Liga Inggris: Brighton vs Chelsea, Ini Prosentase Kemenangannya, Angkanya Tipis, Berpontensi Draw

Liga Inggris: Brighton vs Chelsea, Ini Prosentase Kemenangannya, Angkanya Tipis, Berpontensi Draw

SURYA.co.id I Pelatih Chelsea mendapat tantangan tersendiri di matchday ke-14. Pasalnya Graham Potter untuk pertama kalinya akan masuk markas Brighton di Amex Stadium dalam posisi sebagai musuh.

Potter meninggalkan Brighton yang telah dibentuknya dengan luar biasa dalam satu setengah musim, tapi ditinggalkan ke Chelsea saat kompetisi 2022/2023 tahun ini baru berjalan lima pertandingan.

Pilihan Potter tentu sangat rasional. Chelsea jelas lebih menjanjikan masa depan karir dan kucuran duitnya di banding Brighton.

Tapi bagi penggemar Brighton, kepergian Potter di tengah jalan adalah sebuah pengkhianatan.

Baca juga: Liga Inggris, Jadwal – Siaran SCTV, Prediksi Manchester United vs WU, Chelsea vs Mantan Potter

GRAHAM POTTER - Pelatih Brighton & Hove Albion menjadi telah dikontak Chelsea untuk menjadi pengganti Thomas Tuchel. Potter moncer di Liga Inggris saat menangani Swanse dan Brighton, tapi belum pernah punya pengalaman menangani timLiga Champions.
GRAHAM POTTER – Pelatih Chelsea hasil membajak dari Brighton & Hove Albion. (FootballToday.com)

Dia yang membentuk dan belanja pemain sesuai skema dan karakter permainan yang dikehendakinya untuk Brighton.

Awal manis pun didapat Brigton dengan memenangi laga besar pembuka di kandang Manchester United dengan skor 1 – 2.

Lalu menahan tim kuat Newcastle United di pekan kedua dengan skor 0 – 0 dan berlanjut dengan kemenangan di kandang West Ham United (WU) dengan skor 2 – 0.

Baca juga: Jadwal Liga Inggris, Liga Spanyol dan Liga Italia, Top Skor – Klasemen, Siaran SCTV

Namun hanya dalam hitungan pekan, tim yang sudah greng mendadak kelimpungan dengan hilangnya sang arsitek pembentuk ruh permain. Sepeninggalkan Potter hingga pekan ke-13 yang lalu, Brighton belum pernah sekalipun memetik kemenangan.

Roberto De Zerbi yang menggantikan Potter tak kunjung bisa mengembalik performa. Brighton yang mengawali musim dengan mengejutkan nangkring di empat besar klasemen, posisinya terus melorot hingga posisi ke-9

Statistik Brighton sebelum dan setelah kepergian Graham Potter

Bersama Potter:
matchday ke-1 menang 2 – 1 di kandang MU
matchday ke-2 imbang 0 – 0 menjamu Newcastle United
matchday ke-3 menang 2 – 0 di kandang West Ham United
matchday ke-4 menang 1 – 0 menjamu Leeds United
matchday ke -5 kalah 2 – 1 di kadang Fulham
matchday ke-6 menang 5 – 0 atas Leicester City

Ditinggal Potter
———————————
matchday ke-7 (ditunda)
macthday ke-8 (ditunda)
matchday ke-9 imbang 3 – 3 di kandang Liverpool.
machday ke-10 kalah 0 – 1 menjamu Hotspur 0 – 1.
matchday ke-11 kalah 0 -2 menjamu Brentford.
Bahkan laga kandang melawan tim terlemah Nottingham Forest, Brighton bisa ditahan tanpa gol.
Berlanjut ke laga terakhir di matchday 13, Brighton digebuki di kandang Mancity dengan skor 3 – 0.

 

Chelsea ngejos bersama Potter


Artikel ini bersumber dari surabaya.tribunnews.com.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *