Travel  

20 Tempat Wisata di Sragen Terbaru & Paling Hits

20 Tempat Wisata di Sragen Terbaru & Paling Hits

tribunwarta.com – Butuh Petualangan Liburan yang Seru? Periksa List Tempat Wisata Terbaik di Sragen, Jawa Tengah. Destinasi Wisata Alam Terbaru, Kekinian, Populer & Paling Hits yang Menarik Anda Kunjungi Saat Liburan.

Sragen dikenal dengan daerah yang kaya akan nilai sejarah serta keindahan alamnya yang begitu memukau. Secara geografis, Kota Sragen berbatasan langsung dengan Kota Solo. Tak heran, kebudayaan kedua kota tersebut hampir serupa. Daerah dengan julukan “Bumi Sukowati” ini terkenal dengan pesona wisatanya yang mampu mengundang decak kagum. Baik wisata alam maupun buatan semua tersedia di kota ini. Untuk mengetahui berbagai tempat wisata di Sragen, simak ulasan berikut ini.

1. Museum Fosil Sangiran

Bagi Anda pencinta sejarah, tak lengkap rasanya jika belum mengunjungi destinasi wisata sejarah purbakala Museum Fosil Sangiran. Perlu Anda ketahui, benda benda yang ada di museum tersebut merupakan warisan yang telah diakui UNESCO. Situs atau fosil Sangiran sendiri memiliki luas mencapai sekitar 56 km² yang juga meliputi tiga kecamatan di Kabupaten Sragen.

Menariknya, di dalam museum tersebut Anda dapat melihat warisan sejarah berumur 2 juta hingga 200.000 tahun yang masih dapat dijangkau hingga saat ini. Kebanyakan barangnya pun relatif utuh dan jelas. Bila tertarik, Anda bisa berkunjung ke Museum Fosil Sangiran ini yang terletak di Jalan Kebayanan, Sragen. Untuk tiket masuknya dipatok hanya Rp 5 ribuan saja.

Lokasi: Kec. Kalijambe, Kab. Sragen.

2. Wisata Gunung Kemukus

Gunung Kemukus merupakan bukti pesona alam Sragen yang patut dikunjungi. Setiap harinya, lokasi tersebut tak pernah sepi pengunjung. Mereka kebanyakan datang dari luar daerah yang hanya ingin menyaksikan sendiri keindahan gunung yang terkenal di Sragen tersebut. Berbeda dengan gunung lainnya, Gunung Kemukus memiliki beberapa spot yang menjadi daya tariknya.

Salah satu spot yang banyak dikunjungi ialah area wisata religi yang merupakan makam dari Pangeran Samudro. Tak hanya itu, di sisi yang lain terdapat sebuah wisata air yang patut Anda kunjungi. Kesegaran air yang begitu sejuk membuat siapa pun pengunjungnya merasa lebih rileks. Di atas gunung, wisatawan akan disuguhkan dengan pemandangan indah nan memukau.

Lokasi: Kebayanan II, Pendem, Kec. Sumberlawang, Kab. Sragen.

3. Wisata Alam Betisrejo

Betisrejo sebenarnya merupakan sebuah desa wisata dengan hawa sejuk yang begitu menenangkan. Suhu normal harian daerah tersebut mencapai 20 hingga 28 derajat Celsius. Sepanjang jalan desa, Anda akan disajikan dengan panorama alam bernuansa agraris. Uniknya, Wisata Alam Betisrejo tidak memiliki biaya retribusi atau tiket masuk untuk pengunjungnya.

Lokasi: Sukorejo, Kec. Sambirejo, Kab. Sragen.

4. Kedung Grujug

Kedung Grujug merupakan destinasi wisata alam di Sragen yang berupa air terjun mini. Meski ukurannya tak terlalu tinggi, debit air, kejernihan, dan kesegarannya layak diacungi jempol. Air dingin yang mengalir dengan derasnya membuat siapa pun pengunjungnya tak sabar untuk segera bermain air. Suhu udaranya pun sangat sejuk dan menenangkan jiwa.

Objek wisata Kedung Grujug sangat cocok bagi Anda yang jenuh terhadap aktivitas harian. Pepohonan hijau yang rindang terasa begitu asri dan nyaman jika digunakan untuk merelaksasikan diri. Jika Anda ingin mencoba sendiri kesegaran air terjunnya, silahkan menuju DesaPungkuk, Miri, Kabupaten Sragen. Untuk memasukinya, Anda perlu bayar tiket 5 ribuan saja.

Lokasi: Sendang boto, Soko, Kec. Miri, Kab. Sragen.

5. Gemolong Edu Park

Di Kota Sragen terdapat area ruang terbuka hijau yang bisa dikunjungi kapan pun dan siapa pun. Pada dasarnya konsep dari lokasi tersebut disesuaikan dengan mayoritas kalangan umur penduduk Sragen. Namun kini, pihak pengelola telah menyediakan area ramah anak, jogging track, panggung terbuka, arena skateboard, dan lapangan voli.

