Populer Internasional: Liz Truss PM Tersingkat Inggris hingga Pertemuan Hamas-Suriah

Populer Internasional: Liz Truss PM Tersingkat Inggris hingga Pertemuan Hamas-Suriah

London: Perdana Menteri Inggris Liz Truss mencatat rekor terbaru dalam sejarah negeri itu. Keputusannya mengundurkan diri menjadikannya sebagai yang tersingkat menjabat sebagai PM Inggris.
 
Rekor terbaru itu menjadi berita terpopuler Internasional Medcom yang diikuti dengan kabar mengenai Boris Johnson yang siap kembali menjabat PM inggris.
 
Kemudian diikuti dengan kabar mengenai Hamas dan Suriah yang lakukan pertemuan di Damaskus. Berikuti selengkapnya mengenai berita terpopuler Internasional Medcom:

1. Rekor! Liz Truss Jadi PM dengan Jabatan Tersingkat dalam Sejarah Inggris

Perdana Menteri Inggris Liz Truss akan mencatat rekor terbaru dalam sejarah negeri itu. Keputusannya mengundurkan diri menjadikannya sebagai yang tersingkat menjabat sebagai PM Inggris.
 
Liz Truss akan menjadi orang yang memegang posisi Perdana Menteri Inggris untuk periode waktu tersingkat. Sementara rekor yang sebelumnya dipegang oleh George Canning.
 
“Dia (Canning) menjabat pekerjaan itu pada 10 April 1827, tetapi meninggal karena pneumonia pada Agustus tahun itu,” laporan dari the New York Times, Kamis 20 Oktober.





Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


Apa alasan Liz Truss mundur? Simak di sini.

2. Drama PM Inggris Memanas, Boris Johnson Siap Kembali

Para pendukungnya menuntut ‘kembalikan Boris’ dan para kritikus menyebutnya sebagai ‘penghinaan’ bagi rakyat Inggris. Ini tawaran yang diantisipasi oleh Boris Johnson untuk sekali lagi menjadi Perdana Menteri Inggris, setelah Liz Truss memutuskan mundur.
 
Dengan mendeklarasikan ‘hasta la vista baby’ selama waktu pernyataan terakhirnya di parlemen pada 20 Juli, Johnson telah memberikan petunjuk berat bahwa dia memiliki urusan yang belum selesai.
 
Menurut The Times, ia bermaksud untuk bergabung dalam perlombaan untuk menggantikan Liz Truss, percaya bahwa itu adalah “kepentingan nasional”.
 
Seberapa besar peluang Boris Johnson bisa kembali menjadi PM Inggris? Selanjutnya di sini.

3. Bertemu di Damaskus, Hamas-Suriah Sepakat Perbaiki Hubungan

Kelompok pejuang Palestina, Hamas mengatakan bahwa mereka telah memperbaiki hubungan dengan Pemerintah Suriah. Ini terjadi setelah sebuah delegasi yang melakukan kunjungan bertemu dengan Presiden Bashar al-Assad di Damaskus.
 
Kelompok yang memegang kendali atas jalur Gaza itu, merupakan organisasi sekutu Suriah sejak dahulu. Sebagian besar disebabkan oleh adanya kebencian bersama terhadap Israel.
 
Namun, Hamas meninggalkan Suriah pada 2012 setelah menolak pemberantasan brutal terhadap berbagai unjuk rasa di Maret 2011 yang memulai awalnya peperangan saudara di Suriah.
 
Kesepakatan apa yang dicapai oleh kedua belah pihak? Simak tautan ini.
 

(FJR)

Artikel ini bersumber dari www.medcom.id.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *