Suara.com – Hari Sumpah Pemuda merupakan salah satu momen bersejarah bagi bangsa Indonesia yang diperingati setiap tanggal 28 Oktober. Peringatan Hari Sumpah Pemuda biasanya akan dilakukan dengan upacara bendera. Salah satu rangkaian dari upacara adalah doa, untuk itu simak contoh teks doa Sumpah Pemuda berikut.
Peringatan Hari Sumpah Pemuda diadakan bukan hanya untuk formalitas saja. Saat peringatan sekaligus menjadi momentum bagi para generasi penerus bangsa untuk menghargai jasa pemuda di masa lalu. Mengingat perjuangan mereka sangatlah panjang dan penuh dengan tantangan.
Teks Sumpah Pemuda sendiri pertama kali diresmikan dalam Kongres Pemuda II pada 28 Oktober 1928 di Batavia. Para pemuda dari penjuru negeri berkumpul dan betsatu demi keberlangsungan negara Indonesia yang aman dan tentram.
Isi Sumpah Pemuda
Baca Juga:
25 Ucapan Sumpah Pemuda 2022, Cocok untuk Caption Instagram, Whatsapp, dan Facebook
Bunyi Sumpah Pemuda yang menjadi salah satu pelopor kemerdekaan Indonesia adalah sebagai berikut:
• Kami putra dan putri Indonesia, mengaku bertumpah darah yang satu, tanah Indonesia.
• Kami putra dan putri Indonesia, mengaku berbangsa yang satu, bangsa Indonesia.
• Kami putra dan putri Indonesia menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia.
Contoh Teks Doa Sumpah Pemuda
Baca Juga:
20 Kata-Kata Hari Sumpah Pemuda 2022 Penuh Makna untuk Generasi Muda
Dalam penyelenggaraan upacara bendera Hari Sumpah Pemuda, biasanya petugas akan membacakan doa. Berikut contoh teks doa Sumpah Pemuda singkat yang dapat digunakan pada saat pelaksanaan upacara pada 28 Oktober 2022 mendatang.
“Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh”
Bismillahirrahmanirrahiim. Alhamdulillahi rabbil’aalamin, washalatu wassalamu ‘alaa sayyidil mursaliin, wa’alaa aalihi washohbihi ajma’iin.
Ya Allah Ya Tuhan yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang, segala puji dan syukur kami panjatkan kehadirat-Mu di hari yang istimewa ini, atas segala kenikmatan dan karunia yang telah Engkau berikan.
Ya Allah, ya Tunah, ya Rahman ya Rahim, pada hari yang berbahagia dan khidmat ini kami semua berkumpul untuk memperingati hari bersejarah dalam serangkaian panjang perjuangan bangsa kami, yakni Hari Sumpah Pemuda yang ke-94 tahun 2022 seraya berdoa dan berserah diri kepada-Mu.
Ya Allah yang Maha Agung lagi Maha Mulia.
Berkatilah kami semua dengan kebaikan dan kasih sayang-Mu. Berikan kami ridhomu dalam menjalani kehidupan di dunia dan menjadi pemuda-pemudi yang berguna bagi nusa dan bangsa.
Bimbinglah kami semua dalam meriah impian dan kesuksesan untuk membalas jasa para pejuang dengan terciptanya kemajuan negeri.
Ya Allah yang Maha Bijaksana dan Pemurah, tumbuhkanlah rasa persaudaraan kami semua dengan kokoh dan kuat. Satukan kami dalam kedamaian untuk bisa saling bergotong royong membuat gebrakan perubahan yang dapat memajukan bangsa.
Ya Allah yang Maha Pemurah dan Mengabulkan Do’a, lindungilah kami dari segala mara bahaya. Jauhkanlah kami dari segala penderitaan dan wabah penyakit yang hingga kini masih menghantui.
Ya Allah, Engkaulah Tuhanku. Tuhan bagi semua makhluk di bumi.
Semoga Engkau berkenan menjadikan para Pemuda Indonesia sebagai pemuda yang tangguh, kaut, mandiri, kreatif, dan kelak menjadi pemimpin yang penuh kejujuran, royalitas dan adil bagi nusa dan bangsa tercinta.
Ya Allah, lmpahkanlah berkat-Mu agar perbedaan yang ada di antara kami, bisa kami rajut menjadi sebuah mozaik dalam kekuatan membangun kejayaan bangsa Indonesia.
Ya Allah, jadikan kami semua sebagai orang yang selalu bersyukur atas nikmat-Mu. Jauhkanlah kami dari rasa iri dan dengki, serta permusuhan juga perpecahan yang bisa mengancamkesatuan bangsa tercinta ini.
Robbana atina fiddunnya hasanah wa fil akhiroti hasanah wa qina adzabannaar.
Wa shallallahu ‘alaa sayyidna Muhammadin wa ‘ala alihi wa shahbihi wa salim,
Subhana rabbika rabbil ‘izzati ‘amma yashifuun, wa salamun ‘alal mursalin, Walhamdulillahi rabbil alamiin.
“Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.”
Demikian tadi contoh teks doa Sumpah Pemuda. Selamat Hari Sumpah Pemuda 2022, jadilah pemuda yang tidak melupakan jasa para pahlawannya!
Kontributor : Putri Ayu Nanda Sari
Artikel ini bersumber dari www.suara.com.