Sejak dibuka, Gemolong Edu Park tak pernah sepi pengunjung. Ada yang bermain skateboard, ada yang berjemur, berolahraga, ada pula yang hanya sekedar menikmati suasana Sragen di sore hari. Anda pun tak perlu membayar biaya tiket masuk atau biaya lainnya jika ingin mengunjungi wisata Gemolong Edu Park Sragen ini.

Lokasi: Jl. Candi-Gemolong, Dusun 2, Kec. Gemolong, Kab. Sragen.

6. Waduk Blimbing

Teruntuk Anda yang memiliki hobi memancing, berkunjung ke Waduk Blimbing merupakan keputusan yang sangat tepat. Pasalnya, di lokasi tersebut Anda bisa mendapatkan beragam jenis ikan yang telah ditebar di sekitar perairan waduk. Uniknya, bentuk dan lokasi waduk berbeda dengan bendungan pada umumnya. Ada banyak sekali spot menarik untuk dijadikan background potret.

Lokasi: Blimbing, Kec. Sambirejo, Kab. Sragen.

7. Waduk Kedung Ombo

Bendungan raksasa yang memiliki luas mencapai 6.576 Ha ini juga tak kalah menarik dengan waduk pada umumnya. Selain digunakan sebagai sara imigrasi, Waduk Kedung Ombo juga digunakan sebagai objek wisata populer yang banyak diminati orang. Ada begitu banyak aktivitas menarik yang bisa Anda lakukan di area waduk Kedung Ombo.

Salah satu aktivitas yang bisa Anda lakukan ialah menaiki perahu motor yang memang disewakan untuk pengunjung. Dengan perahu motor tersebut, Anda bisa menyusuri ruas waduk sembari melihat aktivitas nelayan yang mencari ikan. Bagi Anda yang hobi memancing, Waduk Kedung Ombo juga bisa digunakan sebagai lahan penyalur hobi tersebut.

Lokasi: Kab. Grobogan, Kab. Sragen dan Kab. Boyolali.

8. Pemandian Air Panas Bayanan

Sebagai informasi, Pemandian Air Panas Bayanan dahulu disebut dengan “Hyang Tirto Nirmolo”. Tetapi karena perubahan zaman yang lebih modern, pemandian tersebut berganti nama menjadi Bayanan. Konon, air panas dalam pemandian itu dapat menyembuhkan segala jenis penyakit. Di sekitar area pemandian, Anda akan disajikan pilihan kolam air yang sangat modern.

Lokasi: Gamping, Jambeyan, Kec. Sambirejo, Kab. Sragen.

9. Air Terjun Dung Jengglong

Meski tidak berukuran tinggi, Air Terjun Dung Jengglong merupakan wisata alam yang patut Anda kunjungi. Hal ini dikarenakan, sesampainya di lokasi Anda akan disuguhi panorama yang begitu menenangkan. Air terjunnya berdebit rendah, sehingga sangat aman untuk berenang di bawahnya. Airnya pun sangat jernih dan berwarna kebiruan.

Lokasi: Bagor, Kec. Miri, Kab. Sragen.

10. Desa Wisata Batik Kliwonan

Anda pencinta Batik? Belum lengkap rasanya jika belum memiliki koleksi batik yang diproduksi oleh Desa Wisata Batik Kliwonan, Sragen. Ketika mengunjungi wisata tersebut, Anda juga akan diperlihatkan proses proses pembuatan batik khas Sragen. Untuk bisa mengunjunginya, Anda bisa memilih berkunjung antara hari Senin hingga Sabtu saja.

Lokasi: Kliwonan, Kec. Masaran, Kab. Sragen.

11. Taman Krido Anggo

Hampir mirip dengan Wisata Gemolang Edu Park, Taman Krido Anggo juga merupakan lahan terbuka hijau untuk penduduk sekitar. Di lokasi tersebut, Anda bisa berolahraga, bermain papan catur, ular tangga, dan masih banyak lainnya. Ada pula area ramah anak yang bisa digunakan untuk bermain pasir, ayunan, perosotan, dan lain lain.

Lokasi: Jl. Sukowati No.488, Dusun Kebayanan Krajoyok, Sragen Wetan, Kec. Sragen, Kab. Sragen.

12. Technopark Ganesha Sukowati

Techopark Ganesha pada dasarnya merupakan sebuah program pemerintah yang dibuat untuk memudahkan akses lembaga penelitian. Di sana, pengunjung bisa berinteraksi dengan para profesor yang sedang melakukan kajian penelitian teknologi. Ada pula skema pembentukan proyek R&D berbasis profit sharing. Wisata ini dapat mengedukasi Anda tentang ragam teknologi.

Lokasi: Jl. Dr. Sutomo No.5, Sine, Kec. Sragen, Kab. Sragen.

13. Taman Ndayu Alam Sari

Bagi Anda yang sedang mencari lokasi wisata yang cocok untuk keluarga, Taman Ndayu Alam Sari bisa menjadi opsi yang tepat. Destinasi wisata keluarga ini menawarkan daya tarik berupa wahana permainan air yang tentu akan disukai anak anak. Meski berstatus sebagai wisata buatan, Taman Dayu Alam Sari dikelilingi pepohonan rindang lengkap dengan suasana sejuknya.

