tribunwarta.com – JAKARTA, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) perdagangan hari ini dibuka kembali positif. IHSG menguat 0,13 persen ke level 6.932,24.
Pada pembukaan perdagangan IHSG hari ini, Rabu (28/12/2022), tercatat sebanyak 166 saham menguat, 88 saham melemah, dan 230 lainnya stagnan. Nilai transaksi perdagangan mencapai Rp125,57 miliar dari 392,92 juta saham yang diperdagangkan.
Indeks LQ45 melemah 0,01 persen di 940,27; indeks JII naik 0,04 persen di 592,61; indeks IDX30 terkerek 0,04 persen di 489,44; dan indeks MNC36 melonjak 0,09 persen di 354,37.
Sebagian besar indeks sektoral di zona hijau, yakni bahan baku naik 0,02 persen, siklikal mennguat 0,08 persen, keuangan tumbuh 0,08 persen, industri meningkat 0,13 persen, infrastruktur menanjak 0,14 persen, energi melesat 1,63 persen, dan transportasi bertambah 0,12 persen.
Saham-saham yang masuk top gainers, di antaranya PT Pollux Properties Indonesia Tbk (POLL) melonjak 13,39 persen menjadi Rp288, PT Megapower Makmur Tbk (MPOW) tumbuh 11,96 persen menjadi Rp103, dan PT Bank Ganesha Tbk (BGTG) terangkat 11,63 persen menjadi Rp96.
Sementara top losers ditempati saham PT Wulandari Bangun Laksana Tbk (BSBK) yang anjlok 6,51 persen menjadi Rp158, PT Idea Indonesia Akademi Tbk (IDEA) terkoreksi 5,56 persen menjadi Rp85, dan PT Sunindo Adipersada Tbk (TOYS) susut 5,26 persen menjadi Rp72.
Tiga saham teraktif diperdagangkan, yakni PT Sari Kreasi Boga Tbk (RAFI) PT Wahana Pronatural Tbk (WAPO), dan PT Pan Brothers Tbk (PBRX).
Sedangkan tiga saham dengan volume terbesar, antara lain PT Wulandari Bangun Laksana Tbk (BSBK), PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO), dan PT Pan Brothers Tbk (PBRX). Adapun tiga saham dengan nilai transaksi terbesar adalah PT Wulandari Bangun Laksana Tbk (BSBK), PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI), dan PT Bayan Resources Tbk (BYAN).
Editor : Jujuk Ernawati
Follow Berita iNews di Google News