Travel  

10 Wisata Kuliner di Paser yang Terkenal Enak

10 Wisata Kuliner di Paser yang Terkenal Enak

tribunwarta.com – Paser adalah sebuah kabupaten yang kaya akan kuliner menarik dan pastinya lezat. Inilah rekomendasi tempat wisata kuliner di Paser untuk menikmati hidangan yang memanjakan lidah Anda.

Meskipun tidak seramai pulau Jawa, Kabupaten Paser di Kalimantan Timur memiliki banyak wisata kuliner yang menarik dan patut Anda coba. Penasaran dimana saja rekomendasi tempat makan enak di Paser? Yuk simak ulasan berikut ini.

1. RM Kampoeng Pelangi

RM Kampoeng Pelangi merupakan tempat makan yang menyediakan berbagai menu khas Kalimantan. Anda dapat menemukan banyak sekali menu, mulai dari sayur hingga ikan. Pastinya setiap hidangan yang ada di sana sudah dimasak dengan baik sehingga Anda tidak perlu khawatir dengan cita rasanya. Selain itu, harga di sana juga cukup terjangkau.

Lokasi rumah makan ini juga mudah untuk dicari, yaitu berada di sekitaran Jalan Penajam Kuaro Kabupaten Penajam Paser Utara. Retso ini juga sangat nyaman karena pengunjung dapat melakukan santap pagi, siag, ataupun malam di gazebo yang sudah disediakan. Suasana di sana juga sangat menyenangkan karena pihak pengelola juga telah menyediakan tempat karaoke.

Belum lagi di lokasi tersebut juga tersedia kolam renang. Anda bisa memanfaatkan fasilitas tersebut sambil menunggu pesanannya tiba. Pastikan bahwa Anda yang ingin berenang sudah membawa pakaian renang agar baju dan celana yang basah dapat segera diganti. Akan sangat disayangkan jika fasilitas tersebut tidak Anda manfaatkan dengan baik.

Lokasi: Jl. Penajam-Kuaro, Petung, Kec. Penajam, Kab. Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.

2. Depot Nasi Pecel Madiun Bu Nur

Nasi pecel merupakan makanan yang umum ditemukan di seluruh Indonesia. Banyak penjual pecel khususnya pecel madiun yang membuka gerainya dimana mana, salah satunya di Paser. Depot nasi pecel madiun yang paling terkenal di sana adalah milik Bu Nur. Sayur yang digunakan semuanya fresh dan bumbu kacangnya juga nendang.

Kombinasi ciamik ini mampu membuat pelanggan merasa puas dan ketagihan untuk mencicipi pecel Bu Nur. Selain rasanya yang lezat, depot ini juga tidak mematok harga yang terlalu tinggi. Harga yang ditawarkan ini cukup standard, sehingga Anda tidak perlu merogoh kocek yang terlalu dalam. Tentu hal tersebut akan membuat liburan Anda di Paser semakin menyenangkan.

Bagi Anda yang tertarik untuk datang, Anda bisa datang ke Penajam Kuaro. Kabarnya depot ini buka dari pagi sekitar pukul 7 dan tutup pukul 11. Artinya Anda yang ingin mencicipinya tidak boleh lewat dari jam yang telah disebutkan tadi. Bukan hanya warga sekitar yang rela antri namun wisatawan yang berasal dari luar kota juga dibuat penasaran.

Lokasi: Jl. Tembus Strat II, RT.12/RW.No.09, Giri Mukti, Kec. Penajam, Kab. Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.

3. Nasi Goreng Jambul

Siapa di sini yang tidak kenal nasi goreng? Olahan makanan berbahan nasi ini sudah umum ditemukan dimana mana. Akan tetapi bagi pendatang yang tidak kenal dengan wilayah Paser pasti kebingungan untuk mencari nasi goreng primadona di kabupaten tersebut. Berkaitan dengan hal ini, Anda tidak perlu khawatir, langsung saja datang ke Nasi Goreng Jambul.

