JAKARTA, celebrities.id – Urutan film One Piece tentunya tidak bisa dilewatkan begitu saja bagi para pencinta anime asal Jepang ini.
One Piece merupakan sebuah film manga yang telah sukses mengambil hati masyarakat banyak, terutama para pencinta anime. Film bergenre petualangan ini sangat pintar dalam mengemas alur cerita menjadi seru dan bikin orang penasaran untuk melihat episode selanjutnya.
Hal ini dibuktikan dengan puluhan episode film Online Piece yang telah digarapnya. Alur cerita film One Piece menceritakan petualangan bajak laut yang diketuai oleh Monkey D Luffy bersama rekannya Roronoa Zoro, Nami, Sanji dan Usopp.
Banyaknya film One Piece yang telah rilis membuat kamu kesulitan untuk mengetahui alur cerita yang berurutan. Oleh karena itu bagi kamu yang ingin movie marathon maka perhatian ulasan ini.
Berikut celebrities.id telah merangkum dari berbagai sumber, Jumat (22/7/2022) terkait urutan film One Piece berikut ini.
Urutan Film One Piece
1. One Piece: The Movie (2000)
Urutan film pertama One Piece berjudul The Movie karya Sutradara Shimizu Junji. Film perdana season pertama ini menceritakan seorang bajak laut bernama Woonan yang berusaha keras untuk mendapatkan harta karun. Namun pada akhirnya di suatu tempat ia bertemu dengan bajak laut Topi Jerami dan melakukan pertempuran.
2. Clockwork Island Adventure (2001)
Urutan kedua Film One Piece berjudul Clockwork Island Adventure yang rilis pada tahun 2001. Dalam season 2 ini menceritakan tentang bajak laut Topi Jerami yang berkunjung ke pulau Clockwork Island untuk mengambil jam berlian. Namun di tengah perjalanan mereka bertemu seorang pencuri yang mengganggunya. Pada akhirnya terjadi pertempuran sengit antara keduanya.
3. Chopper’s Kingdom on the Island of Strange Animals (2002)
Urutan film One Piece season 3 yakni Chopper’s Kingdom on the Island of Strange Animals yang rilis tahun 2002. Film satu ini sangat seru karena menceritakan tentang Luffy dan rekannya yang bertempur menghancurkan sebuah kerajaan bajak laut bernama Chopper.
4. Dead End Adventure (2003)
Urutan film ke-4 One Piece berjudul Dead End Adventure yang dirilis tahun 2003. Film garapan Sutradara Uda Kounosuke berhasil menyita perhatian publik. Pada season tersebut Luffy mendapat ujian berat dan rintangan untuk menyelesaikan konspirasi dengan mantan komandan militer, Gasparde.
5. The Cursed Holy Sword (2004)
Di tahun berikutnya One Piece meluncurkan film Season ke 5 berjudul The Cursed Holy Sword. Film tersebut menceritakan tentang petualangan Luffy dan rekannya pergi ke sebuah pulau untuk mencari pedang legendaris. Film garapan Sutradara Takenouchi Kazuhisa disambut respon hangat oleh pecinta manga.
Artikel ini bersumber dari www.celebrities.id.