Lokasi: Saradan, Karangmalang, Gembong, Kec. Karangmalang, Kab. Sragen.

14. Gunung Banyak

Teruntuk Anda yang mempunyai hobi berburu foto di alam terbuka hijau, bisa mengunjungi Gunung Banyak di Kota Sragen. Sesuai dengan namanya, lokasi tersebut memiliki tampilan dengan banyaknya barisan batuan karang yang tersebar di puncaknya. Untuk bisa memasuki lokasi, Anda perlu menuju area Sawah Desa Srawung yang terletak di kecamatan Gesi, Sragen.

Lokasi: Srawung, Kec. Gesi, Kab. Sragen.

15. Kolam Renang Kartika

Jika Anda memiliki hobi berenang, coba salurkan hobi tersebut dengan berenang di Pemandian Kartika. Saat ini, Kolam Renang Kartika menjadi destinasi wisata alam buatan yang telah dilengkapi fasilitas terlengkap. Tak hanya kolam renang yang luas, pihak pengelola juga memberikan ragam sarana dan prasarana seperti, cafe, kamar ganti, mushola, dan lain lain.

Lokasi: Kroyo, Karangmalang, Kroyo, Kec. Karangmalang, Kab. Sragen.

16. Waduk Gebyar

Sudah bukan rahasia umum bahwa Sragen terkenal dengan area sistem irigasinya. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya waduk yang juga menjadi objek wisata buatan. Salah satu bendungan yang begitu terkenal ialah Waduk Gebyar. Bendungan ini menawarkan panorama Gunung Lawu yang berpadu dengan hamparan hutan lindung yang amat memukau.

Lokasi: Jambeyan, Kec. Sambirejo, Kab. Sragen.

17. Kolam Renang Doeng Cuo

Teruntuk Anda yang ingin berenang untuk mengisi waktu liburan, bisa mengunjungi Kolam Renang Doeng Cuo Sragen. Di sana, terdapat seluncuran yang dibuat dengan ketinggian untuk memacu adrenalin. Untuk dapat memasukinya, Anda hanya perlu membayar biaya tiket masuk yang dipatok mulai dari Rp 5 ribu hingga Rp 7 ribuan saat musim liburan.

Lokasi: Jl. Sragen – Batujamus KM 4, Bolorejo, Puro, Kec. Karangmalang, Kab. Sragen.

18. Taman Sukowati

Wisata Taman Sukowati terletak di Kelurahan Sine yang banyak dikunjungi para wisatawan. Suasana taman yang sejuk dan dikelilingi pohon yang rindang bak pemandangan taman di luar negeri. Siapa pun yang berkunjung ke lokasi tersebut, ingin memotret panorama indahnya. Bahkan tak jarang para fotografer yang menjadikan taman ini sebagai lahan berburu foto.

Lokasi Taman Sukowati sangatlah strategis. Tak heran tempat ini sangat mudah dijangkau oleh para wisatawan. Uniknya, untuk memasuki area Taman Sukowati Anda tidak diharuskan untuk membayar tiket masuk sepeser pun. Meski gratis, pihak pengelola sudah menyiapkan fasilitas lengkap guna menciptakan kenyamanan pengunjung.

Lokasi: Sine, Kec. Sragen, Kab. Sragen.

19. Alun Alun Kota Sragen

Alun alun merupakan lokasi yang bisa dikatakan sebagai jantung kota. Seperti yang Anda tahu, alun alun terdiri dari beragam jenis tumbuhan rindang atau lahan terbuka hijau yang biasanya dilengkapi dengan wahana tertentu. Seperti kota kota pada umumnya, di Sragen Anda juga bisa menemukan alun alun kota yang telah dibangun pemerintah.

Suasana alun alun akan semakin ramai saat hari menjelang malam. Pasalnya, di malam hari ada banyak wahana permainan anak yang dibuka untuk umum. Ada pula aneka jajanan khas Kota Sragen yang tentunya menggugah selera. Gemerlap lampu kota juga kian menghiasi panorama Alun Alun Kota Sragen.

Lokasi: Jl. Sukowati No.2, Mageru, Sragen Tengah, Kec. Sragen, Kab. Sragen.

20. Galeri Batik Sukowati

Di Desa Sragen, terdapat sebuah galeri batik yang menawarkan ragam jenis kain batik khas Sragen. Di lokasi tersebut, Anda juga bisa menyaksikan proses pembuatan kain batik mulai dari nol. Bisa dikatakan, Galeri Batik Sukowati tempat terbaik untuk Anda yang sedang mencari oleh oleh khas Sragen. Harganya pun relatif lebih murah daripada yang di pasaran.

Lokasi: Jl. Maospati – Solo No.55, Magero, Sragen Tengah, Kec. Sragen, Kab. Sragen.

Kabupaten Sragen merupakan salah satu daerah di Nusantara yang wajib untuk di jelajahi. Pasalnya, kota kecil tersebut menyimpan tempat wisata alam yang tak kalah memukau dengan daerah lainnya. Mulai dari air terjun, waduk, hingga wisata sejarah, bisa Anda dapatkan dengan mengunjungi Kota julukan Bumi Sukowati ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *