tribunwarta.com – Mungkin sebagian orang awam masih menggangap bahwa nongkrong adalah aktivitas yang useless alias tidak berguna. Padahal dibalik itu semua nongkrong memiliki sisi positif lho, dimana kamu bisa menghilangkan sejenak segala stress dan bosan yang melanda akibat tuntutan pekerjaan.
Ngobrol bareng temen, saling sharing, setidaknya bisa meringankan sedikit beban di pundakmu. Maka karena hal itulah orang2 banyak yang suka nongkrong saat bosan. Kalau kamu lagi pengen begadang karena suntuk atau bosan, kamu bisa datang ke beberapa Cafe di Jakarta Barat yang buka 24 jam ini.
1. Gigabites Cyber Cafe& Eatery
Alamat: Jalan Makaliwe Raya Nomor 39, Grogol petamburan, Jakarta Barat 11450Map: Klik DisiniJam Buka: 24 JamHarga: Rp 20.000,-No. Telp: 021 2256 4007
Gigabites Cyber Cafe & Eatery bisa menjadi tempat pertama yang kamu kunjungi disaat ingin mencari angin malam. Cafe ini available 24 jam non stop, jadi kamu bisa datang dan nongkrong kapan saja semaumu. Kombinasi antara cafe dan warnet menjadi keunikan tersendiri dari cafe ini.
2. Cafe Mandiri
Alamat: Jalan Tawakal Raya Nomor 28, Tomang, Grogol petamburan, Jakarta Barat 11440Map: Klik DisiniJam Buka: 24 JamHarga: Rp 10.000,-No. Telp: 0812 1337 5370
Cafe Mandiri ini cocok sekali buat kamu yang lapar tengah malam. Karena Cafe Mandiri menyediakan aneka makanan berat seperti nasi goreng, mie goreng, mie rebus, ayam goreng, ayam penyet, aneka roti & pisang bakar.
3. Woodies Cafe
Alamat: Jalan Tj. Duren Utara 4 Nomor 227B, Grogol petamburan, Jakarta Barat 11470Map: Klik DisiniJam Buka: 24 JamHarga: Rp 15.000,-No. Telp: 0812 9100 1996
Sesuai dengan namanya, konsep dari Woodies Cafe ini banyak menggunakan ornamen kayu. Walaupun terlihat sederhana dan minimalis, namun Woodies Cafe ini mampu membuat para pengunjung betah dengan ambience serta menu makanan yang dihidangkan.
4. Marnos Cafe
Alamat: Jalan Bandengan Selatan Nomor 14, Tambora, Jakarta Barat 11240Map: Klik DisiniJam Buka: 24 JamHarga: Rp 20.000,-No. Telp: 021 2962 0888
Cafe yang berada di Jalan Bandengan Selatan Nomor 14 ini juga layak untuk dijadikan pelarian saat ingin cari angin malam. Tempatnya nyaman sekali untuk bersantai. Menu yang ditawarkan oleh Marnos Cafe seperti Pasta, Steak, Nasi Ayam, Soup, dan Dessert.
5. AJ Brandon Coffee & Resto
Alamat: Jalan Mangga Besar VIII Nomor 21, Taman Sari, Jakarta Barat 11150Map: Klik DisiniJam Buka: 24 JamHarga: Rp 15.000,-No. Telp: 021 6298 019
AJ Brandon Coffee & Resto yang berlokasi di Hotel Travel ini juga bisa kamu kunjungi saat ingin mengerjakan deadline kantor dengan suasana berbeda. Ambience tempatnya lumayan nyaman, cocok sekali untuk menenangkan pikiran.
6. A & W Lokasari Square
Alamat: Jalan Raya Mangga Besar, Tamansari, Jakarta Barat 11170Map: Klik DisiniJam Buka: 24 JamHarga: Rp 25.000,-No. Telp: 021 6230 5206
Opsi terakhir yang bisa kamu pilih jika ingin mencari kudapan tengah malam di Jakarta Barat ialah A & W Lokasari Square. Cafe cepat saji ini juga menjadi tempat paling favorit untuk memuaskan hasrat laparmu.
Itulah keenam cafe di Jakarta Barat yang bisa kamu kunjungi setiap saat tanpa khawatir dengan batasan waktunya, karena tempat2 diatas buka 24 jam.