Nasi goreng ini buka mulai sore hari yaitu pukul 16.00 sampai pukul 23.00 malam. Karena di jam jam tersebut gerai ini cukup ramai, Anda bisa memesannya dan membawanya pulang agar jauh lebih nyaman saat menyantapnya. Pastikan pula bahwa Anda membawa beberapa bungkus untuk kerabat yang menunggu di rumah, mereka dijamin suka dengan rasa nasi goreng ini.

Lokasi: Jl. Penajam-Kuaro No.44, Kec. Penajam, Kab. Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.

3. Pondok Ikan Bakar Asian Penajam

Sesuai dengan namanya, Pondok Ikan Bakar Asian Penajam menjadikan ikan bakar sebagai menu utamanya. Rumah makan ini wajib Anda kunjungi karena pilihan ikan yang ada di sana sangat lengkap. Mulai dari ikan sungai hingga ikan laut semuanya ada. Cara memasaknya sangat beragam sehingga Anda bisa memilihnya dengan leluasa.

Rumah makan ini buka mulai pukul 10.00 hingga 21.30 sehingga Anda bisa mengunjunginya untuk makan siang maupun makan malam. Pondok Asian biasanya dikunjungi oleh wisatawan, sehingga Anda harus menyiapkan uang lebih. Namun biaya yang harus Anda keluarkan ini tidaklah mengecewakan mengingat hidangannya yang lezat dan tempatnya yang nyaman.

Pengunjung dapat duduk di berbagai area restoran dengan bebas. Bahkan ada juga ruangan dalam yang ber-AC. Fasilitas tersebut akan membuat para tamu merasa nyaman berlama lama di sana. Tidak heran jika restoran ini kerap kali dipilih sebagai tempat kumpul keluarga sehingga Anda bisa membawa serta semua kerabat untuk mampir ke sana.

Lokasi: Nenang, Kec. Penajam, Kab. Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.

4. RM Etam

RM Etam merupakan tempat makan berikutnya yang tidak kalah terkenal. Rumah makan ini buka mulai dari jam 09.00 hingga 21.00 sehingga cocok untuk Anda yang mencari sarapan maupun makan siang dan makan malam. Menu yang paling terkenal di sana adalah ikan bakarnya. Ikan tersebut terkenal memiliki bumbu yang gurih dan sangat menggugah selera.

Sangat disayangkan jika Anda tidak mampir sejenak ke RM Etam. Harga yang mereka tawarkan juga tidak terlalu mahal dan masih masuk akal, sehingga Anda tidak perlu terlalu khawatir. Selain ikan bakar, masih ada menu lain yang juga dapat Anda pesan. Oleh karena itu, Anda yang kurang suka menu tersebut bisa menggantinya dengan hidangan yang lain.

Lokasi: Jl. Penajam-Kuaro, Petung, Kec. Penajam, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur 76143

5. Kedai Sampan Tradisional

Anda ingin mencari rumah makan yang instagramable? Datang saja ke Kedai Sampan Tradisional. Rumah makan ini menyediakan berbagai masakan Indonesia dengan penataan ruangan yang sangat cantik dan mengesankan. Terdapat area lesehan dan juga kursi sehingga Anda bisa memilih area makan yang paling sesuai dengan keinginan.

Di restoran tersebut, Anda dapat menemukan berbagai menu mulai dari ikan bakar, ayam goreng, ayam bakar, cah kangkung, dan masih banyak lagi. Pilihan minumannya juga sangat banyak sehingga Anda tidak akan menemukan minuman yang sesuai selera. Saking populernya tempat ini, banyak sekali orang yang merekomendasikannya sebagai tempat wisata kuliner yang menyenangkan.

Lokasi: Kec. Tanah Grogot, Kab. Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.

6. Rumah Makan Jember

Rumah makan yang tak kalah menarik untuk dikunjungi saat Anda datang ke Paser adalah Rumah Makan Jember. Rumah makan ini terkenal dengan profesinya yang besar dan harganya yang terjangkau. Pilihan makanannya juga lumayan banyak sehingga Anda dapat menemukan menu kesukaan dengan mudah.

Pada dasarnya, rumah makan ini menyediakan masakan Indonesia yang biasa dimasak di rumah. Contohnya balado telur, tahu, tempe, oseng oseng kacang panjang, dan masih banyak lagi. Pelayannya juga ramah dan tempatnya bersih sehingga para pelanggan yang datang merasa nyaman. Bagi Anda yang tertarik untuk datang, bisa coba mampir ke Tanah Grogot.

Lokasi: Kec. Tanah Grogot, Kab. Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.

7. Rumah Makan Sari Bundo Tanah Grogot

Rumah Makan Sari Bundo Tanah Grogot adalah lokasi wisata kuliner yang berikutnya. Masakan padang sudah dikenal sebagai makan kesukaan rakyat Indonesia. Bumbunya yang pekat dan pilihan lauknya yang beragam membuat rumah makan ini cocok disebut sebagai rumah makan padang terbaik di Grogot Paser.

Selain rasanya yang lezat, tempat ini juga terkenal akan harganya yang murah. Anda bisa datang bersama dengan keluarga dan tidak perlu khawatir dompet menjadi tipis. Pilihan minumannya juga beragam, namun teman yang paling cocok dengan nasi padang adalah es teh dan es jeruk. Pekatnya rasa santan dan jeroan yang berminyak akan langsung terbilas dari tenggorokan.

Lokasi: Jl. Sultan Ibrahim Chaliluddin Gang Citra, Kec. Tanah Grogot, Kab. Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.

8. Rumah Makan Wina

Restoran selanjutnya yang tak kalah menarik adalah Rumah Makan Wina. Rumah makan tersebut memiliki berbagai menu yang lezat. Bahkan kabarnya, banyak acara orang penting yang memesan makanan di sana. Hal ini terjadi karena rumah makan tersebut menyediakan layanan catering untuk berbagai acara dengan menu yang sangat beragam.

Masyarakat juga banyak yang menggunakan jasa Rumah Makan Wina untuk memenuhi kebutuhan makanan kotak di setiap acara yang mereka gelar. Oleh karena itu, Anda tidak perlu ragu akan kelezatannya. rumah makan ini juga makin terkenal karena ruangan restonya yang bersih dan luas sehingga cocok untuk didatangi bersama dengan rombongan.

Lokasi: Kec. Tanah Grogot, Kab. Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.

9. RM Nindy

Rumah makan selanjutnya yang tidak kalah menarik adalah RM Nindy. Pada dasarnya, restoran tersebut menyediakan masakan jawa. Menu yang paling banyak dipilih oleh pelanggan adalah lalapan. Sambal yang ada di sana terkenal lezat dan pedasnya juga pas. Anda bisa menyantapnya dengan lauk berupa ikan goreng dan ayam goreng.

Harga yang mereka tawarkan juga cukup terjangkau sehingga Anda bisa makan siang bersama keluarga dengan nyaman. Banyak pelancong luar kota yang menyempatkan waktu datang ke sana mengingat rumah makannya yang terletak di pinggir jalan. Kondisi rumah makan ini juga bersih dan luas sehingga cocok untuk tempat beristirahat.

Lokasi: Babulu Darat, Kec. Babulu, Kab. Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.

10. RM Bu Ida

Siapa di sini yang pecinta nasi kuning dan sop tulang iga? Jika Anda salah satunya maka RM Bu Ida adalah pilihan wisata kuliner yang cocok Anda kunjungi jika berkunjung ke Paser. Rumah makan ini buka hampir 24 jam, yaitu mulai dari jam 4 subuh. Harga makanannya juga tergolong murah dan tidak mengecewakan.

Lokasi: Jl. Suprapto, Kec. Tanah Grogot, Kab. Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.

Memang benar bahwa jalan-jalan ke luar kota akan semakin menyenangkan jika diteruskan dengan berwisata kuliner. Meskipun mungkin nama menunya sama, setiap daerah bisa saja menggunakan resep yang berbeda. Informasi yang ada di atas tadi diharapkan dapat menjadi sumber referensi bagi Anda yang mencari tempat wisata kuliner di Paser, Kalimantan Timur.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *