OPPO A17 hadir di Indonesia

OPPO A17 hadir di Indonesia

OPPO A17 resmi meluncur di Indonesia. Ponsel ini memiliki desain kulit premium, kamera AI 50 MP dan baterai 5.000 mAh.

OPPO telah meluncurkan ponsel terbaru ke Indonesia, yaitu OPPO A17. Ponsel dari keluarga lini seri A ini dilengkapi dengan kamera AI 50 MP dan baterai besar 5.000 mAh. OPPO A17 diklaim mampu menawarkan pengalaman penggunaan ponsel yang serba bisa untuk mendukung aktivitas sehari-hari.

OPPO A17 dilengkapi desain Retro Ultra Slim dengan bingkai tengah serta tepian datar, memberikan tampilan yang ramping, premium, dan trendi. Dengan berat 189 g dengan ketebalan 8,29 mm, membuat perangkat ini mudah untuk digenggam dan dioperasikan dalam situasi apapun.

OPPO A17 hadir dalam dua pilihan warna: Lake Blue dan Midnight Black, keduanya menawarkan desain yang elegan dan premium. Penutup belakang dibuat menggunakan teknik pemrosesan komposit yang membuat tampilan dan tekstur seperti kulit asli. Tidak ketinggalan pula sertifikasi IPX4 yang menjadikannya tahan terhadap percikan air.

Pada bagian belakangnya, terdapat dua unit kamera. Konfigurasi ini menawarkan kamera utama beresolusi 50 MP (f/1.8) dan kamera kedua sebagai depth sensor beresolusi 2 MP (f/2.4). Sedangkan kamera depan memiliki resolusi 5 MP.

Dari sisi perangkat keras, ponsel terbaru dari OPPO tersebut diperkuat dengan MediaTek Helio G35 yang menjanjikan performa efisien dengan kecepatan CPU hingga 2,3 GHz. RAM yang diberikan perangkat ini adalah sebesar 4 GB, kapasitas ini dapat diperluas dengan teknologi Ekspansi RAM sehingga dapat tambahan 4 GB lagi yang diambil dari ROM. Penyimpanan internalnya adalah 64 GB yang dapat ditambahkan melalui port microSD hingga 1 TB.

Layar yang digunakannya adalah tipe LCD berbasis teknologi IPS berukuran 6,56 inci. Resolusi layar ini adalah 720 x 1.612 piksel dengan aspect ratio 20:9. OPPO membekali ponsel A17 dengan sistem operasi Android 12 yang dilengkapi antarmuka pengguna ColorOS 12.1. Ada pula fitur FlexDrop yang memungkinkan pengguna untuk tetap membuka aplikasi tambahan di jendela kecil dan memberikan multitasking yang lebih efektif saat beralih antar aplikasi.

OPPO A17 bisa didapatkan secara offline melalui OPPO Store di seluruh Indonesia dan toko-toko yang menjual ponsel OPPO. Bisa juga dibeli secara online melalui aplikasi OPPO Store yang terdapat pada ponsel OPPO dan OPPO Official Store di berbagai e-commerce terkemuka Indonesia. Harga untuk ponsel ini adalah Rp2.099.000.


Artikel ini bersumber dari www.tek.id.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *