“Dengan ini kami mengumumkan untuk seluruh pembeli tiket Berdendang Bergoyang Festival 2022 tanggal 29, 30 Oktober 2022, dan 3 day pass dapat mengajukan permohonan refund atau pengembalian uang tiket 100%,” tulis Instagram resmi Berdendang Bergoyang seperti dilihat Medcom.id, Minggu, 30 Oktober 2022.
Refund atau pengembalian uang tiket ini dapat dilakukan selama empat hari. Terhitung mulai hari ini, Minggu 30 Oktober sampai 2 November 202.
Ketentuan refund tiket
- Pembeli yang berhak mengajukan refund adalah yang melakukan pembelian secara resmi melalui transaksi online pada link https:/bit.ly/TiketBBF dan Berdendang Bergoyang Festival.
- Pengajuan refund tiket dapat dilakukan pada tanggal 30 Oct – 2 Nov 2022 melalui form link refund. Di luar dari tanggal yang telah ditetapkan, pengajuan tidak dapat kami proses dan kami anggap anda memilih opsi non-refund.
- Sistem pengembalian dana akan dilakukan dari pihak penyelenggara menggunakan metode transfer bank ke nomor rekening yang pembeli cantumkan dalam form.
- Estimasi pengembalian dana 30-45 hari kerja setelah data dikonfirmasi oleh pihak BBF.
- Pihak BBF hanya memberi kompensasi refund tiket untuk Day 2, Day 3, Dan jika membeli 3 Day Pass akan di refund 2 hari terakhir saja
Cara refund tiket
Untuk melakukan pengajuan refund bisa diakses melalui link bit.ly/REFUNDTIKETBBF. Berikut langkah-langkahnya:
- Buka bit.ly/REFUNDTIKETBBF
- Lalu isi formulir, mulai dari nama lengkap, bukti pembelian tiket, dan nomor rekening
- Lalu klik kirim
Festival Berdendang Bergoyang hari ketiga ditiadakan
Berdendang Bergoyang Festival hari ketiga ditiadakan. Ini diumumkan langsung oleh penyelenggara melalui akun media sosial resmi mereka.
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
Dalam pengumuman tersebut dijelaskan keselamatan dan keamanan menjadi alasan pembatalan festival hari ketiga yang sejatinya digelar hari ini Minggu, 30 Oktober 2022. Seperti diketahui pada festival hari kedua terjadi over kapasitas yang mengakibatkan sejumlah penonton pingsan.
“Dengan berat hati menginformasikan bahwa event festival di hari ke-3 tanggal 30 Oktober 2022 yang diselenggarakan di Istora Senayan & Parkir Selatan GBK, harus dibatalkan atas dasar alasan keselamatan dan keamanan,” tulis @berdendangbergoyang, seperti dilihat Medocm.id Minggu, 30 Oktober 2022.
“Adapun pernyataan pembatalan ini telah kami terima secara langsung dari pihak yang berwajib,” tambahnya.
Sebelumnya, festival hari kedua Festival Berdendang Bergoyang terpaksa dihentikan oleh pihak kepolisian. Tindakan itu dilakukan karena kapasitas penonton melebihi aturan yang tertera di lokasi.
“Dari penilaian saya sudah overload atau over kapasitas makanya kita hentikan,” kata Kapolres Metro Jakarta Pusat Komisaris Besar (Kombes) Komarudin saat dihubungi, Minggu, 30 Oktober 2022.
Komarudin mengatakan penonton konser musik tersebut mencapai lebih dari 21 ribu orang. Sedangkan, kapasitas Istora Senayan hanya sekitar 10 ribu penonton .
“Istora itu maksimal 10 ribu orang, tapi hasil pantauan kami 21 ribu lebih penonton, jadi kita hentikan secara terpaksa kegiatannya,” terang dia.
(RUL)
Artikel ini bersumber dari www.medcom.id.