tribunwarta.com – Berlibur ke Purbalingga tentunya menarik untuk membeli oleh-oleh khas untuk dibawa pulang. Inilah beberapa buah tangan di Purbalingga berupa jajanan ringan dan souvenir yang paling diminati wisatawan.
Potensi wisata alam yang ada di Purbalingga, saat ini rupanya mulai dilirik oleh wisatawan. Oleh sebab itu, banyak pula pelancong yang mulai berdatangan di kawasan ini. Bagi Anda yang sedang berlibur ke tempat satu ini, tak ada salahnya untuk membawa pulang beberapa oleh-oleh khas yang mungkin tidak akan Anda jumpai di tempat lain. Berikut daftar oleh-oleh khas dari Purbalingga yang bisa Anda pilih.
1. Kue Manco Wijen
Cemilan khas pertama yang bisa Anda bawa pulang adalah Kue Manco Wijen. Kue satu ini biasanya hanya bisa untuk Anda jumpai di Purbalingga. Untuk itu, tak ada salahnya membawa makanan ringan satu ini sebagai oleh-oleh untuk keluarga yang ada di rumah. Jajanan satu ini terbuat dari bahan yakni berupa tepung beras ketan.
Sedangkan untuk bagian dalam kue adalah kempong atau kosong tidak ada isinya. Namun, rasa manis tentunya akan Anda dapatkan karena bagian luar dari kue ini telah dilapisi gula merah cair dan juga ditaburi biji wijen. Sehingga, diberikan nama yakni Kue Manco Wijen.
Untuk rasanya sendiri yakni manis dan juga memiliki tekstur renyah sekaligus lengket. Ketika berada di Purbalingga, Anda akan bisa menemukannya di banyak tempat karena kue ini memang banyak diburu wisatawan untuk dijadikan oleh-oleh. Untuk harganya sendiri pun cukup terjangkau. Anda hanya perlu merogoh kocek yakni sekitar 8 ribu hingga 20 ribu rupiah saja.
2. Kacang Umpet
Produk satu ini memiliki nama yang cukup unik dan tentu saja wajib Anda bawa pulang untuk kerabat ataupun keluarga tercinta di kampung halaman. Kuliner satu ini terdiri dari bahan utama kacang yang ngumpet atau bersembunyi di dalam kulit. Ketika Anda mengkonsumsinya, maka tekstur renyah yang akan Anda dapatkan.
Pembuatan camilan ini pun dapat dikatakan cukup sederhana. Hal ini dikarenakan pada adonan kulitnya terbuat dari margarin dan tepung terigu serta air. Ketiga bahan utama tersebut dicampurkan hingga menjadi kalis. Kemudian, digoreng dengan menggunakan minyak yang sebelumnya telah dicampur dengan menggunakan gula pasir.
Sehingga tak mengherankan rasa makanan ringan satu ini cenderung manis dan legit. Kacang umpet ini menjadi salah satu buah tangan yang sangat pas untuk Anda bawa pulang. Karena mampu bertahan dalam waktu yang cukup lama. Selain itu, untuk harganya sendiri pun cukup terjangkau dan bisa dengan mudah untuk Anda temukan di toko oleh-oleh.
3. Makaroni Keju
Selain cocok untuk dijadikan buah tangan, makaroni keju juga bisa Anda nikmati sembari berkeliling kota Purbalingga. Untuk itu, tak mengherankan cemilan satu ini sangat laris di pasaran. Untuk teksturnya sendiri yakni cukup gurih dan renyah. Tentu saja, Anda pun akan bisa menemukan rasa keju yang enak saat mencicipinya.
Makaroni keju sendiri merupakan makanan yang terbuat dari keju, tepung tapioka, garam dan juga air. Alasan mengapa Anda harus membawa pulang makanan ringan satu ini adalah karena memiliki rasa yang sangat enak dan cukup tahan lama. Anda bisa membelinya dengan kisaran harga yakni 25 ribu rupiah saja.
4. Nopia dan Mino
Salah satu oleh-oleh khas yang paling banyak dicari oleh wisatawan adalah nopia. Cemilan satu ini biasanya akan dibuat dengan menggunakan dua ukuran, yakni besar dan juga kecil. Dan pada ukuran yang kecil seringkali disebut dengan Mino. Makanan ini sendiri memiliki bentuk yang bulat dan dibagi menjadi dua bagian.
Untuk bagian pertama pada kulit, sedangkan untuk bagian yang kedua adalah isi. Uniknya lagi, oleh-oleh ini masih menggunakan cara tradisional untuk membuatnya yakni dengan menggunakan tungku tanah liat dalam proses pembakarannya. Namun, meskipun masih memakai cara yang konvensional, Anda tetap bisa memilih beragam varian rasa, mulai dari nanas hingga durian.
5. Kue Toso
Kue Toso juga bisa menjadi oleh-oleh untuk keluarga di rumah. Dengan memiliki bentuk yakni pipih bundar dan dilipat menjadi dua, kue ini juga tersedia berbagai varian rasa yang bisa Anda pilih. Mulai dari kacang, coklat, keju hingga bawang. Anda pun bisa memilihnya sesuai dengan selera dan kesukaan Anda.
