB selama 6 bulan.

Lalu apa saja keunggulan dari 4 produk terbaru Huawei itu?

Huawei MateBook D16

Huawei MateBook D16 sudah tersedia untuk pre-order untuk pasar Indonesia mulai tanggal 27 Juli hingga 5 Agustus 2022. Selama masa pre-order, untuk Huawei MateBook D16 seri Intel Core i5-12450H Processor dengan 16 GB RAM akan dipasarkan seharga Rp13.999.000, sementara untuk seri Intel Core i7-12700H Processor dengan 16 GB RAM akan dipasarkan seharga Rp16.999.000.

Kamu dapat memesan Huawei MateBook D16 secara online maupun offline di berbagai saluran penjualan. Untuk pemesanan online, dapat mengunjungi berbagai e-commerce ternama di Indonesia seperti Tokopedia, Shopee, Blibli, Eraspace.com dan Datascrip Mall.

Kamu juga bisa mendapatkan kedua produk terbaru Huawei ini di Huawei Authorized Experience Store terdekat, Erafone, Urban Republic, dan Toko Partner Resmi Huawei lainnya seperti IT Galeri.

Berbalut desain logam ringan yang menawan, seberat hanya 1,7 kilogram, Huawei MateBook D16 dapat mempertahankan keringanannya di mana bobotnya setara dengan laptop 15 inci walaupun hadir dengan layar 16 inci. Huawei MateBook D16 mengedepankan desain layar berukuran lebih besar yang mampu mendorong peningkatan produktivitas hingga hiburan.

Laptop ini turut mewarisi desain FullView Display pada keluarga MateBook, yang tampak pada bezel ultra-tipis 4,6mm di sisi kiri dan kanan, sehingga mampu menghasilkan rasio screen-to-body yang tinggi hingga 90 persen. Perpaduan desain ini memungkinkan Huawei MateBook D16 menampung layar lebih besar pada body ringkas, yang mana memberikan perspektif tampilan lebih luas sekaligus pengalaman lebih mendalam bagi pengguna.

Tidak hanya itu, Huawei MateBook D16 juga tampak kokoh berkat cerminan standar industri yang tinggi dalam penentuan bahan, pengerjaan, dan kualitas pembuatannya, sehingga memastikan laptop ini menjadi bagian dari jajaran laptop premium Huawei dengan performa unggulan yang ditenagai oleh Intel Core 12Gen H-Series Processor terbaru serta RAM 16 GB dan SSD 512 GB, serta dukungan sasis tahan lama, keyboard luas dengan papan angka dan AI webcam1080p, Huawei MateBook D16 sangat direkomendasikan bagi konsumen pelajar dan pekerja yang membutuhkan dukungan komputasi untuk fungsi entry-data beragam.

Lebih lanjut, Huawei MateBook D16 merupakan laptop pertama dari Huawei yang mampu meningkatkan tingkat konversi sinyal sebesar 56%, berkat dukungan teknologi Huawei Metaline Antenna yang memfasilitasi akses internet berkecepatan tinggi.

Selain itu, beberapa fitur mutakhir turut ditambahkan untuk semakin menyempurnakan performa Huawei MateBook D16, seperti di antaranya Super Device bagi kelancaran konektivitas lintas perangkat Huawei, Fingerprint Power Button untuk fleksibilitas tinggi, serta pengisian daya cepat dengan charger USB Type-C yang hanya seukuran kartu kredit.

Webcam 1080p yang dihadirkan juga memiliki fitur FollowCam yang otomatis mengikuti pembicara dan apabila ada penambahan partisipan, kamera akan otomatis melakukan  zoom-out untuk memastikan semua partisipan dapat terlihat dengan baik dalam 1 frame.

“Huawei MateBook D16 dirancang sebagai ‘laptop dengan layar besar’ yang menjembatani ruang kosong antara perangkat ultra-premium seperti HUAWEI MateBook X Pro dan jajaran entry-level laptop pada seri D. Hal tersebut membawa daya pikat menarik sebagai perangkat cerdas dengan harga terjangkau,” jelas Patrick.