Pembuatan kue ini menggunakan bahan bahan yakni berupa kacang hijau, gula, dan juga tepung beras yang diolah hingga membentuk adonan. Untuk tekstur maupun rasa dari kue ini cukup renyah dan manis ketika digigit. Anda pun akan dibuat ketagihan akan rasanya. Untuk Anda yang ingin membelinya, hanya perlu mengeluarkan kocek sekitar 20 ribu rupiah saja.
6. Kacang Mirasa
Oleh-oleh lain yang bisa Anda bawa pulang adalah kacang mirasa. Kacang ini cukup terkenal di Purbalingga dan kerap kali dibawa pulang oleh wisatawan yang sedang berlibur kesini. Telah diproduksi sejak tahun 1958, menjadikan cemilan satu ini cukup melegenda. Anda bisa memilih dua rasa yang tersedia yakni mulai dari kacang asin hingga kacang bawang.
Cara membuat kacang satu ini tergolong cukup mudah namun tetap dibutuhkan ketelitian yang cukup tinggi. Kacang mirasa sendiri merupakan kacang yang dimasak dengan cara yang sederhana. Dimana tidak menggunakan oven, yakni hanya disangrai dengan memakai pasir. Sehingga akan menghasilkan cita rasa yang sangat khas. Bahkan teksturnya yang renyah pun bisa tahan hingga 2 bulan.
7. Sambel Knalpot
Bagi Anda yang menyukai masakan pedas, maka sambel knalpot dapat menjadi salah satu jenis oleh-oleh yang wajib untuk Anda bawa pulang. Hal ini dikarenakan sambel ini merupakan jenis buah tangan yang paling diincar oleh wisatawan. Diantaranya karena caai ini terbuat dari bahan yang asli dan juga bebas dari pengawet.
Untuk pilihan rasanya sendiri pun terdiri dari berbagai varian. Anda bisa memilih mulai dari rasa pindang, original, ikan uceng, tongkol, teri, udang, belut, hingga sambal ijo dan extra pedas. Selain memiliki rasa yang beragam, sambal ini pun memiliki rasa gurih yang sangat khas. Kepedasannya pun tentu saja akan membuat Anda ketagihan.
8. Sandal Batok
Selain membawa pulang makanan, Anda juga bisa memberikan sandal batok untuk keluarga di rumah. Pasalnya, sandal satu ini cukup unik. Jika pada umumnya, Anda hanya menemukan sandal yang terbuat dari karet dan plastik, maka Anda pun akan menemukan hal yang berbeda saat berkunjung ke Purbalingga.
Sandal batok merupakan jenis sandal yang terbuat dari tempurung kelapa atau sering kali disebut dengan batok. Tempurung kelapa tersebut dibentuk hingga menjadi sandal dan cukup nyaman untuk digunakan. Karena bentuknya yang unik dan cukup langka, tak mengherankan jika sandal ini selalu diburu oleh pelancong.
Bahkan produk satu ini pun dipasarkan hingga ke beberapa kota yang ada di Pulau Jawa dan Bali. Untuk proses pembuatannya sendiri, sandal ini bisa Anda buat dengan cara menempelkan potongan tempurung dalam bentuk yang vertikal dengan memakai lem. Jika Anda tertarik, maka Anda bisa menemukannya di pusat kerajinan atau pasar dengan harga yang sangat terjangkau.
9. Kerajinan Batik Ecoprint
Selanjutnya, Anda juga bisa membeli kerajinan lain diantaranya adalah batik ecoprint. Kerajinan satu ini cukup populer bagi wisatawan yang mengunjungi kota Purbalingga. Sebab, dapat dikatakan kerajinan ini sangatlah ramah lingkungan dan masih belum banyak ditemukan di tempat lain.
10. Sapu Hamada
Kerajinan unik lain yang bisa Anda bawa pulang sebagai oleh-oleh adalah sapu Hamada. Satu ini cukup terkenal karena telah diekspor sejak tahun 1969 ke berbagai negara, salah satunya negara Jepang. Tak mengherankan kerajinan ini juga diminati oleh warga lokal yang sedang berwisata kesini. Bagi Anda yang tertarik, sapu ini dijual mulai dari harga 50 ribu hingga 200 ribu rupiah.
11. Getuk Goreng
Oleh-oleh favorit lainnya yang bisa untuk Anda bawa pulang saat sedang berada di Purbalingga adalah Getuk Goreng. Cemilan satu ini terbuat dari singkong dan diolah hingga menjadi makanan yang sangat enak. Adanya tambahan gula jawa akan membuat rasanya lebih manis dan juga legit. Anda pun bisa membelinya dengan harga yang cukup terjangkau.
12. Permen Davos
Permen satu ini memiliki rasa yang sangat khas, dimana adanya rasa mint akan sangat pas untuk dikonsumsi saat perjalanan. Saat berada di Purbalingga, Anda bisa mencoba untuk membeli permen satu ini. Pasalnya, permen yang sudah mencapai generasi ketiga ini sangatlah digemari oleh pelancong yang berwisata ke Purbalingga.
Beberapa deretan cemilan dan souvenir khas Purbalingga tersebut sangat pas untuk Anda berikan kepada keluarga. Pasalnya, Anda hanya bisa untuk menemukannya ketika sedang berada di Purbalingga saja. Sehingga, Anda sangat pas apabila sedang berkunjung ke daerah ini dan membelikan buah tangan tersebut untuk keluarga yang ada di rumah. Pastinya akan mengesankan dan jadi oleh-oleh yang berbeda.