Selain rangkaian produk tersebut, Huawei juga akan menghadirkan MateBook D14 dengan Prosesor Intel Core i3-1115G4 pada 27 Juli seharga Rp6.999.000 dari harga asli Rp7.5999.000 dengan promo pre-order menarik, termasuk cashback Rp600 ribu, bonus Huawei Backpack, Wireless Mouse, dan Office 365.

Huawei MateBook X Pro

Huawei MateBook X Pro adalah sebuah paradigma baru yang melampaui gagasan tradisional tentang bagaimana seharusnya tampilan laptop dan kemampuannya. Mengusung tampilan metalik berbalut paduan material magnesium yang ringan dan kuat, laptop dengan desain CNC ini hanya memiliki berat 1,26 kilogram, menjadikannya sangat portabel dan tahan lama.

Huawei MateBook X Pro merupakan laptop Huawei pertama dengan sertifikasi Intel Evo yang hadir di Indonesia. Terlebih lagi, layar Real Color FullView Display 14,2 inci pada Huawei MateBook X Pro memperoleh sertifikasi Eye Comfort 3.0 pertama di dunia oleh TÜV Rheinland, yang melengkapi teknologi konsistensi warna universal untuk memastikan warna-warna murni ditampilkan sama berkualitasnya pada laptop, smartphone, dan tablet Huawei.

Patrick menambahkan, “Berkat optimalisasi tingkat sistem yang didukung oleh teknologi Super Turbo, Huawei MateBook X Po bekerja sempurna dengan sistem Windows untuk kinerja kuat pengalaman lebih seamless dalam konferensi video dan pekerjaan kantor yang berat.”

Huawei MateBook X Pro dibanderol Rp 32.999.000 dan sudah bisa dipesan oleh konsumen di Indonesia mulai tanggal 27 Juli 2022 hingga 5 Agustus 2022. Harga tersebut termasuk gratis Microsoft Office Home & Student 2021 permanen, Huawei Backpack, Wireless Mouse, dan modem Telkomsel Orbit Star H1 dengan kuota total 150 GB selama 6 bulan.

Huawei MatePad Pro 11

Huawei MatePad Pro 11 adalah sebuah mahakarya tablet dengan desain menakjubkan dan solusi cerdas yang disempurnakan. Tablet dengan layar seluas 11 inci ini hadir dengan layer OLED Real Color Huawei FullView Display yang membawa rasio screen-to-body 92% dan kecepatan refresh 120 Hz yang mulus.

Tidak hanya itu, Huawei MatePad Pro 11 juga unggul sebagai tablet bersertifikasi TÜV Rheinland Full Care Display 3.0 pertama di dunia, serta tablet pertama yang didukung oleh Huawei Sound untuk menghadirkan pengalaman hiburan yang imersif dan sinematik.

Kemampuan multitasking dengan dukungan teknologi Multi-Window menjadi sorotan lain bagi Huawei MatePad Pro 11. Bersama dengan Huawei Smart Magnetic Keyboard 1,5 mm yang dapat dilepas, serta Huawei M-Pencil generasi kedua, tablet ini mampu mengakomodasi kebutuhan kerja, hiburan, dan kreativitas layaknya PC.

Sebagai perkiraan, melihat harga Huawei MatePad Pro 11 di China, dikutip dari GSM Arena, banderolnya mulai dari CNY3.300 (sekitar Rp7,2 juta) untuk model 8/128GB. Sedangkan untuk versi fully-loaded 12/512GB dengan M-Pencil dan keyboard harganya CNY7.700 (Rp17 jutaan). Namun tentu saja kita masih harus menunggu pengumuman harga resmi dari Huawei Indonesia. (Icha)

Artikel ini bersumber dari telko.id.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *